Menuju konten utama

Kyuhyun "Super Junior" Ungkap Alasan Tolak Tawaran Radio Star

Semenjak menjadi MC di Radio Star, Kyuhyun mengklaim jumlah hatres-nya meningkat tajam.

Kyuhyun
Kyuhyun (dua dari kanan) dan personel "Super Junior" lainnya berpose saat menghadiri acara Gaon K-POP Awards di Olympic Park pada 28 Januari 2015. Seoul, Korea Selatan. Foto/Chung Sung-Juni / Getty Images

tirto.id - Kyuhyun “Super Junior” mengaku tekanan yang ia terima selama 6 tahun menjadi MC di Radio Star menjadi alasannya enggan kembali ke program talk show tersebut.

Melansir Soompi, Selasa (21/5/2019), ia mengatakan bahwa Radio Star merupakan salah satu program yang sangat "susah dikendalikan."

Kyuhyun memang telah mendapat tawaran untuk kembali menjadi MC di program talk show tersebut pada bulan April lalu. Tawaran ini muncul setelah Kyuhyun menyelesaikan masa wajib militernya, awal Mei lalu.

Sayangnya, usai resmi menyelesaikan wajib militernya, Kyuhyun menyatakan menolak tawaran tersebut.

“Radio Star adalah program yang saya syukuri karena telah membuat karier saya melejit dan membuat saya semakin dikenal banyak orang,” akunya.

“Namun, di samping itu program ini merupakan program yang susah saya kuasai,” tambahnya kepada Daily News seperti dikutip dari All Kpop.

Menurutnya, program besutan MBC tersebut dirancang dengan pertanyaan penuh jebakan, sehingga mau tak mau ia harus sering melontarkan pertanyaan kepada tamu tanpa berpikir panjang.

Namun setelah ia sadari, pertanyaan-pertanyaan yang sering ia ajukan justru membuatnya banyak mendapatkan haters. Bahkan, semenjak ia membintangi program tersebut, haters-nya meningkat secara signifikan.

Atas kejadian tersebut, Kyuhyun mengaku stres dan tertekan. Ia sering menangis saat tertidur ketika memikirkannya.

“Selain sebagai MC, saya juga bagian dari idol group. Hal ini [haters] membuat saya merasa sulit menerima kritikan dari fandom atau fans club lain,” katanya.

Menurutnya, di Radio Star, ia memiliki peran tersendiri yang harus dimainkan. Peran tersebut sejujurnya sulit ia terima.

“Ketika memikirkan tawaran tersebut, saya bertanya pada diri saya sendiri, ‘apakah saya masih mampu melanjutkan program ini?” ungkapnya.

Kendati menolak, Kyuhyun tak menampik peluang untuk kembali ke Radio Star, namun bukan sebagai MC.

“Meskipun saya memutuskan untuk menolak tawaran tersebut, kedepannya saya akan berencana untuk hadir di Radio Star sebagai bintang tamu,” tutupnya.

Baca juga artikel terkait K-POP atau tulisan lainnya dari Syarifah Aini

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Syarifah Aini
Penulis: Syarifah Aini
Editor: Ibnu Azis