tirto.id - Hari Dharma Wanita Persatuan jatuh pada tanggal 5 Agustus 2023 setiap tahunnya. Adapun awal mula terbentuknya Dharma Wanita Persatuan adalah saat didirikan Dharma Wanita pada tanggal 5 Agustus 1974 silam. Dimana organisasi tersebut beranggotakan para Istri Pegawai Republik Indonesia.
Atas inisiatif dari Ibu Negara yaitu Bu Tien Soeharto, Dharma Wanita dibentuk oleh Ketua Dewan Pembina KORPRI kala itu, Amir Machmud. Selain para Istri Pegawai Republik Indonesia, Anggota ABRI yang dikaryakan serta Pegawai BUMN juga menjadi anggota organisasi tersebut.
Pada tahun 1998, Dharma Wanita berubah menjadi organisasi sosial masyarakat yang netral, Independen, dan Demokrasi dari yang sebelumnya masih ada campur tangan politik. Lalu organisasi tersebut berubah nama menjadi Dharma Wanita Persatuan. Kata “Persatuan” diambil dari nama Kabinet Persatuan Nasional saat Abdurrahman Wahid atau Gus Dur menjadi presiden.
Pada tahun 1999, melalui Munas Luar Biasa (Munaslub) mengesahkan rancangan Anggaran Dasar dan melantik Ketua Umum Dharma Wanita Persatuan yakni Ny. Dr. Nila F. Moeloek. Berikut adalah perubahan dalam organisasi yang disahkan:
- Nama organisasi berubah menjadi Dharma Wanita Persatuan;
- Istilah Istri Pegawai Republik Indonesia diganti menjadi Istri Pegawai Negeri Sipil Republik Indonesia;
- Penegasan sebagai organisasi sosial kemasyarakatan yang bergerak dibidang Pendidikan, Ekonomi dan Sosial Budaya
- Penegasan sebagai organisasi non politik;
- Penerapan demokrasi dalam organisasi dalam organisasi (Ketua Umum dan Ketua pada Unsur Pelaksana dipilih secara Demokrasi).
Kumpulan Ucapan Hari Dharma Wanita Persatuan
1. Selamat memperingati Hari Dharma Wanita Nasional. Terus bersama tingkatkan kualitas sumber daya anggota keluarga PNS demi mencapai kesejahteraan nasional!
2. Selamat Hari Dharma Wanita Nasional untuk seluruh wanita hebat Indonesia semoga semakin maju, bersinar. Tidak hanya hari ini tetapi setiap hari.
3. Selamat Hari Dharma Wanita Nasional 5 Agustus 2023. Semoga dapat menjadi wanita yang memberikan inspirasi bagi sesama.
4. Selamat Hari Dharma Wanita Nasional. Terus dukung Dharma Wanita yang lebih modern dan profesional dengan program yang berkesinambungan sehingga dapat bersaing secara terbuka dan berkontribusi secara aktif.
5. Selamat Hari Dharma Wanita Nasional 2023. Semoga menjadi organisasi yang aktif, bermanfaat, berkualitas dan terus berperan serta dalam membangun peran wanita cerdas dan memperkuat ketahanan keluarga di era digital.
6. Selamat Hari Dharma Wanita Nasional 2023. Setiap Dharma Wanita dapat membuat kebahagiaan untuk membantu membangun bangsa yang baik.
7. Selamat memperingati Hari Dharma Wanita untuk semua perempuan yang berjuang setiap hari dalam menegaskan haknya dan bertanggung jawab atas kewajibannya.
8. Selamat Hari Dharma Wanita Nasional 2023. Mari jadikan peringatan ini sebagai momentum bagi perempuan untuk berkarya bagi bangsa.
9. Selamat Hari Dharma Wanita Nasional!Terima kasih, karena sudah memberikan dukungan dalam aparatur negara. Semoga tetap menjadi inspirasi bagi sesama.
10. Selamat Hari Dharma Wanita Nasional. Waktunya wanita berperan, bukan baperan.
11. Selamat Hari Dharma Wanita Nasional. Jadilah perempuan yang berani melawan, melawan apa saja segala bentuk ketidakadilan dan penindasan.
12. Perempuan adalah motivator di balik orang-orang hebat yang berada di sekitarnya. Selamat memperingati Hari Dharma Wanita 2023.
13. Wanita adalah gender terkuat bila kita menyadari hal itu, karena sesungguhnya pikiran yang salah bisa menganggap mereka lemah. Selamat Hari Dharma Wanita 2023.
14. Selamat Hari Dharma Wanita Nasional 2023. Semoga senantiasa menjadikan wanita yang tumbuh kuat dengan doa dan harapan, senantiasa tersenyum dan membangun kekuatan selama berada dalam tekanan dan masalah.
15. Selamat memperingati Hari Dharma Wanita. Semoga dapat menjadi perempuan yang memberikan inspirasi bagi sesama.
16. Selamat Hari Dharma Wanita Nasional 5 Agustus 2023, mari semakin mengedepankan emansipasi wanita untuk negeri ini.
17. Selamat Hari Dharma Wanita Nasional! Engkaulah pelopor wanita mandiri yang tulus berkarir pada negeri.
18. Beribu-ribu ucapan terima kasih atas jasa-jasamu para srikandi Indonesia. Selamat memperingati Hari Dharma Wanita.
19. Perempuan adalah inspirasi terbesar di dunia. Terimakasih & selamat Hari Dharma Wanita Nasional 2023.
20. Bayangkan betapa kalutnya dunia tanpa tangan lembut mereka. Selamat peringatan Hari Dharma Wanita Nasional tahun 2023.
21. Wanita kuat, tangguh dan bermartabat, selamat memperingati Hari Dharma Wanita Nasional.
22. Terimakasih kami ucapkan atas segala dharma-mu dan ketulusanmu berjasa, serta selamat Hari Dharma Wanita Indonesia.
23. Selamat Hari Dharma Wanita untuk wanita yang kuat, dan luar biasa! Aku tidak akan pernah berhenti mengagumi kekuatan dan kecerdasannya.
24. Siapa yang menguasai dunia? Wanita! Maka jangan remehkan peran penting para srikandi kuat! Selamat Hari Dharma Wanita.
25. Selamat Hari Dharma Wanita 2023. Wanita adalah gender terkuat jangan sepelekan aksi mereka!
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Dipna Videlia Putsanra