tirto.id - Kuota sekolah SNBP 2023 bisa dilihat di laman resmi SNPMB yang disediakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Sementara itu, daftar jurusan dan daya tampung program studi (prodi) bisa dicek melalui laman Sidata PTN.
Para lulusan SMA/Sederajat bisa mendaftar melalui jalur SNBP 2023 di kampus negeri yang ada di Indonesia, baik itu universitas, politeknik, maupun perguruan tinggi keagamaan Islam negeri (PTKIN).
Jadwal pendaftaran SNBP 2023 dibuka pada 14 Februari 2023, pukul 15.00 WIB. Siswa eligible dapat memilih prodi sesuai minatnya, dengan batasan opsi maksimal dua. Agendanya akan diakhiri pada 28 Februari 2023.
Pihak sekolah memilih sejumlah siswa terbaik yang dianggap sesuai dengan kriteria, lalu mendaftarkannya untuk bisa mengikuti jalur seleksi berdasarkan prestasi (SNBP).
Siswa yang dirasa memenuhi kriteria akan diunggah oleh pihak sekolah ke Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Berdasarkan nilai rapor semester 1-5 dan prestasi minat-bakat, seleksi SNBP 2023 akan melakukan penilaian terhadap para calon mahasiswa.
Pendaftaran SNBP 2023 dilakukan secara mandiri oleh siswa melalui laman https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/. Pemilihan jurusan nantinya menjadi satu paket dan terdapat di dalam prosedur pendaftaran tersebut.
Cara Cek Daftar Jurusan dan Daya Tampung SNBP 2023
Pihak SNPMB BPPP Kemdikbud sudah menyiarkan berbagai perguruan tinggi negeri dan politeknik yang membuka SNBP 2023 sebagai jalur penerimaannya. Selain itu, disajikan juga secara rinci mengenai daftar jurusan dan daya tampungnya.
Berikut ini cara cek daftar jurusan dan daya tampung SNBP 2023.
- Buka laman https://sidata-ptn-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ptn_sn.phpuntuk melihat daftar PTN SNBP 2023.
- Sementara itu, buka lamanhttps://sidata-ptn-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ptn_sn.php?ptn=-2 untuk melihat daftar Politeknik Negeri SNBP 2023.
- Setelah salah satu laman di atas, akan tersaji beberapa nama universitas atau politeknik yang bisa dipilih siswa pendaftar SNBP.
- Klik “Lihat Prodi”.
- Daftar jurusan atau program studi akan terlampir di halaman setelah itu.
- Di halaman tersebut, disajikan juga keterangan jenjang, daya tampung, peminat tahun lalu, dan portofolio yang dibutuhkan untuk masuk.
Tata Cara Pemilihan Prodi SNBP 2023
Prosedur mengenai pemilihan prodi SNBP 2023 memang belum disiarkan secara resmi. Akan tetapi, dituliskan dalam aturan bahwa siswa bisa memilih dua prodi dari suatu PTN atau dua instansi.
Seandainya memilih lebih dari satu PTN, maka salah satu pilihannya harus berlokasi Provinsi yang sama dengan tempat tinggal pendaftar.
Berikut ini tata cara pemilihan prodi SNBP 2023.
- Buka laman SNPMB 2023 di tautan berikut: https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
- Lakukan pendaftaran dan isi data yang diminta.
- Pilih PTN/Politeknik Negeri yang tersedia.
- Pilih Prodi yang diinginkan.
- Pilih satu PTN, jika dua maka pilih salah satunya di Provinsi yang sama dengan Anda
- Akan diberikan informasi terkait portofolio jika jurusan memang membutuhkan dokumen persyaratan tersebut.
- Klik “Simpan” jika pemilihan selesai.
Cara Cek Kuota Sekolah SNBP 2023
Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk mengecek kuota sekolah melalui laman resmi SNPMB BPPP Kemendikbud.
- Buka situs https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
- Klik menu "Kuota Sekolah".
- Pilih kategori pencarian berdasarkan lokasi atau Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN).
- Pilih provinsi alamat sekolah yang dituju.
- Pilih kota alamat sekolah yang akan dituju.
- Laman resmi SNPMB BPPP Kemendikbud akan menampilkan informasi terkait NPSN, nama sekolah, akreditasi, dan persentase kuota.
Jadwal dan Seleksi SNBP 2023
Jadwal dan Seleksi SNBP 2023 secara garis besar terdiri atas tiga subbab tahapan, dimulai dari pengumuman kuota, pembuatan akun, hingga pendaftaran-pengumuman. Berikut ini jadwal lengkap seleksi SNBP 2023, dilansir dari laman resmi SNPMB BPPP Kemendikbud.
Kuota Sekolah
- Pengumuman kuota sekolah: 28 Desember 2022
- Penutupan Masa sanggah kuota sekolah: 17 Januari 2023
Pembuatan Akun SNPMB
- Registrasi Akun SNPMB sekolah: 9 Januari-9 Februari 2023
- Registrasi Akun SNPMB siswa: 9 Januari-15 Februari 2023
PDSS dan SNBP
- Penetapan Siswa Eligible: 3 Januari-8 Februari 2023
- Pengisian PDSS: 9 Januari-9 Februari 2023
- Pendaftaran SNBP: 14-28 Februari 2023
- Pengumuman Hasil SNBP: 28 Maret 2023
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Fadli Nasrudin