Menuju konten utama

KKB Beraksi Lagi, Satu Anggota Brimob Tewas & Rumah ASN Terbakar

Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kembali melakukan aksi penembakan dan pembakaran rumah ASN di Papua.

KKB Beraksi Lagi, Satu Anggota Brimob Tewas & Rumah ASN Terbakar
Anggota TNI-Polri yang tergabung dalam Satgas Operasi Damai Cartenz mengevakuasi sejumlah warga Kampung Alama Nduga, Nduga, Papua Pegunungan, dengan menggunakan helikopter saat tiba di Bandara Timika, Papua Tengah, Papua, Senin (20/02/2023). ANTARA FOTO/HO-Humas Ops Damai Cartenz/tom.

tirto.id - Kabupaten Intan Jaya kembali dilanda aksi kelompok kriminal bersenjata (KKB) pada Sabtu (20/1/2024) sekitar pukul 13.40 WIT hingga pukul 16.10 WIT. Kelompok tersebut melakukan pembakaran terhadap salah satu rumah milik Dinas Aparatur Sipil Negara (ASN).

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Papua, Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo mengkonfirmasi kejadian tersebut. Menurut dia, sebelum pembakaran terjadi, KKB melakukan penembakan terhadap anggota TNI di Pos Perimeter Tirai 3 Kotis Mamba Satgas Yonif PR 330/TD.

"Kelompok tersebut berhasil dipukul mundur, namun mereka melanjutkan aksinya dengan membakar satu unit rumah dinas ASN di Kampung Mamba Atas," ucap Benny, dikutip Minggu (21/1/2024).

Situasi di lapangan menjadi tegang ketika KKB melakukan gangguan tembakan. Namun, berkat respon cepat dari anggota TNI, kelompok tersebut berhasil dipukul mundur.

Namun demikian, mereka melakukan persembunyian sebelum melanjutkan aksi kriminal dengan membakar satu unit rumah dinas.

Benny menuturkan, apabila situasi sudah aman, pihak kepolisian akan segera melakukan langkah-langkah lebih lanjut untuk mengidentifikasi dan menangkap pelaku yang bertanggung jawab atas kejadian ini.

Sementara itu, masyarakat dan aparat keamanan di Kabupaten Intan Jaya diimbau untuk tetap waspada dan tidak melakukan aktivitas diluar rumah terlebih dahulu agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Merujuk reportase Antara, Komandan Satgas Yonif 330/Tri Dharma, Mayor Infanteri Dedy Pungky Irawantosehari menyampaikan, sebelum aksi pembakaran rumah ASN, kontak senjata terjadi dan menewaskan satu personel Brimob.

"Sehari sebelumnya terjadi kontak tembak senjata antara Satgas Ops Damai Cartenz dengan anggota KKB yang mengakibatkan satu personel Brimob Satgas Damai Cartenz Bripda Alfandi Steve Karamoy meninggal dunia," jelasnya.

Anggota KKB Intan Jaya tidak hanya meneror aparat keamanan, tetapi juga menyasar masyarakat setempat. Mereka merusak fasilitas yang dibangun pemerintah daerah dan melakukan teror yang mengakibatkan situasi keamanan menjadi tidak kondusif.

Aksi tersebut membuat sedikitnya 30 orang warga setempat ketakutan dan mendatangi Pos TNI Satgas 330/Tri Dharma untuk meminta perlindungan.

Diwartakan sebelumnya, sepanjang 2023 terdapat 199 aksi penyerangan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua. Dari ratusan penyerangan tersebut, didominasi oleh aksi penembakan, yakni 40 kejadian.

Gangguan terjadi paling banyak di Kabupaten Puncak 42 kali, Kabupaten Yahukimo 36 kali, Kabupaten Intan Jaya 31 kali, Kabupaten Pegubin 27 kali, Kabupaten Nduga 19 kali, Kabupaten Jayawijaya 16 kali, Kabupaten Dogiyai 12 kali, Kabupaten Jayapura 11 kali, Kabupaten Mimika 2 kali, Kabupaten Fakfak 2 kali, dan Kabupaten Teluk Bintuni 1 kali.

Sementara itu, untuk korban penyerangan KKB setahun terakhir mencapai 146 korban. Korban paling banyak mengalami luka 81, meninggal dunia 64, dan disandera 1.

Baca juga artikel terkait FLASH NEWS atau tulisan lainnya dari Faesal Mubarok

tirto.id - Flash news
Reporter: Faesal Mubarok
Penulis: Faesal Mubarok
Editor: Dwi Ayuningtyas