Menuju konten utama

Link Cek Hasil Quick Count Pilkada Denpasar 2020 Versi KPU

Pilkada Kota Denpasar 2020 diikuti pasangan I Gusti Ngurah Jaya Negara-I Kadek Agus Arya Wibawa dan Gede Ngurah Ambara Putra-Made Bagus Kertha Negara.

Link Cek Hasil Quick Count Pilkada Denpasar 2020 Versi KPU
Seorang warga menunjukkan jarinya yang telah ditetesi tinta usai menggunakan hak pilihnya di TPS 08, Kelurahan Palupi, Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (9/12/2020). Komisi Pemilhan Umum (KPU) setempat menargetkan tingkat partisipasi pemilih pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah dan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu kali ini akan mencapai 75 persen dari 250.635 orang pemilih yang terdaftar sebagai pemilih tetap di Kota Palu. ANTARA FOTO/Basri Marzuki

tirto.id - Pasangan calon nomor urut satu Pilkada Kota Denpasar 2020 unggul sementara dalam perolehan suara sebanyak 79,9 persen menurut hasil quick count versi Sirekap KPU per pukul 18.42 WIB, Rabu (9/12/2020)

Pasangan calon tersebut yaitu, I Gusti Ngurah Jaya Negara-I Kadek Agus Arya Wibawa, memimpin sementara dari pasangan calon nomor urut dua, Gede Ngurah Ambara Putra-Made Bagus Kertha Negara.

Adapun perolehan suara pasangan calon nomor urut dua sebanyak 20,1 persen per waktu yang sama.

Namun demikian, hasil quick count versi Sirekap KPU ini masih bisa berubah setiap saat, mengingat proses perolehan suara yang masuk baru mencapai 32,2 persen dari 387 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Denpasar.

Sebagaimana diketahui, total suara DPT dalam Pilkada Kota Denpasar 2020 ini tersebar di 387 TPS, meliputi wilayah Denpasar Selatan, Denpasar Timur, Denpasar Barat, dan Denpasar Utara.

Dalam Pilkada Kota Denpasar 2020 ini, pasangan calon nomor urut dua, Gede Ngurah Ambara Putra-Made Bagus Kertha Negara, dijagokan oleh gabungan tiga partai politik, yaitu Partai Nasdem, Partai Golkar, dan Partai Demokrat.

Calon wali kota Denpasar I Gede Ngurah Ambara Putra telah menunaikan hak pilihnya di TPS 11 Desa Sumerta Kaja, Denpasar, Rabu (9/12/2020). Ambara datang ke TPS dengan berjalan kaki lantaran lokasi TPS terletak tepat di depan rumahnya.

"Pesta demokrasi di masa pandemi, masyarakat mungkin ada keengganan. Bagaimana pun, ini pesta demokrasi rakyak," kata Ambara sebagaimana dikutip dari Antara.

Terkait dengan prediksi perolehan suara, Ambara belum mau merinci.

"Nanti kita lihat, situasi seperti ini kadang tidak bisa kita perkirakan, harapannya Tuhan memberikan jalan pada kami untuk memimpin Denpasar," ujarnya.

Sementara pasangan calon nomor urut satu, I Gusti Ngurah Jaya Negara-I Kadek Agus Arya Wibawa, dalam Pilkada Kota Denpasar 2020 ini diusung oleh gabungan empat partai politik, yaitu PSI, PDI Perjuangan, Partai Hanura, dan Partai Gerindra.

Untuk memantau hasil quick count Pilkada Kota Denpasar 2020 dapat mengunjungi situs web Sirekap KPU melalui tautan ini.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2020 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Politik
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH