Menuju konten utama

Kode Redeem FF 3 Januari 2022 FF119MB3PFA5 dan Isi Hadiahnya

Masukan kode redeem Free Fire ke situs reward.ff.garena.com untuk menadapatkan 2 hadiah menarik. Apa saja? Temukan panduan dan penjelasannya di sini.

Kode Redeem FF 3 Januari 2022 FF119MB3PFA5 dan Isi Hadiahnya
Redeem Garena Free Fire. FOTO/reward.ff.garena.com/Garena International.

tirto.id - Kode redeem FF 3 Januari 2022 adalah FF119MB3PFA5. Dibagikan akun Instagram Free Fire Indonesia, @freefirebgid, belum lama ini, kode tersebut berisi 2 hadiah menarik yang bisa diklaim Survivor. Apa saja? Berikut ini ulasannya.

Akun @freefirebgid pada Minggu (2/1/2022) kembali berbagi kode redeem Free Fire gratis kepada Survivor. Tidak ada event khusus di balik aksi berbagi kode redeem cuma-cuma tersebut.

“Setiap minggu ada redeem code yang akan dibagikan, kali ini spesial Era Baru menyambut Alpine!” unggahan akun @freefirebgid.

“Yuk langsung redeem code sekarang di https://reward.ff.garena.com/id ya atau bisa di swipe up melalui Instagram Story @freefirebgid!” samsung unggahan tersebut.

Kendati dibagikan pada Minggu (2/1/2022), kode redeem FF119MB3PFA5 masih bisa diklaim dan ditukar dengan hadiah pada Senin (3/1/2022). Survivor cukup memasukkan kode redeem Free Fire tersebut ke situs reward.ff.garena.com. Bagaimana caranya?

Isi Hadiah Kode Redeem FF119MB3PFA5

Cara menukar hadiah kode redeem FF tidaklah sulit. Survivor hanya perlu melakukan beberapa langkah, yaitu sebagai berikut:

  1. Kunjungi situs reward.ff.garena.com
  2. Login dengan akun yang disediakan
  3. Masukkan kode FF119MB3PFA5 pada kotak yang tersedia
  4. Pilih “Konfirmasi”
  5. Selesai

Lantas, apa isi hadiahnya? Jika kode tersebut berhasil ditukarkan, akan muncul notifikasi sebagai berikut:

“SELAMAT! Berhasil redeem Selamat! Anda telah mendapatkan【1x Wasteland Roamer (Head) and 1x Atlantic Warrior (Shoes)】, hadiah akan dikirimkan dalam 30 menit ke depan langsung ke akun Anda.”

Namun, kode tersebut juga bisa gagal ditukarkan, saat muncul notifikasi sebagai berikut:

ERROR. Redeem gagal. Gagal mengambil hadiah. Kode tidak valid atau sudah digunakan.”

Lantas, mengapa kode tersebut gagal ditukarkan? Setidaknya ada 2 penyebab. Pertama kode redeem telah kadaluarsa. Dan, kode yang sudah kadaluarsa tidak bisa dipakai. Oleh karenanya, Survivor mesti segera menukarkan kode redeem setelah diklaim.

Penyebab kedua, bisa karena kode tidak valid atau sudah digunakan. Untuk menyiasatinya, pastikan kode redeem yang akan ditukarkan memiliki 12 karakter yang terdiri dari kombinasi antara huruf kapital dan angka, sebelum ditukarkan ke situs reward.ff.garena.com.

Baca juga artikel terkait KODE REDEEM FF atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Yantina Debora