Menuju konten utama

Jokowi Ungkap Isi Pertemuan dengan Surya Paloh

Jokowi mengaku pembahasan tidak hanya soal pemerintahan, tetapi juga soal politik.

Jokowi Ungkap Isi Pertemuan dengan Surya Paloh
Presiden Joko Widodo memberikan arahan saat penyampaian Laporan Hasil Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LHP LKPP) tahun 2022 di Istana Negara, Jakarta, Senin (26/6/2023). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/tom.

tirto.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjawab isi pertemuan dengan Ketua Umum DPP Partai Nasdem Surya Paloh. Ia mengaku pertemuan tersebut adalah pertemuan biasa dan enggan menyampaikan detil pertemuan.

"Pertemuan dengan Pak Surya Paloh. Ya pertemuan biasa. Kita kan sering ketemu, sering ketemu ya berbicara wajar, masa mau tahu semuanya," kelakar Jokowi saat ditanya soal pertemuan Surya Paloh di Bengkulu, Kamis (20/7/2023).

Jokowi mengaku pembahasan tidak hanya soal pemerintahan, tetapi juga soal politik. Namun ia enggan merinci isi materinya.

"Ya ada berbicara masalah yang berkaitan dengan kepemerintahan, ada yg berbicara masalah yang berkaitan dengan politik, ada yang berkaitan dengan 2024, tapi kan enggak bisa saya sebut satu per satu secara detail. Enak banget dong," kata Jokowi.

Jokowi sebelumnya dikabarkan bertemu dengan Surya Paloh di Istana Negara, Jakarta, Senin (17/7/2023). Paloh pun membenarkan pertemuan tersebut usai kegiatan reshuffle.

"Mungkin kemarin dianggap hari baik oleh Pak Jokowi untuk, selesai reshuffle kabinet, mengundang saya bertemu untuk berbicara. Saya juga berkesempatan untuk memenuhi undangan beliau, ya kita ketemu lah," kata Surya di Nasdem Tower, Jakarta Pusat, Selasa (18/7/2023).

Surya mengaku sudah lama tidak bertemu Jokowi, sosok yang didukung Nasdem sejam Pilpres 2024. Ia mengaku Jokowi mungkin niat mengundangnya ke Istana Negara, Senin kemarin itu.

"Ya pernah saya juga pernah tanya sudah lama tidak ketemu, lupa berapa waktu itu. Mungkin karena kesibukan masing-masing," ucap Surya Paloh.

Ia mengatakan hubungan dirinya dengan Jokowi tidak sebatas hubungan ketua umum partai politik dengan seorang presiden. Surya mengatakan tidak bisa dipungkiri ada hubungan personal yang cukup dekat.

"Ya suasana pertemuan baik sekali, suasana silaturahmi. Ya tidak ada hal-hal yang terlalu formal kita bicarakan. Mungkin lebih banyak kita saling bertukar informasi," tutur Surya Paloh.

Baca juga artikel terkait JOKOWI BERTEMU SURYA PALOH atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Politik
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Restu Diantina Putri