Menuju konten utama

Konser Online "Trip to KPOP" Digelar 19-21 Mei 2020: Ada iKON-KARD

Trip to K-POP digelar selama tiga hari yakni pada 19-21 Mei 2020

Konser Online
TRIP TO KPOP. instagram/ Kocca_Indonesia

tirto.id - Konser online "Trip to K-POP" digelar Kementerian Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata bersama Badan Konten Kreatif Korea Selatan selama tiga hari yakni 19-21 Mei 2020

Grup idola K-pop iKON, bersama grup Oh My Girl, penyanyi Kim Jae-hwan, KARD, April, dan tujuh musisi lainnya akan bergabung dalam konser daring tersebut.

Konser daring akan disiarkan daring secara global melalui Vlive dan YouTube. Sandeul dari grup idola K-pop B1A4 akan bertindak sebagai pemandu acara.

"Trip to K-POP" dimulai pukul 19.00 waktu Korea Selatan dan rencananya berdurasi sekitar 80 menit per hari-nya.

Konser "Trip to K-POP" diselenggarakan untuk membantu mereka yang menderita karena pandemi COVID-19, dengan mengusung pesan "Kita akan menang."

Presiden agensi konten Kim Young-jun mengatakan konser akan membawa pesan penuh harapan dan dorongan bagi penggemar K-pop untuk melewati masa-masa sulit ini.

"Karena jarak sosial menjadi sangat penting di tengah COVID-19, saya berharap pertunjukan ini akan memberikan kesempatan bagi orang untuk menikmati kegiatan budaya sambil menjaga jarak," kata dia seperti dilansir The Korea Times yang diberitakan Antara.