Menuju konten utama

Hasil Myanmar vs Kamboja Skor Akhir 4-1 di Grup A Piala AFF 2018

Hlaing Bo Bo dengan brace menjadi penentu hasil Myanmar vs Kamboja yang berakhir dengan skor 4-1. Meski tertinggal lebih dahulu, tuan rumah menang di partai perdana mereka di Grup A Piala AFF 2018 pada Senin (12/11).

Hasil Myanmar vs Kamboja Skor Akhir 4-1 di Grup A Piala AFF 2018
Ilustrasi. Pesepak bola Korea Utara Jang Kuk Chol menyundul bola saat babak penyisihan Grup F melawan Myanmar pada Asian Games 2018 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Rabu (15/8/2018). INASGOC/Djuli Pamungkas

tirto.id - Hasil Myanmar vs Kamboja di babak penyisihan Grup A Piala AFF 2018 ditutup dengan skor akhir 4-1. Sempat tertinggal oleh gol Chan Vathanaka di Stadion Mandalar Thiri pada Senin (12/11/2018) tuan rumah membalikkan kedudukan melalui dua gol Hlaing Bo Bo dan masing-masing satu dari Than Htet Aung serta Aung Si Thu.

Myanmar membuka kampanye mereka di AFF Suzuki Cup 2018 dengan kemenangan. Tim asuhan Antoine Hey itu kini memiliki tiga poin. Sebaliknya, Kamboja yang sempat mengejutkan, tetap saja harus pulang tanpa poin, dan selalu kalah dalam dua laga perdana.

Kamboja melawat ke tanah Myanmar setelah dipukul Malaysia 0-1 pada laga perdana Piala AFF yang digelar Kamis (8/11) lalu. Ditemani duet pelatih Keisuke Honda dan Felix Dalmas, tim tamu memainkan formasi 4-3-2-1. Faktanya sepanjang babak pertama, Kamboja bisa menetralisasi tuan rumah.

Myanmar dengan pola 4-1-4-1 memang mendominasi penguasaan bola. Namun, upaya mereka mencari peluang ke gawang Keo Soksela justru sering menemui jalan buntu. Masalah tuan rumah dimulai dari aksi Chan Vathanaka pada menit ke-21 yang masih bisa diblok oleh kiper Kyaw Zin Htet.

Lain cerita dengan kejadian dua menit berselang. Pergerakan Sos Souhana di sisi kanan pertahanan lawan tidak dapat dihentikan. Ia kemudian mengirim umpan yang diselesaikan oleh Vathanaka menjadi gol.

Myanmar terkejut oleh aksi ini. Dalam posisi tertinggal, mereka berupaya membalas. Namun, hingga turun minum, kedudukan tidak berubah. Melihat keadaan ini kemudian pelatih Antoine Hey bereaksi. Ia memasukkan sang nomor 10, Aung Thu, ditambah Than Het Aung di awal babak kedua.

Tuan rumah membutuhkan waktu, tetapi kemudian menuai hasil positif. Laga berjalan satu jam, gol balasan akhirnya datang dari Hlaing Bo Bo sang gelandang. Kedudukan ini membuat Myanmar semakin agresif. Mereka berhasil mendapatkan penalti setelah wasit menunjuk ada pelanggaran yang dilakukan oleh Soeuy Visal.

Eksekusi yang dilakukan Aung Thu dibaca dengan gemilang oleh Soksela. Namun sang kiper yang sempat jadi pahlawan melakukan blunder fatal dalam mengantisipasi bola hasil tendangan bebas Myanmar pada menit ke-70. Soksela gagal menangkap dengan benar, lalu dalam keriuhan Than Htet Aung membutikan keputusan pelatih memasukkannya tepat, dengan gol mudah dari jarak dekat.

Myanmar berbalik unggul, momentum ada di tangan mereka. Setelah peluang tim tamu melalui Prak Mony Udom mentah, masih ada satu gol tambahan dari tuan rumah melalui Aung Si Thu tiga menit jelang bubaran.

Pesta berlanjut dengan gol kedua Hlaing Bo Bo pada injury time. Skor akhir 4-1, bagi Angkor Warriors, ini adalah kekalahan kedua mereka.

Myanmar (4-1-4-1): Kyaw Zin Htet; David Htan, Pyae Pyho Zaw, Zaw Min Tun, Thein Than Win; Maung Maung Lwin, Lwin Moe Aung (Ye Ko Oo 80), Hlaing Bo Bo, Yan Naing Oo (Aung Thu 46), Aung Si Thu; Zin Min Tun (Than Htet Aung 63)

Kamboja (4-3-2-1): Keo Soksela; Sareth Kriya, Hong Pheng, Soeuy Visal, Sath Rosib; Bin Chanthacheary, Kouch Sokumpheak, Brak Thiva (Keo Sokpheng 72); Chan Vathanaka (Chhin Chhoeun 46), Sos Souhana (Prak Mony Udom 61); Reung Bunheing

Pencetak Gol: Hlaing Bo Bo 60 dan 90+, Than Htet Aung 70, Aung Si Thu 87 (Myanmar) | Chan Vathanaka 23 (Kamboja)

Baca juga artikel terkait PIALA AFF 2018 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus