Komisi III DPR Kunjungi Rumah Calon Kapolri Idham Azis

Reporter: Riyan Setiawan, tirto.id - 30 Okt 2019 10:52 WIB
Rekam jejak Idham Aziz akan diperdalam saat uji kelayakan di Gedung DPR RI pukul 14:30 WIB nanti.
tirto.id - Komisi III DPR menyambangi rumah calon Kapolri Idham Azis di Jalan Panglima Polim, Jakarta Selatan, Rabu (30/10/2019). Kedatangan Komisi Hukum DPR ini merupakan rangkaian uji kelayakan atau fit and proper test calon kapolri.

"Kami akan berdialog tentang persoalan-persoalan yang selayaknya harus kami pertanyakan sebagai calon Kapolri," kata Wakil Ketua Komisi III DPR, Desmond Junaidi Mahesa.

Desmon menuturkan beberapa hal yang akan ditanyakan antara lain tentang keluarga, sekolah anak-anak, dan lain-lain.


"Kami akan lihat gaya hidup dan macam-macam akan kami nilai," ujarnya.

Sementara untuk rekam jejak Idham Azis akan diperdalam saat uji kelayakan di Gedung DPR RI pukul 14:30 WIB nanti.

"Ada yang mendukung, tentunya ada juga yang kontra. Catatan itu kan bagian catatan yang harus dipertanyakan ulang oleh anggota komisi III saat proper test," kata Desmond.

Komisi III DPR juga akan membuka ruang kepada masyarakat untuk memberikan masukan terkait Idham Aziz sebagai calon kapolri.



Baca juga artikel terkait CALON KAPOLRI atau tulisan menarik lainnya Riyan Setiawan
(tirto.id - Politik)

Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Gilang Ramadhan

DarkLight