Menuju konten utama

KPU Diminta Perbaiki Data Pemilih Tetap Luar Negeri Pemilu 2019

“Kami meminta perbaikan DPT LN dan itu memungkinkan,” ujar Anis

KPU Diminta Perbaiki Data Pemilih Tetap Luar Negeri Pemilu 2019
Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) republik Indonesia. FOTO/Istimewa

tirto.id - KPU diminta memperbaiki data Daftar Pemilih Tetap Luar Negeri (DPT LN) Pemilu 2019 karena jumlahnya dinilai tidak akurat.

Hal ini disampaikan oleh Anis Hidayah, Ketua Pusat Studi Migrasi Migrant Care pada acara audiensi dengan KPU di kantor KPU hari ini, Senin (20/8/2018).

“Kami meminta perbaikan DPT LN dan itu memungkinkan,” ujar Anis kepada Tirto di kantor KPU.

Menurut Anis, Pemilu 2019 saat ini telah memasuki tahapan penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) di dalam dan luar negeri pada 14-16 Agustus 2018.

KPU sudah menetapkan jumlah DPTLN sebesar 1,9 juta, namun Migrant Care menilai masih banyak buruh migran yang belum mendaftar dengan perkiraan mencapai 7 juta.

“Misalnya di Arab Saudi ada 19 ribu DPT dari 1,5 juta buruh migran yang yang ada di sana,” jelas Anis.

Anis menjelaskan, selain masih banyak buruh migran yang diperkirakan belum terdaftar, ditemukan pula banyak DPT ganda. Hal ini diperkirakan karena input lebih dari satu kali terhadap pemilih yang melakukan perpanjangan paspor di KBRI/KJRI.

Ia melanjutkan, banyak pemilih tetap yang tidak mencantumkan kolom nomor paspor dan tanggal lahir, sementara nomor paspor dan tanggal lahir merupakan salah satu kunci untuk mengidentifikasi keakuratan data pemilih. Ada juga beberapa yang tidak melakukan data pilah gender. Serta masuknya pemilih di bawah umur (1-15 tahun) dalam DPT Arab Saudi.

Anis mengatakan, Migrant Care akan maksimal menggunakan sosial media seperti platform Facebook guna melakukan komunikasi atau sosialisasi antar organisasi yang peduli dengan pemilih luar negeri.

“Pertama kita menyampaikan gap-nya ini terlalu besar, sekitar 5juta. Tolong didata semaksimal mungkin, deadline kalo Desember masih ada waktu lah,” harap Anis.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2019 atau tulisan lainnya dari Larasati Ayuningrum

tirto.id - Politik
Reporter: Larasati Ayuningrum
Penulis: Larasati Ayuningrum
Editor: Yantina Debora