tirto.id - Malaysia ada di puncak klasemen Piala AFF 2018 Grup A hingga Senin (12/11/2018). Bermain dua kali, Harimau Malaya mengoleksi dua kemenangan dan mencatatkan nilai sempurna 6. Terakhir, mereka memukul Laos dengan skor 3-1.
Bertanding di Stadion Bukit Jalil Kuala Lumpur, Malaysia sempat tertinggal dari tamu mereka. Menit ketujuh, Laos mencetak gol via Phithack Kongmathilath. Tuan rumah sempat mengalami kesulitan dalam penyelesaian akhir dan hanya bisa membalas satu gol di babak pertama melalui Mohd Zaquan Adha.
Namun, ketika pertandingan bersisa empat menit, Norshahrul Idlan kembali menjadi pahlawan Malaysia seperti di pertandingan pertama. Kali ini dia mencetak dua gol. Alhasil Harimau Malaya menang 3-1 dan berhak mengamankan tiga angka.
Sebelumnya, Myanmar yang menjalani pertandingan pertama di PIala AFF tahun ini menang 4-1 dari Kamboja. Mirip seperti Malaysia, mereka tertinggal lebih dahulu. Perbedaannya, empat gol dicetak tuan rumah untuk membalikkan kedudukan dari sang tamu.
Myanmar saat ini ada di urutan kedua klasemen sementara. Mereka unggul produktivitas gol dari Vietnam yang dalam laga pembukaan menang telak dari Laos tiga gol tanpa balas.
Berikut ini hasil dan klasemen Grup A Piala AFF hingga Senin (12/11/2018).
Myanmar vs Kamboja 4-1 (Hlaing Bo Bo 60 dan 90+, Than Htet Aung 70, Aung Si Thu 87 | Chan Vathanaka 23)
Malaysia vs Laos 3-1 (Mohd Zaquan Adha 15, Norshahrul Idlan 86 dan 90| Phithack Kongmathilath 7)
Tim | Main | Menang | SG | Poin |
Malaysia | 2 | 2 | +3 | 6 |
Myanmar | 1 | 1 | +3 | 3 |
Vietnam | 1 | 1 | +3 | 3 |
Kamboja | 2 | 0 | -4 | 0 |
Laos | 2 | 0 | -5 | 0 |
Editor: Fitra Firdaus