Menuju konten utama

Lima Saksi Kecelakaan Rusun Pasar Rumput Diperiksa Polisi

Lima orang saksi insiden kecelakaan rusun pasar rumput yang terjadi Minggu (18/3) hingga menewaskan seorang warga, hari ini diperiksa oleh penyidik kepolisian.

Lima Saksi Kecelakaan Rusun Pasar Rumput Diperiksa Polisi
Para pekerja tengah mengerjakan proyek peremajaan Pasar Rumput, Manggarai, Jakarta Selatan, Kamis (5/10/2017). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Lima orang saksi kecelakaan kerja pada proyek pembangunan rumah susun (rusun) Pasar Rumput, Jakarta Selatan, yang menewaskan Tarminah (54) karena tertimpa besi jatuh, diperiksa oleh penyidik kepolisian.

"Pemeriksaan terhadap lima saksi," kata Kapolsek Metro Setiabudi Ajun Komisaris Besar Polisi Irwa Zaini di Jakarta Senin (19/3/2018).

Zaini menyatakan Polsek Metro Setiabudi melimpahkan penyelidikan musibah tersebut ke Polres Metro Jakarta Selatan.

Sementara, petugas gabungan Polsek Metro Setiabudi, Polres Metro Jakarta Selatan dan Pusat Laboratorium Forensik Polri sedang mengolah tempat kejadian perkara.

Sebelumnya pada Minggu (18/3), kecelakaan kembali terjadi di proyek pembangunan yang melibatkan PT Waskita Karya (Persero) Tbk. Kecelakaan di proyek pembangunan Rumah Susun Sewa (Rusunawa) Pasar Rumput memakan korban jiwa satu orang.

Kepala Proyek Rumah Susun Sewa (Rusunawa) Pasar Rumput, I Made Arie Bawadanal, mengatakan PT Waskita Karya (Persero) Tbk telah menghentikan pengerjaan proyek usai insiden kecelakaan Minggu pagi.

"Kami menghentikan sementara pembangunan proyek Rusun Pasar Rumput untuk melakukan evaluasi lebih lanjut. Kami pun terus melakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk melakukan investigasi," kata Made Arie dalam konferensi pers di Menteng, Jakarta Pusat, Minggu malam (18/3/2018).

Korban tewas dimakamkam di TPU Menteng Pulo setelah sebelumnya dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cipto Mangunkusumo.

Mewakili Waskita, Made Arie meminta maaf atas insiden ini. Ia mengatakan keluarga korban akan disantuni. "Habis ini kami akan ke pihak korban untuk menyelesaikan masalah. [Memberikan] santunan dan asuransi," katanya.

Baca juga artikel terkait KECELAKAAN PROYEK

tirto.id - Sosial budaya
Sumber: antara
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Yandri Daniel Damaledo