Menuju konten utama

Kumpulan GIF atau Gambar Bergerak Hari Natal 2022

Berikut rekomendasi situs web kumpulan GIF atau gambar bergerak tentang Hari Natal 2022 yang bisa digunakan dan cara unduhnya.

Kumpulan GIF atau Gambar Bergerak Hari Natal 2022
Ilustrasi Natal. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Umat Kristiani di seluruh dunia sebentar lagi akan merayakan Natal yang jatuh setiap tanggal 25 Desember. Berbagai pernak-pernik dan simbol serta pohon Natal didekorasi sedemikian rupa untuk menyambut Hari Raya umat Kristiani ini.

Perayaan Natal identik dengan lagu “Jingle Bells” yang sering diputar pada Hari Raya Natal. Perayaan ini juga erat kaitannya dengan pohon cemara yang dihias dan didekorasi sedemikian rupa.

Merayakan Natal juga dapat dilakukan dengan memberi ucapan selamat kepada teman atau keluarga. Ucapan tersebut bisa diberikan dengan menggunakan media kartu ucapan yang tersemat gambar bergerak atau GIF tentang Hari Natal.

Bagi Anda yang ingin memberi kartu ucapan Natal tersemat GIF kepada rekan dan kerabat, atau sekadar dibagikan ke media sosial, yang mesti dilakukan terlebih dahulu adalah mengunduh gambar bergerak tersebut. Dan, berikut ini panduannya.

Kumpulan Gambar Bergerak atau GIF Hari Natal 2022

Berikut rekomendasi kumpulan GIF atau gambar bergerak Hari Natal 2022 yang bisa digunakan dan cara unduhnya:

1. Tenor

Situs web Tenor merupakan salah satu website yang bisa digunakan untuk membuat gambar bergerak atau GIF. Caranya cukup mudah untuk mendapatkan GIF atau gambar bergerak dalam layanan situs ini. Berikut panduannya:

  1. Kunjungi laman Tenor.com
  2. Lalu akan muncul laman utama
  3. Masukan kata kunci, Natal atau Hari Natal
  4. Pilih gambar yang disukai
  5. Lalu unduh

2. Funimada

Website kedua yang bisa digunakan adalah Funimada. Situs web ini menyediakan banyak sekali gambar bergerak yang bisa diunduh untuk merayakan Natal. Adapun cara untuk mendapatkan GIF atau gambar bergerak dalam laman ini, sebagai berikut:

  1. Kunjungi laman Funimada.com
  2. Lalu akan muncul laman utama
  3. Masukan kata kunci, Natal atau Hari Natal
  4. Pilih gambar yang disukai
  5. Lalu unduh

3. Giphy

Situs web terakhir untuk mendapatkan gambar bergerak atau GIF, bisa membuka laman Giphy. Website ini juga menyediakan beragam gambar bergerak atau GIF. Berikut cara dalam mendapatkan gambar di Giphy:

  1. Kunjungi laman Giphy.com
  2. Lalu akan muncul laman utama
  3. Masukan kata kunci, Natal atau Hari Natal
  4. Pilih gambar yang disukai
  5. Lalu unduh

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Ibnu Azis