Menuju konten utama

Koalisi Cikeas Yakin Agus-Sylviana Bakal Menang

Koalisi Cikeas optimistis pasangan Agus-Sylviana akan menang dalam Pilgub DKI 2017. Bermodal 28 kursi di DPRD DKI Jakarta, keduanya akan menarik simpati warga Jakarta pada putaran pertama pilkada.

Koalisi Cikeas Yakin Agus-Sylviana Bakal Menang
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (tengah), Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (kanan), Ketua Umum PPP Muhammad Romahurmuziy (kedua kiri) dan didampingi sejumlah pimpinan Partai Politik memberikan keterangan kepada wartawan usai pertemuan petinggi parpol di kediaman Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono, di Puri Cikeas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. ANTARA FOTO/Risky Andrianto

tirto.id - Partai Demokrat, PAN, PPP, dan PKB telah menetapkan putra pertama mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono dan Deputi Gubernur DKI Bidang Kebudayaan dan Pariwisata Sylviana Murni sebagai bakal cagub dan cawagub DKI Jakarta 2017. Koalisi empat partai yang tergabung dalam Koalisi Cikeas itu optimistis pasangan Agus-Sylviana akan memenangi Pilgub DKI mendatang.

Melalui koalisi empat partai, kedua calon ini telah mengantongi 28 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI Jakarta. Dengan modal itu, Koalisi Cikeas meyakini pasangan dengan jargon "Jakarta untuk rakyat, bukan untuk konglomerat" ini mampu menarik simpati warga Jakarta pada putaran pertama pilkada.

"Dengan struktur yang ada, kita usahakan agar seluruh mesin politik ini bisa berkerja bersama-sama untuk menang," ujar Ketua Umum PPP Muhammad Romahurmuziy kepada wartawan di kediaman Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono di Cikeas, Bogor, Jumat (23/9/2016) pagi.

Ia mengatakan pemilihan Agus dan Sylviana sebagai bakal cagub dan cawagub DKI dilakukan setelah beberapa pertemuan intens antarketua partai. Dalam pertemuan tersebut, lanjut pria yang biasa disapa Romi itu, para pimpinan partai politik terlibat aktif mempersiapkan keikutsertaan dalam menentukan pasangan calon untuk Pilkada DKI. Sebabnya, posisi dan peran Jakarta sebagai "etalase republik" menjadi pertimbangannya.

"Wajah DKI adalah wajah Indonesia sehingga kita perlu sentuhan yang dilakukan secara langsung oleh para ketua partai," ungkap Romi

Romi bersama Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar, serta Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan mengumumkan nama Agus dan Sylviana sebagai kandidat calon gubernur dan wakil gubernur yang didukung Koalisi Cikeas.

Dalam Pilkada DKI, Agus dan Sylviana antara lain akan berhadapan dengan petahana Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Syaiful Hidayat yang diusung oleh koalisi PDI Perjuangan, Golkar, Nasdem, dan Hanura.

Sementara koalisi PKS dan Gerindra belum secara resmi mengumumkan kandidat yang akan mereka usung hingga pagi ini.

Baca juga artikel terkait PILGUB DKI JAKARTA 2017 atau tulisan lainnya dari Yuliana Ratnasari

tirto.id - Politik
Reporter: Yuliana Ratnasari
Penulis: Yuliana Ratnasari
Editor: Yuliana Ratnasari