Menuju konten utama

Jokowi Kenang Sikap dan Hubungan dengan Surya Paloh dan Nasdem

Jokowi mengapresiasi sikap Partai Nasdem yang mendukung keberlanjutan sekaligus mengenang momen bersama selama 10 tahun kepemimpinan sebagai presiden.

Jokowi Kenang Sikap dan Hubungan dengan Surya Paloh dan Nasdem
Presiden Joko Widodo berpidato saat pembukaan Kongres ke-III Partai Nasdem di Jakarta, Minggu (25/8/2024). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/YU

tirto.id - Presiden Jokowi memuji Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh, dan Partai Nasdem yang memilih jalan keberlanjutan dengan mendukung pemerintahan Prabowo-Gibran.

“Saya senang mendengar tadi yang disampaikan bapak Surya Paloh dan Partai Nasdem yang menyatakan akan mendukung penuh pemerintahan ke depan, di bawah kepimpinan bapak Prabowo Subianto,” kata Jokowi saat memberikan sambutan di agenda Kongres III Partai Nasdem yang digelar di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (25/8/2024).

Mantan Wali Kota Solo ini lantas berseloroh bahwa umumnya sesuatu di awal akan datang beramai-ramai mendukung, tetap malah meninggalkan ramai-ramai di akhir. Hal ini seakan sindiran di akhir masa kepimpinan Jokowi pada 20 Oktober 2024 mendatang.

“Biasanya datang itu ramai-ramai, terakhir begitu mau pergi, ditinggal ramai-ramai. Tapi saya yakin itu tidak dengan bapak Surya Paloh, tidak dengan Bang Surya, dan tidak juga dengan Nasdem,” ucap Mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Jokowi juga menuturkan, Partai Nasdem sempat bersebrangan jalan dengan mengambil jalan perubahan. Seperti diketahui, Nasdem tergabung dalam Koalisi Perubahan di Pilpres 2024 bersama PKB dan PKS yang mengusung capres-cawapres, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar. Meski tidak secara gamblang berkampanye untuk paslon tertentu, Presiden Jokowi disebut mendukung pasangan Prabowo-Gibran yang membawa semangat keberlanjutan pemerintahannya.

Namun, Jokowi memaklumi sikap Paloh dan Partai Nasdem yang berbeda pandangan di Pemilu 2024. Ia dan Surya Paloh bisa saling memahami dan bisa saling mengerti mengenai perbedaan sikap. Jokowi pun berkelakar bahwa Surya Paloh adalah salah satu ketua umum partai yang paling sering berbincang dengannya selama menjadi presiden.

“Karena memang hubungan saya dengan Bang Surya sangat natural, sangat alami, sangat nyata dan apa adanya. Kami bisa sangat dekat, walaupun juga sering berbeda pendapat,” kata Jokowi menceritakan sosok Ketua Umum Nasdem tersebut.

Jokowi menuturkan bahwa dirinya dan Surya Paloh memiliki kedekatan yang terjalin lama. Ia pun mengingatkan, Partai Nasdem adalah partai pertama yang mendeklarasikan dukungan kepada Jokowi di Pilpres 2014.

Hadir di Kongres III Nasdem membuat Jokowi merasa nostalgia. Ia berkelakar bahwa Surya Paloh adalah satu-satunya pimpinan parpol yang pernah dia payungi selama jadi presiden RI.

“Setelah saya ingat-ingat, baru satu ketua partai yang selama 10 tahun ini dalam keadaan hujan dipayungi oleh presiden. Hujan deras sekali, saya memayungi Bang Surya,” tutur Jokowi.

“Tapi katanya karena terlalu basah bajunya, beliau agak masuk angin,” sambungnya.

Baca juga artikel terkait KONGRES NASDEM atau tulisan lainnya dari Mochammad Fajar Nur

tirto.id - Politik
Reporter: Mochammad Fajar Nur
Penulis: Mochammad Fajar Nur
Editor: Andrian Pratama Taher