Menuju konten utama

Jokowi Ungguli Prabowo, Hasil Hitung Cepat Sementara LSI Denny JA

Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasil hitung cepat atau quick count sementara Pilpres 2019, update Rabu (17/4/2019) pukul 15.13 WIB. Disebutkan, pasangan nomor urut 01 Joko Widodo-Ma’ruf Amin (Jokowi-Ma’ruf) unggul atas pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno (Prabowo-Sandi) untuk sementara.

Jokowi Ungguli Prabowo, Hasil Hitung Cepat Sementara LSI Denny JA

tirto.id - Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasil hitung cepat atau quick count sementara Pilpres 2019, update Rabu (17/4/2019) pukul 15.13 WIB. Disebutkan, pasangan nomor urut 01 Joko Widodo-Ma’ruf Amin (Jokowi-Ma’ruf) unggul atas pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno (Prabowo-Sandi) untuk sementara.

Menurut hitungan sementara LSI Denny JA, pasangan Jokowi-Ma’ruf meraih 55.06 persen suara sedangkan pasangan Prabowo-Sandi memperoleh 44.94 persen. Data yang masuk hingga pukul 15.13 WIB sebesar 65.95 persen.

Surat Edaran Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Nomor 1 Tahun 2019 tentang Pemberitaan, Penyiaran, dan Iklan Kampanye Pemilihan Umum Tahun 2019 menyatakan, hasil hitung cepat atau quick count Pilpres 2019 baru bisa diketahui pada Rabu (17/4/2019) mulai pukul 15.00 WIB.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Politik
Reporter: Ibnu Azis & Fitra Firdaus
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Agung DH