Menuju konten utama

Libur Panjang Isra Mikraj, Pengunjung Padati Ancol

Taman Impian Jaya Ancol dipadati 25 ribu pengunjung pada Minggu (27/2/2022).

Libur Panjang Isra Mikraj, Pengunjung Padati Ancol
Wisatawan menaiki wahana Ontang-anting di Dufan, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Selasa (14/9/2021). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/rwa.

tirto.id - Kepala Unit Hubungan Media PT Pembangunan Jaya Ancol, Ariyadi Eko Nugroho, mengatakan ada kenaikan pengunjung di lokasi wisata tersebut jelang libur Isra Mikraj yang jatuh pada Senin, 28 Februari 2022.

"Hari Minggu kemarin memang ada peningkatan jumlah pengunjung yang masuk Ancol. Pada Sabtu sekitar 15 ribu (pengunjung), sedangkan pada Minggu sekitar 25 ribu pengunjung," ucap dia ketika dihubungi Tirto, hari ini.

Jumlah pengunjung itu masih di bawah kuota yang ditetapkan pemerintah perihal pembatasan total pendatang lokasi wisata. Kuota kunjungan ke kawasan wisata Ancol kini menjadi 50 persen dari maksimal kapasitas. Pihak manajemen tetap membuka penjualan tiket secara daring via situs Ancol.

Seluruh pengunjung wajib membeli dan reservasi tanggal kedatangan sebagai antisipasi agar kunjungan tidak melebihi kapasitas. Keputusan Gubernur Nomor 133 Tahun 2022 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 3 Corona Virus Disease 2019 jadi dasar pembatasan kuota pengunjung lokasi wisata.

Fasilitas umum (area publik, taman umum, tempat wisata umum, dan area publik lainnya) dibuka dengan penerapan protokol kesehatan secara lebih ketat. Syaratnya, kapasitas maksimal 50 persen, mengikuti protokol kesehatan yang diatur oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Kementerian Kesehatan, anak usia di bawah 12 tahun wajib didampingi orang tua, khusus anak usia 6-12 tahun wajib menunjukkan bukti vaksinasi minimal dosis pertama.

"Insya Allah dengan kedisiplinan, dengan kerja sama, dengan kolaborasi seperti yang telah kita lakukan sebagai warga Jakarta, maka kita akan melewati gelombang Omicron ini dengan baik, dengan cepat, dan Insya Allah sehat, selamat. Tetap semangat, tetap jaga imunitas, dan tetap jaga prokes di manapun kita berada," kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Balai Kota, Rabu (16/2).

Baca juga artikel terkait LIBUR ISRA MIKRAJ atau tulisan lainnya dari Adi Briantika

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Restu Diantina Putri