tirto.id - Live skor Argentina vs Belanda di babak 8 besar Piala Dunia 2022 dapat diikuti melalui situs resmi FIFA, pada Sabtu 10 Desember pukul 02.00 WIB. Line-up pemain serta formasi kedua tim juga dapat diakses via web FIFA. Sedangkan siaran langsung dan live streaming Belanda vs Argentina bisa disaksikan di antaranya melalui SCTV & Vidio.
Pertemuan kedua negara di Lusail Stadium dini hari nanti diperkirakan berjalan menarik. Secara umum Belanda dan Argentina sama-sama bermain bagus di Qatar 2022.
Di samping belum pernah kalah, Belanda asuhan Louis van Gaal juga memainkan sepakbola menyerang sepanjang turnamen. Sejauh ini mereka sudah mengemas 8 gol sejak fase grup. Pertahanan De Oranje juga terbilang bagus lantaran hanya kebobolan 2 gol, yakni oleh aksi Enner Valencia (Ekuador) dan Haji Wright (Amerika Serikat).
Di sisi lain, Timnas Argentina memang sempat kalah saat laga pembuka kontra Arab Saudi. Tapi selepas itu mereka bisa bangkit dengan merebut posisi juara grup dan melangkah ke perempat final. Hanya saja secara statistik, Argentina masih tertinggal dari Belanda.
Timnas Argentina asuhan Lionel Scaloni sejauh ini baru mengemas 7 gol. Dari sisi lini pertahanan, Argentina juga relatif lebih buruk ketimbang Belanda. Tim Tango kebobolan 3 gol dari 4 laga di Qatar 2022.
Meski demikian, Belanda jelas tidak boleh menganggap remeh Argentina. Qatar 2022 bisa saja menjadi Piala Dunia terakhir bagi Lionel Messi. Dengan kata lain, semua elemen skuad Argentina bakal mati-matian untuk meraih gelar juara.
Secara performa, Messi juga tengah on fire. La Pulga, julukan Messi, sudah mencetak 3 gol sejak fase grup. Hal itu membuat Messi harus diwaspadai oleh barisan belakang Belanda pada laga nanti.
Dari para pemain yang berlaga di Piala Dunia 2022, Messi bersama Kylian Mbappe menorehkan statistik bagus. Menurut Squawka, keduanya menjadi pemain yang paling sering melepaskan shots on target, yakni masing-masing 10 tembakan.
Jumlah tersebut terlihat dominan, lantaran rekor shot on target berikutnya adalah milik Raphinha dan Marcus Rashford yang baru menorehkan 6 tembakan saja.
Ancaman dari Messi tak hanya datang dari situ. Secara statistik, Messi sejauh ini juga menjadi yang paling berbahaya dalam urusan penguasaan bola di area kotak lawan dengan 30 sentuhan. Jumlah itu hanya kalah dari Mbappe dengan 46.
Kreativitas Messi juga menjadi sisi lain yang harus diwaspadai Belanda. Ia terhitung telah menciptakan 13 peluang berbahaya selama Piala Dunia 2022. Messi hanya kalah dari Antoine Griezmann dengan 15 peluang.
Di sisi lain, pertahanan Belanda bisa dibilang relatif rapuh meski baru kebobolan 2 gol. Karena faktanya Andries Noppert menjadi kiper paling sibuk dengan 15 penyelamatan. Kegemilangan Noppert semakin terlihat ketika Diogo Costa (Portugal) dan Dominik Livakovic (Kroasia) terpaut 6 penyelamatan atau dengan jumlah 9 saves saja.
Tak heran jika Messi bakal diberi perhatian khusus di laga ini. Meski di sisi lain, skuad Belanda mencoba untuk tetap tenang jelang duel menghadapi Argentina yang diperkuat oleh salah satu pemain terbaik dunia itu.
"Argentina punya banyak pemain yang punya kemampuan menentukan hasil pertandingan. Laga ini bukan tentang Belanda vs Messi, tapi Belanda vs Argentina," kata Virgil van Dijk di situs resmi FIFA.
Prediksi Line-up Pemain Argentina vs Belanda
Timnas Belanda diperkirakan tak mengubah susunan pemain terbaik mereka. Andries Noppert berpeluang tetap ditugaskan mengawal gawang Belanda. Van Dijk juga tetap menjabat kapten tim, dan menjadi pemimpin di barisan pertahanan.
Di sektor lain, Davy Klaassen diperkirakan mempertahankan posisinya di starting XI. Demikian juga dengan 2 striker De Oranje, yakni Cody Gakpo dan Memphis Depay.
Sedangkan dari sisi Argentina, ada kemungkinan Angel Di Maria sudah pulih dan bisa bermain di laga ini. Di Maria memang absen pada babak 16 besar melawan Australia karena masalah kebugaran.
Selain hal itu, Scaloni diperkirakan tak mengubah susunan skuadnya. Messi masih menjadi inti dari permainan Argentina. Line-up kedua tim bisa dilihat melalui laman resmi FIFA.
Belanda (3-4-1-2): Andries Noppert; Jurrien Timber, Virgil van Dijk, Nathan Ake; Denzel Dumfries, Daley Blind, Marten De Roon, Frenkie De Jong; Davy Klaassen; Memphis Depay, Cody Gakpo. Pelatih: Louis van Gaal
Argentina (4-3-3): Emiliano Martinez; Nahuel Molina, Cristian Romero, Nicolas Otamendi, Marcos Acuna; Enzo Fernandez, Rodrigo De Paul, Alexis Mac Allister; Lionel Messi, Angel Di Maria, Julian Alvarez. Pelatih: Lionel Scaloni
Rekor Head to Head (H2H) Argentina vs Belanda
Belanda dan Argentina terakhir kali bertemu dalam ajang Piala Dunia 2014. Saat itu Tim Tango keluar sebagai pemenang melalui adu penalti 4-2.
Tapi secara keseluruhan, kedua tim berbagi hasil dalam 5 duel di Piala Dunia. Masing-masing meraih 2 kemenangan dan 1 laga lain berakhir imbang.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Belanda vs Argentina:
09-07-2014: Belanda vs Argentina 0-0, adu penalti 2-4
21-06-2006: Belanda vs Argentina 0-0
12-02-2003: Belanda vs Argentina 1-0
04-07-1998: Belanda vs Argentina 2-1
25-06-1978: Argentina vs Belanda 3-1
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Belanda:
03-12-2022: Belanda vs Amerika Serikat 3-1
29-11-2022: Belanda vs Qatar 2-0
25-11-2022: Belanda vs Ekuador 1-1
21-11-2022: Senegal vs Belanda 0-2
26-09-2022: Belanda vs Belgia 1-0
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Argentina:
04-12-2022: Argentina vs Australia 2-1
30-11-2022: Polandia vs Argentina 0-2
26-11-2022: Argentina vs Meksiko 2-0
22-11-2022: Argentina vs Arab Saudi 1-2
16-11-2022: Uni Emirat Arab vs Argentina 0-5
Live Score Argentina vs Belanda
Pertandingan Belanda vs Argentina di Lusail Stadium dapat diikuti via live score di situs resmi FIFA, pada Sabtu 10 Desember pukul 02.00 WIB.
Link Live Score Argentina vs Belanda - FIFA
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama