Menuju konten utama

Link Pengumuman Kelulusan Akhir CPNS 2023 dan Cara Sanggah

Berikut ini link pengumuman kelulusan akhir CPNS 2023 di 14 instansi dan cara ajukan sanggah bagi yang tidak lulus.

Link Pengumuman Kelulusan Akhir CPNS 2023 dan Cara Sanggah
ilustrasi Pas Foto CPNS 2023. tirto.id/Dadan

tirto.id - Pengumuman kelulusan CPNS 2023 akan keluar mulai 5 hingga 12 Januari 2024. Link untuk mengakses pengumuman kelulusan akhir CPNS 2023 tersedia di portal SSCASN BKN dan laman resmi tiap instansi.

Pengumuman hasil akhir CPNS 2023 ini keluar seiring dengan selesainya proses integrasi nilai SKD dan SKB. Integrasi tersebut menentukan status kelulusan pelamar dalam seleksi CPNS 2023.

Pelamar CPNS 2023 berpeluang lulus jika sudah melewati tahap seleksi administrasi, Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Hasil ujian SKD dan SKB kemudian diintegrasikan untuk menentukan kelulusan akhir dalam seleksi CPNS 2023.

Berdasarkan isi Permenpanrb No 27 tahun 2021, integrasi nilai SKD dan SKB CPNS dilakukan dengan ketentuan proporsi berbeda untuk kedua jenis tes. Porsi nilai SKD 40%, sementara SKB sebesar 60%.

Selepas proses integrasi itu, jika ada pelamar memiliki nilai yang sama, penentuan kelulusan CPNS akan berdasarkan pada nilai kumulatif SKD yang tertinggi.

Jika masih ada kesamaan nilai, penentuan kelulusan CPNS didasarkan secara berurutan pada nilai tes karakteristik pribadi, tes intelegensia umum, hingga tes wawasan kebangsaan yang tertinggi.

Apabila masih ada kesamaan nilai di antara pelamar, panitia akan menentukan kelulusan CPNS dengan menggunakan dasar nilai indeks prestasi kumulatif (IPK) yang tertinggi bagi lulusan diploma/S1/S2/S3. Sementara itu, bagi lulusan SMA, penentuan kelulusan akhir CPNS berdasarkan pada nilai rata-rata yang tertinggi di ijazah.

Terakhir, jika masih juga ada kesamaan nilai setelah 3 tahap tadi, panitia bakal menentukan hasil akhir kelulusan CPNS berdasarkan pada usia pelamar yang tertinggi.

Setelah pengumuman kelulusan CPNS 2023 keluar, para pelamar yang tidak lulus mendapat kesempatan mengajukan sanggah pada tanggal 13-15 Januari 2024.

Cara Melihat Pengumuman Kelulusan CPNS 2023

Ada 2 cara melihat pengumuman kelulusan akhir CPNS 2023. Pertama adalah dengan melihat kelulusan CPNS melalui portal SSCASN BKN. Adapun cara kedua dengan mengakses laman pengumuman CPNS di situs web masing-masing instansi pembuka formasi pada 2023.

Cara melihat pengumuman kelulusan CPNS 2023 di SSCASN BKN adalah sebagai berikut:

  1. Buka laman https://sscasn.bkn.go.id.
  2. Klik menu SSCASN dan tombol "Masuk"
  3. Login dengan memasukkan NIK dan Password yang dibuat saat pendaftaran CPNS.
  4. Klik tombol "Masuk" untuk masuk ke akun pelamar.
  5. Lihat pengumuman hasil kelulusan CPNS 2023 di Dashboard akun masing-masing
  6. Bagi peserta yang lulus, akan ada pemberitahuan tentang kelulusannya di seleksi CPNS 2023.

Link Pengumuman Kelulusan Akhir CPNS 2023

Selain melalui akun SSCASN BKN, pengumuman kelulusan CPNS 2023 juga akan keluar di laman resmi masing-masing instansi pembuka formasi.

Berikut ini daftar link pengumuman kelulusan akhir CPNS 2023 di sejumlah instansi:

  1. Link pengumuman kelulusan CPNS Kemenkes 2023
  2. Link pengumuman kelulusan CPNS Kemdikbud 2023
  3. Link pengumuman kelulusan CPNS Kejaksaan 2023
  4. Link pengumuman kelulusan CPNS Kemenkumham 2023
  5. Link pengumuman kelulusan CPNS Kemenag 2023 atau Link Ini
  6. Link Pengumuman CPNS Mahkamah Agung 2023
  7. Link pengumuman kelulusan CPNS KPK 2023
  8. Link pengumuman kelulusan CPNS DPR 2023
  9. Link pengumuman kelulusan CPNS BIN 2023
  10. Link pengumuman kelulusan CPNS BRIN 2023
  11. Link pengumuman kelulusan CPNS Kemenperin 2023
  12. Link pengumuiman kelulusan CPNS ESDM 2023
  13. Link pengumuman kelulusan CPNS PPATK 2023
  14. Link pengumuman kelulusan CPNS Kemendagri 2023.

Cara Sanggah CPNS 2023

Sebelum mengajukan sanggah atas pengumuman kelulusan CPNS 2023, pelamar yang tidak lulus perlu memahami mekanisme pengajuan sangggahan.

Berdasarkan Permenpanrb Nomor 27 Tahun 2021, mekanisme pengajuan sanggah terhadap hasil Seleksi CPNS 2023 adalah sebagai berikut:

1. Waktu Pengajuan Sanggah

Pelamar yang keberatan terhadap pengumuman hasil akhir seleksi, seperti yang diumumkan melalui SSCASN, dapat mengajukan sanggahan paling lama 3 hari sejak hasil akhir seleksi diumumkan.

2. Proses Penanganan oleh Panitia Seleksi Instansi

Panitia seleksi instansi memiliki kewenangan untuk menerima atau menolak alasan sanggahan yang diajukan oleh pelamar.

3. Pelaporan Kepada Ketua Panselnas

Jika alasan sanggahan diterima oleh panitia seleksi instansi, panitia harus melaporkan hal tersebut kepada Ketua Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) untuk mendapatkan persetujuan perubahan pengumuman hasil akhir seleksi.

4. Persetujuan Perubahan Pengumuman

Ketua Panselnas akan menyetujui atau menolak alasan sanggahan yang diajukan oleh panitia seleksi instansi. Jika disetujui, panitia seleksi instansi dapat melanjutkan proses perubahan pengumuman.

5. Pengumuman Ulang Hasil Akhir Seleksi

Panitia seleksi instansi, berdasarkan persetujuan Ketua Panselnas, mengumumkan ulang hasil akhir seleksi. Pengumuman ulang dilakukan paling lama 7 hari sejak berakhirnya waktu pengajuan sanggah.

6. Penerimaan Alasan Sanggahan oleh Panitia

Panitia seleksi instansi dapat menerima alasan sanggahan, terutama jika kesalahan tersebut bukan berasal dari pelamar. Mekanisme tersebut memberikan peluang kepada pelamar yang merasa dirugikan atau tidak puas dengan hasil seleksi untuk mengajukan sanggahan.

Adapun tata cara mengajukan sanggah CPNS 2023 adalah sebagai berikut:

  • Buka laman https://sscasn.bkn.go.id, klik menu SSCASN dan tombol "Masuk"
  • Atau, langsung buka https://daftar-sscasn.bkn.go.id/login
  • Login dengan NIK dan kata sandi yang dibuat saat pendaftaran CPNS
  • Klik menu "Sanggah"
  • Isikan formulir sanggahan di menu yang tersedia
  • Jelaskan kronologis dan alasan sanggahan secara benar, realistis, dan valid
  • Unggah bukti dukungan yang memperkuat sanggahan
  • Pastikan kalimat sanggah dan buktinya sudah terkirim
  • Lalu, Panitia seleksi di instansi akan melakukan verifikasi dokumen sanggahan pelamar

Jadwal Pengumuman Kelulusan CPNS 2023 dan Masa Sanggah

Berikut jadwal tahapan seleksi CPNS 2023 dari pengumuman kelulusan, masa sanggah, hingga tahap akhir, yakni penyerahan NIP:

Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT: 13 - 15 Desember 2023

  • Pengumuman Kelulusan CPNS 2023: 5 - 12 Januari 2024
  • Masa Sanggah Kelulusan CPNS 2023: 13 - 15 Januari 2024
  • Jawab Sanggah Kelulusan CPNS 2023: 13 - 19 Januari 2024
  • Pengolahan Nilai Seleksi Hasil Sanggah CPNS 2023: 15 - 20 Januari 2024
  • Pengumuman Kelulusan Pasca Sanggah CPNS 2023: 16 - 22 Januari 2024
  • Pengisian DRH NIP CPNS 2023: 23 Januari - 21 Februari 2024
  • Usul Penetapan NIP CPNS 2023: 22 Februari - 22 Maret 2024.

Baca juga artikel terkait CPNS 2023 atau tulisan lainnya dari Fajri Ramdhan

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Fajri Ramdhan
Penulis: Fajri Ramdhan
Editor: Addi M Idhom