Menuju konten utama

Kasus Kokain Richard Muljadi: Polisi Periksa CCTV Restoran

"Kegiatan hingga hari (Kamis) ini memeriksa CCTV yang diminta dari restoran," kata Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya

Kasus Kokain Richard Muljadi: Polisi Periksa CCTV Restoran
Hasil tes urine cucu konglomerat pemilik Tempo Scan Group, Richard Muljadi. FOTO/Istimewa

tirto.id - Petugas Polda Metro Jaya menyatakan tengah memeriksa closed circuit television (CCTV) guna menyelidiki penyalahgunaan narkoba jenis kokain yang melibatkan cucu konglomerat Indonesia KM, Richard Muljadi.

Polisi juga menggeledah dua rumah Richard guna mencari barang bukti untuk memperkuat tindak pidana penyalahgunaan narkoba dipersangkakan. Namun Kombes Suwondo menuturkan polisi tidak menemukan barang bukti terkait narkoba dari penggeledahan tersebut.

"Kegiatan hingga hari (Kamis) ini memeriksa CCTV yang diminta dari restoran," kata Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Suwondo Nainggolan di Jakarta, Kamis (23/8/2018).

Penyidik Ditresnarkoba Polda Metro Jaya juga telah memeriksa sejumlah saksi termasuk anggota polisi yang menangkap Richard.

Saat menjalani pemeriksaan, Richard menyampaikan keterangan yang berubah-ubah diduga karena masih di bawah pengaruh kokain.

Sebelumnya, mantan Wadir Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Herry Heryawan sedang ada di sebuah restoran di kawasan SCBD, Jakarta, Rabu (22/8/2018) dinihari. Sekitar pukul 01.00 WIB, ia merasa aneh dengan tingkah seseorang di toilet.

Orang tersebut terlalu lama berada di bilik. Kecurigaan Herrimen—panggilan Herry Heryawan—makin besar ketika menemukan serbuk putih di dalam toilet bekas orang itu. Tidak butuh waktu lama bagi Herrimen untuk menyimpulkan apa yang terjadi. Orang itu lekas ditangkap.

Baca juga artikel terkait KASUS NARKOBA

tirto.id - Sosial budaya
Sumber: antara
Penulis: Yulaika Ramadhani
Editor: Yulaika Ramadhani