Menuju konten utama
KIP Kuliah 2023

Kapan KIP Kuliah 2023 Semester Genap Cair & Periode Pengajuannya

Kapan KIP Kuliah 2023 Semester genap cair? Mahasiswa yang sebelumnya pernah menjadi penerima KIP-K akan memperoleh pencairan periode semester genap ini.

Kapan KIP Kuliah 2023 Semester Genap Cair & Periode Pengajuannya
KIP Kuliah. instagram/kipkuliah

tirto.id - Mahasiswa yang sebelumnya pernah menjadi penerima KIP Kuliah segera memperoleh pencairan pada periode semester genap ini.

Pengajuan pencairan beasiswa KIP Kuliah/Bidikmisi on going semester genap tahun 2022/2023 telah dibuka lewat SIM KIP Kuliah. Pihak perguruan tinggi sudah bisa mengajukan dari awal Februari 2023 dengan cut off pada 25 Maret 2023.

Mengutip laman LLDIKTI Wilayah XV, pihak perguruan tinggi perlu memastikan penerima KIP Kuliah/Bidikmisi di kampusnya masih berstatus aktif. Selain itu, pengajuan sebaiknya dilakukan secepatnya agar tidak sampai terjadi keterlambatan pencairan.

Dalam program KIP Kuliah, mahasiswa penerima manfaat akan memperoleh pelunasan biaya kuliah yang dananya dibayarkan langsung ke perguruan tinggi. Selain itu, mereka juga akan diberikan tunjangan biaya hidup sebesar Rp700 ribu per bulan yang dibayarkan per semester.

Tata Cara Pengajuan Pencairan Dana KIP Kuliah 2023 Semester Genap

Tata cara pencairan dana KIP Kuliah 2023 semester genap diawali dengan pengajuan yang dilakukan oleh pihak perguruan tinggi. Pengajuan dapat dilakukan melalui SIM KIP Kuliah. Masa atau periode pengajuan untuk pencairan KIP Kuliah periode semester genap 2022/2023 berlangsung dari Februari sampai 25 Maret 2023.

Dalam pengajuan tersebut, perguruan tinggi turut melampirkan nama-nama penerima KIP Kuliah on going. Nama-nama mahasiswa yang dilampirkan harus sama seperti usulan pada pengajuan sebelumnya, dan mereka juga harus terhubung ke PDDIKTI.

Jika ditemukan penerima KIP Kuliah/Bidikmisi yang tidak lagi aktif kuliah, maka perguruan tinggi membuat Surat Keputusan Pemberhentian yang disertai lampiran nama mahasiswa beserta alasan diberhentikan.

Data pengajuan yang sudah masuk ke Puslapdik, selanjutnya dilakukan pemrosesan. Setelah selesai diproses, dana KIP Kuliah segera didistribusikan sebagai pembayaran biaya kuliah.

Kapan KIP Kuliah 2023 Semester Genap Cair & Tahapan Penyaluran Biaya Hidup

Setiap penerima KIP Kuliah on going juga mendapatkan subsidi tunjangan biaya hidup di sampin pembayaran biaya kuliah. Jumlah tunjangan biaya hidup sebesar Rp700 ribu per bulan yang nilainya disesuaikan wilayah masing-masing penerima. Tahapan penyaluran biaya hidup KIP Kuliah 2023 sebagai berikut:

1. Perguruan tinggi (PT) mengirimkan SK/Surat dari pimpinan PT terkait dengan daftar calon penerima KIP Kuliah. Surat tersebut disertai data pendukung yaitu pelaporan IPK dan atau softcopy data penerima dan rekening. Cepat atau lambatnya pemrosesan tergantung mekanisme internal di setiap PT.

2. PLPP Kemdikbud melakukan proses SPP, SPM, dalam jangka waktu sekira 1-2 Minggu jika data pada tahap 1 lengkap.

3. KPPN menerbitkan SP2D maksimal 1 hari kerja dan transfer ke rekening penampungan Satker PLPP Kemdikbud (Izin Kementerian Keuangan).

4. PLPP Kemdikbud memerintahkan Bank Penyalur untuk melakukan proses transfer (1-2 hari kerja).

5. Bank penyalur melakukan transfer ke rekening penerima (mekanisme internal Bank Mandiri).

*)Pemrosesan tahap 3-5 maksimal 30 hari kalender, atau dana harus dikembalikan ke kas negara dari rekening penampungan.

Baca juga artikel terkait EDUKASI DAN AGAMA atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yulaika Ramadhani