Menuju konten utama

Kemenpan RB Buka Lowongan Magang, Pendaftaran Hingga 17 Oktober

Kemanpan RB membuka lowongan magang untuk mahasiswa fresh graduate atau mahasiswa tingkat akhir. Pendaftaran dibuka hingga 17 Oktober.

Kemenpan RB Buka Lowongan Magang, Pendaftaran Hingga 17 Oktober
(Dari kiri) Menpan RB Syafruddin, Kepala BKN Bima Haria Wibisana, SesmenpanRB Dwi Wahyu Atmaji, Deputi Kemenpan RB Setiawan. FOTO/Kemenpan RB

tirto.id - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) membuka lowongan magang. Melalui unggahan di Instagram @kemenpanrb, lowongan magang tersedia di Kedeputian Bidang Pelayanan Publik Kemenpan RB.

"Kedeputian Bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB @kemenpanrb mengajak putra-putri terbaik bangsa untuk ikut berperan aktif dalam mengawal pembangunan dan pelayanan publik di Indonesia melalui Program Magang SP4N-LAPOR!" tulis Kemenpan RB di Instagram.

View this post on Instagram

Kedeputian Bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB @kemenpanrb mengajak putra-putri terbaik bangsa untuk ikut berperan aktif dalam mengawal pembangunan dan pelayanan publik di Indonesia melalui Program Magang SP4N-LAPOR! Linimasa Program Magang SP4N-LAPOR! sebagai berikut: Pendaftaran : 7 - 17 Oktober 2019 Wawancara : 21 - 22 Oktober 2019 Pengumuman : 23 Oktober 2019 Periode Magang : 28 Oktober 2019 - 31 Januari 2020 Informasi lebih lanjut melalui tautan berikut s.id/ infomagang Silakan mendaftar melalui tautan berikut s.id/ maganglapor Persiapkan dirimu untuk berkontribusi pada bangsa dan negara Indonesia! —— "Berani LAPOR! Untuk Pelayanan Publik yang Lebih Baik" #AyoLAPOR #MudaMeLAPOR! #lapor1708 #maganglapor #KemenPANRB

A post shared by KEMENTERIAN PANRB (@kemenpanrb) on

SP4N-LAPOR merupakan Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional. Pendaftaran magang ini dibuka mulai 7-17 Oktober 2019. Selanjutnya, wawancara akan dilaksanakan pada 21-22 Oktober 2019.

Pengumuman bagi yang lulus tahap wawancara akan disiarkan pada 23 Oktober 2019. Periode magang dilaksanakan mulai 28 Oktober-31 Januari 2020 dengan minimal 4 hari kerja (32 jam/minggu).

Menurut Kemenpan RB ada beberapa keuntungan yang didapatkan jika magang di SP4N-LAPOR!, yaitu sebagai berikut.

  1. Berkesempatan mempelajari sistem dan tata kelola pengaduan nasional berbasis online pertama di Indonesia.
  2. Punya kesempatan untuk memperluas jejaring ke berbagai instansi pemerintah, baik pusat maupun daerah dan komunitas.
  3. Berkesempatan mempelajari aspirasi dan pengaduan dari berbagai wilayah Indonesia.
  4. Sertifikat (sesuai penilaian kinerja).
Ada beberapa syarat untuk mendaftarkan magang di Kemenpan RB.

  1. Mahasiswa tingkat akhir, dalam proses/baru saja menyelesaikan tugas akhir, atau fresh graduate.
  2. Berkomitmen hingga masa magang selesai.
  3. Mampu bekerja dalam tempo cepat dengan pengawasan minimal.
  4. Unggul dalam kemampuan analitis dan komunikasi.
  5. Bersemangat untuk memajukan Indonesia.
Untuk tipe pekerjaan, ada beberapa yang dibuka yaitu Pengelola Pengaduan, Spesialis Desain, Spesialis Komunikasi, dan Quality Assurance SP4N-LAPOR!. Deskripsi pekerjaan bisa dilihat melalui link berikut ini.

Namun, seluruh peserta akan diberi kesempatan melakukan pengelolaan aspirasi dan pengaduan masyarakat

melalui sistem LAPOR. Kemudian, disebutkan dalam pengumuman dari Kemenpan RB itu, tidak ada hak soal keuangan.

Pendaftaran dapat dilakukan melalui tautan https://s.id/maganglapor paling lambat pada 17 Oktober 2019 pukul 23.59 WIB. Persyaratan pendaftaran adalah sebagai berikut.

  1. Curriculum Vitae (maksimal 1 halaman).
  2. Peta Rencana Hidup (life mapping) yang menjelaskan tujuan hidup, target yang ingin dicapai, langkah untuk mencapainya, dan kaitannya dengan magang di LAPOR! (konkret, boleh dijabarkan dalam bentuk gambar atau pointers, maksimal 1 halaman).
  3. Portofolio (wajib untuk posisi SD dan dapat menjadi nilai tambah bagi posisi PP dan SK).
  4. Scan Kartu Tanda Penduduk.
  5. Scan Surat Keterangan Lulus/Ijazah atau Kartu Identitas Mahasiswa.
Bagi peserta yang lolos tahap berkas, akan dilakukan tahap wawancara pada 21-22 Oktober 2019. Berkas yang dikirimkan melebihi waktu yang telah ditentukan tidak akan diproses.

Kemenpan RB juga menyatakan, ketidaklengkapan berkas akan memengaruhi kesempatan calon peserta Program Magang LAPOR! untuk mengikuti tahap wawancara.

Baca juga artikel terkait KEMENPAN RB atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH