Menuju konten utama

Ken Loach Menangkan Palme d'Or Kedua Lewat "I, Daniel Blake"

Ken Loach berhasil memenangkan Palme d'Or keduanya di Festival Film Cannes lewat film "I, Daniel Blake". Film ini mengisahkan tentang sosok kelas bawah Inggris yang berjuang melawan konspirasi sistem kesejahteraan negara itu.

Ken Loach Menangkan Palme d'Or Kedua Lewat
kenneth loach merupakan seorang sutradara berkebangsaan inggris yang menyutradarai film utamanya seperti cathy come home. dilahirkan di nuneaton. berkarier di dunia film sejak tahun 1962.foto/shutterstock

tirto.id - Sutradara gaek Inggris, Ken Loach (79 tahun), berhasil memenangkan penghargaan tertinggi Palme d'Or di Festival Film Cannes 2016 lewat drama sosial-realis “I, Daniel Blake”. Penghargaan tahun ini merupakan yang kedua baginya setelah pada 2006 ia berhasil menang lewat film “The Wind That Shakes Barley”.

"Terima kasih kepada tim, penulis (Paul Laverty), produser (Rebecca O'Brien) dan semua yang lain. Terimakasih juga kepada tim dari Festival Cannes yang membuat ini nyata," katanya di depan hadirin di Grand Theatre des Lumieres Prancis, seperti dilansir Reuters.

Loach mengatakan, dirinya sempat merasa aneh dengan segala kemewahan pada malam penganugerahan ini yang berbanding terbalik dengan kondisi hidup memprihatinkan yang melatari film “I, Daniel Blake”.

"Ketika ada keputusasaan, orang-orang dari arah kanan memanfaatkannya. Kita harus mengatakan bahwa dunia lain adalah mungkin dan perlu," ujarnya.

Plot cerita “I, Daniel Blake” berkisah tentang kejamnya konspirasi sistem jaminan sosial Inggris yang menjerumuskan seorang tukang kayu dan seorang ibu dua anak ke dalam jurang kemiskinan. Film ini sendiri mengambil setting tempat di sebuah kota timur laut Newcastle.

Stand-upcomedian Dave Johns berperan sebagai Daniel yang ditolak untuk memanfaatkan tunjangan disabilitas ketika tidak mampu bekerja karena sakit. Dia berteman dengan seorang ibu muda, Katie, yang dimainkan oleh Hayley Squires. Film ini berkisah tentang perjuangan mereka berdua saat bergulat dengan sistem kesejahteraan. (ANT)

Baca juga artikel terkait FESTIVAL FILM CANNES

tirto.id - Film
Sumber: Antara
Penulis: Putu Agung Nara Indra
Editor: Putu Agung Nara Indra