Menuju konten utama

Link Beli Tiket Konser Fiersa Besari di Bandung dan Harganya

Berikut ini link beli tiket konser Fiersa Besari di Bandung disertai dengan info harga tiketnya dan lokasi atau venue konser tersebut.

Link Beli Tiket Konser Fiersa Besari di Bandung dan Harganya
Penyanyi Fiersa Besari ditemui dalam jumpa pers "Konser Menuju Istirahat" di Annex Building, Jakarta, Sabtu (11/1/2020) (ANTARA/Maria Cicilia Galuh)

tirto.id - Tiket konser Fiersa Besari bertajuk "Berjalan Mundur" telah mulai dijual secara daring sejak Sabtu, 19 Agustus 2023 melalui laman Konser.co.id.

Konser Bung Fiersa sendiri akan mulai digelar pada Oktober mendatang, bertempat di 2 kota besar Indonesia yakni Jakarta dan Bandung serta negeri jiran Kuala Lumpur, Malaysia.

Penyanyi indie kelahiran Bandung, 3 Maret 1984 itu telah merilis jadwal komplet tur konsernya di 3 kota besar tersebut melalui laman media sosial Instagram @fiersabesari, beserta link beli tiketnya.

Sama seperti judul album terbaru yang ia rilis pada Jumat, 11 November 2022, konser pertunjukkan tunggal yang akan ia gelar ini mengambil tajuk yang sama, yakni "Berjalan Mundur".

Menurut Fiersa Besari, album Berjalan Mundur adalah sebuah perayaan ke-10 tahun dirinya mulai terjun ke dunia musik indie dan pertama kalinya meluncurkan album. Album pertama Fiersa diberi judul 11:11 yang rilis tahun 2012 silam.

Berjalan Mundur sendiri memuat 11 lagu ciptaan Fiersa dengan nuansa nostalgia. Ia menulis 11 lagu tersebut selama rentang waktu tahun 2002-2022.

Total ada 5 album yang telah dirilis oleh suami dari Aqia Nurfadla ini, antara lain 11:11 (2012), Tempat Aku Pulang (2014), Konspirasi Alam Semesta (2015), dan 20:20 (2020) serta terbaru Berjalan Mundur (2022).

Dalam pembuatan soundtrack beberapa film nasional, Fiersa Besari juga sempat bekerja sama dengan Iwan Fals dan Once Mekel dalam pembuatan OST film Bumi Manusia (2019) berjudul Ibu Pertiwi.

Kemudian dalam pembuatan OST film Imperfect dengan judul Pelukku Untuk Pelikmu yang juga gubahan Fiersa. Lalu pada OST film Balada Si Roy (2022) dengan lagunya Balada Si Roy bersama Eet Sjahranie.

Selain sebagai penyanyi, pria beranak satu ini juga dikenal produktif sebagai penulis ditandai dengan enam judul novel yang telah ia rilis melalui penerbit Elex.

Tak hanya itu, hobi mendaki gunung yang kerap ia lakukan juga menjadi bahan dalam konten yang ia unggah di kanal Youtube miliknya. Sebagai konten kreator, Fiersa Besari telah menghasilkan ratusan video inspiratif yang telah ditonton jutaan kali oleh penggemarnya.

Jadwal Konser Fiersa Besari "Berjalan Mundur"

Konser pertunjukkan tunggal Fiersa Besari yang ia beri tajuk "Berjalan Mundur" selain bertujuan untuk mempromosikan album terbarunya, juga untuk menyapa penggemarnya di tiga kota besar, yakni Jakarta, Bandung dan Kuala Lumpur, Malaysia.

Berikut ini jadwal konser di tiga kota berbeda tersebut yang akan digelar secara berurutan pada bulan Oktober 2023 mendatang:

1. Kuala Lumpur

  • Jadwal konser: 12 Oktober 2023
  • Lokasi konser: ZEPP Kuala Lumpur
  • Ticket open: 19 Agustus 2023, Pukul: 14.00 WIB

2. Jakarta

  • Jadwal konser: 28 Oktober 2023
  • Lokasi konser: Kuningan City Ballroom
  • Ticket open: 19 Agustus 2023, Pukul 14.00 WIB

3. Bandung

  • Jadwal konser: 4 November 2023
  • Lokasi konser: Cornerstone Auditorium
  • Ticket open: 19 Agustus 2023 - habis

Link Beli dan Harga Tiket konser "Berjalan Mundur"

Berikut ini harga tiket konser "Berjalan Mundur" di tiap kota tersebut:

1. Harga tiket konser Fiersa Besari "Berjalan Mundur" di Kuala Lumpur:

  • Kategori Rumah (VVIP): RM3403
  • Kategori Garis Terdepan (standing): RM198
  • Kategori Juara Kedua (premium seating): RM301
  • Kategori Runtuh (seating): RM159
  • Link beli: Ticket2u

2. Harga tiket konser Fiersa Besari "Berjalan Mundur" di Jakarta:

  • Harga tiket Festival: Rp350.000
  • Harga tiket Festival Package: Rp500.000
  • Link beli tiket: Konser.co.id

3. Harga tiket konser Fiersa Besari "Berjalan Mundur" di Bandung:

  • CAT 1 (seating): Rp350.000
  • CAT 1 Bundling (seating + march): Rp500.000
  • CAT 2 (standing): Rp275.000
  • CAT 2 Bundling (standing + march): Rp425.000
  • Link beli: Konser.co.id

Baca juga artikel terkait KONSER MUSIK atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Musik
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Ibnu Azis