tirto.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Perdana Menteri Timor Leste Xanana Gusmao membahas soal keanggotaan Timor Leste di ASEAN. Jokowi mengatakan, pemerintah Indonesia akan mendukung Timor Leste sebagai bagian dari ASEAN.
"Indonesia berkomitmen terus mendukung keanggotaan penuh Timor Leste di ASEAN," kata Jokowi di Istana Bogor, Jawa Barat, Jumat (26/1/2024).
Jokowi juga mengatakan, dirinya dengan Xanana membahas soal permasalahan Myanmar. Keduanya sepakat mendorong kepemimpinan Laos untuk menyelesaikan konflik Myanmar.
"Kami juga tadi membahas isu Myanmar di mana kedua negara sepakat untuk mendukung keketuaan Laos di ASEAN tahun ini dalam mendorong implementasi 5 PC (5 point consensus)," kata Jokowi.
Sementara itu, Perdana Menteri Timor Leste Xanana Gusmao mengucapkan terima kasih atas peran serta Indonesia dalam mendukung Timor Leste sebagai bagian ASEAN.
"Pada saat ini saya ingin mengakhiri dengan berterima kasih kepada Presiden Jokowi atas dukungan Indonesia terhadap Timor Leste dan keanggotaannya secara penuh di ASEAN," kata Xanana di lokasi sama.
Xanana mengatakan kunjungan ke Istana Bogor adalah kunjungan internasional setelah menjadi perdana menteri pada bulan Juli 2023. Ia mengucapkan terima kasih kepada Indonesia di bawah 10 tahun kepemimpinan Jokowi. Ia pun mendoakan pemilu berjalan lancar dan Timor Leste berkomitmen dengan pemerintahan baru.
"Saya juga ingin menggunakan kesempatan ini untuk mengucapkan sukses kepada Indonesia untuk pemilihan umumnya. Indonesia adalah salah satu demokrasi terbesar di dunia dan memberikan harapan kepada banyak orang di seluruh dunia (dan) Timor Leste dan pemerintahan Jokowi dan hubungan persahabatan ini saya yakin akan terus berlanjut di bawah pemerintahan yang baru," kata Xanana.
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Anggun P Situmorang