Menuju konten utama

Link Pengumuman Administrasi PPK Pilkada 2024

Berikut link pengumuman administrasi PPK Pilkada 2024 beserta cara cek hasil seleksi dan jadwal tes berikutnya.

Link Pengumuman Administrasi PPK Pilkada 2024
Ilustrasi pemilu. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Pengumuman hasil seleksi administrasi PPK Pilkada 2024 bisa diakses secara online pada Sabtu, 4 Mei 2024. Adapun link pengumuman administrasi PPK Pilkada 2024 tersedia di laman infopemilu.kpu.go.id. Bagaimana sara cek pengumuman PPK Pilkada 2024? Simak terus penjelasan berikut.

Pendaftaran seleksi PPK Pilkada 2024 telah dibuka pada 23 April hingga 2 Mei lalu. Tahap awal seleksi adalah pemeriksaan administrasi peserta yang dilakukan sampai 3 Mei 2024.

Panitia Pemilihan Kecamatan atau PPK adalah salah satu badan ad hoc yang dibentuk oleh KPU untuk membantu pelaksanaan Pilkada 2024 di tingkat kecamatan. Di tiap kecamatan, dibutuhkan 5 petugas PPK.

Cara Cek Pengumuman Administrasi PPK Pilkada 2024

Setelah hasil seleksi administrasi PPK Pilkada 2024 diumumkan, peserta yang dinyatakan lolos dapat mempersiapkan diri untuk tahapan selanjutnya, yaitu seleksi tertulis berbasis komputer. Maka itu, calon PPK penting untuk segera tahu status kelulusannya di seleksi admisnitrasi agar bisa segera mempersiapkan diri untuk tes berikutnya.

Berikut adalah cara cek pengumuman hasil seleksi administrasi PPK Pilkada 2024:

  1. Buka laman infopemilu.kpu.go.id
  2. Pilih menu “Seleksi Anggota KPU”
  3. Klik tombol “Lihat Semua” di samping tulisan Pengumuman
  4. Layar akan menampilkan daftar pengumuman seleksi
  5. Ketik nama kabupaten atau kota di kolom pencarian (search)
  6. Dokumen hasil pengumuman administrasi PPK akan muncul
  7. Jika belum muncul, cek lagi laman yang sama secara berkala.
Tata sara di atas bisa dipersingkat dengan membuka link pengumuman hasil administrasi PPK Pilkada 2024 berikut:

Link pengumuman PPK Pilkada 2024.

Setelah membukanya, ketik nama kabupaten/kota di kolom search (pencarian) dan data atau dokumen pengumuman hasil seleksi PPK akan muncul.

Jadwal dan Tahapan Seleksi PPK Pilkada 2024

Setelah dinyatakan lolos seleksi, peserta PPK Pilkada 2024 dapat bersiap untuk mengikuti seleksi tertulis yang diselenggarakan pada tanggal 6-8 Mei 2024.

Berikut adalah jadwal dan tahapan seleksi PPK Pilkada 2024:

  • Pengumuman Pendaftaran Calon Anggota PPK: 23-27 April 2024
  • Penerimaan Pendaftaran Calon Anggota PPK: 23-29 April 2024
  • Perpanjangan Pendaftaran Calon Anggota PPK: 30 April-2 Mei 2024
  • Penelitian Administrasi Calon Anggota PPK: 24 April-3 Mei 2024
  • Pengumuman Hasil Penelitian Administrasi Calon Anggota PPK: 4-5 Mei 2024
  • Seleksi Tertulis Calon Anggota PPK: 6-8 Mei 2024
  • Pengumuman Hasil Seleksi Tertulis Calon Anggota PPK: 9-10 Mei 2024
  • Tanggapan dan Masukan Masyarakat Terhadap Calon Anggota PPK: 4-10 Mei 2024
  • Wawancara Calon Anggota PPK: 11-13 Mei 2024
  • Pengumuman Hasil Seleksi Calon Anggota PPK: 14-15 Mei 2024
  • Penetapan Calon Anggota PPK: 15 Mei 2024
  • Pelantikan Anggota PPK: 16 Mei 2024.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Aisyah Yuri Oktavania

tirto.id - Politik
Kontributor: Aisyah Yuri Oktavania
Penulis: Aisyah Yuri Oktavania
Editor: Addi M Idhom