Menuju konten utama

Kembali ke Gerindra, Sandiaga: Soal Posisi Serahkan ke Prabowo

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahudin Uno akhirnya memilih kembali ke Partai Gerindra.

Kembali ke Gerindra, Sandiaga: Soal Posisi Serahkan ke Prabowo
Sandiaga Uno bersama istrinya, Nur Asia Uno saat akan memasuki area acara Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Gerindra di Padepokan Bumi Yaksa, Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Rabu (16/10/2019). tirto.id/Bayu eptianto.

tirto.id - Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahudin Uno akhirnya memilih kembali ke Partai Gerindra, setelah mengundurkan diri saat menjadi calon wakil presiden (cawapres) pada Pilpres 2019.

Sandiaga mengatakan, Partai Gerindra adalah tempat awal mula ia berpolitik sehingga tak mungkin bila ia berpindah ke partai lain.

"Ya platform perjuangannya sama dan saya dulu awal berpolitik di sini saya merasa ini rumah kita bersama," ujar Sandiaga saat akan menghadiri acara Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Gerindra di Padepokan Bumi Yaksa, Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Rabu (16/10/2019).

Sandiaga mengaku belum mengetahui posisi apa yang akan diembannya nanti. Ia pun menyerahkan semuanya kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

"Saya enggak matok-matok posisi. Saya serahkan ke Pak Prabowo semua," jelasnya.

Sebelumnya, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebut kemungkinan Sandiaga akan kembali menempati posisinya dahulu sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra.

"Dimungkinkan beliau akan menduduki posisi yang kemarin dia tinggalkan, dimungkinkan wakil ketua dewan pembina sehingga mungkin jabatan yang ditinggal akan kembali dijabat oleh beliau lagi," kata Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 15 Oktober 2019 kemarin.

Menurut Muzani, selama ini antara partainya dan Sandiaga Uno memiliki hubungan erat secara emosional, bahkam dengan para petinggi Gerindra lainnya.

"Mungkin chemistry itu yang beliau merasa bahwa chemistry ini perlu dilanjutkan dalam perjuangan politik ke depan," terang Muzani.

Baca juga artikel terkait PARTAI GERINDRA atau tulisan lainnya dari Bayu Septianto

tirto.id - Politik
Reporter: Bayu Septianto
Penulis: Bayu Septianto
Editor: Maya Saputri