Menuju konten utama

Jokowi Didesak Larang Gibran dan Kaesang Maju di Pilwakot Solo

Menurut ICW, akan ada muncul anggapan Jokowi sedang membangun dinasti apabila Gibran dan Kaesang maju dalam Pilwakot Solo 2020.

Jokowi Didesak Larang Gibran dan Kaesang Maju di Pilwakot Solo
Putra pertama dan putra bungsu Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming (kiri) dan Kaesang Pangarep (kanan). ANTARA FOTO/Galih Pradipta

tirto.id - Dua putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming dan Kaesang Pangarep masuk dalam bursa calon Wali Kota Solo 2020-2025. Namun, peneliti Indonesia Corruption Watch (ICW) Donal Fariz meminta Jokowi melarang anaknya maju ke kancah politik karena dikhawatirkan akan ada anggapan Jokowi tengah membangun dinasti.

"Ketika justru anaknya terlibat di dalam politik praktis, mencalonkan diri menjadi calon kepala daerah pada saat Jokowi sedang berkuasa maka kemudian dianggap akan muncul tudingan Jokowi sedang membangun politik dinasti," kata Donal di kawasan Cikini, Jakarta Pusat pada Selasa (30/7/2019).

Donal mengatakan selama ini, jarang ada politikus yang mau memisahkan anaknya dari urusan politik dan proyek pemerintah. Menurut dia, Jokowi berhasil menjadi contoh untuk hal itu. Jika kemudian keluarga Jokowi ada yang maju, maka ia menilai Jokowi tak akan berbeda dengan politikus lainnya.

"Kalau justru juga dilakukan oleh Pak Jokowi maka kemudian kita tidak akan punya contoh atau role model," katanya.

Sebelumnya, Universitas Slamet Riyadi Surakarta merilis hasil survei terkait bursa calon Wali Kota Solo. Hasilnya, dua putra Jokowi Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep masuk ke dalam daftar.

Keduanya bersaing dengan Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo dan Ketua DPRD Surakarta Teguh Prakosa.

Berdasarkan survei itu, Achmad Purnomo mendapatkan elektabilitas 38 persen, Gibran mengantongi elektabilitas 13 persen, Teguh Prakosa 11 persen, sedangkan Kaesang hanya 1 persen.

Mengenai hal tersebut, Ketua DPP PDI Perjuangan Andreas Hugo Pereira menjelaskan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak pernah memaksa anaknya untuk banting stir ke politik. Survei tersebut ada dari ketertarikan masyarakat terhadap anak-anak Jokowi yang dinilai mandiri.

"Itu kan hasil survei. Pendapat masyarakat, kenapa harus ditabrakkan dengan conflict of interest dengan Jokowi. Bukan keinginan Jokowi, Jokowi pun tidak memaksa anak-anaknya untuk mencalonkan diri," kata dia kepada wartawan Senin (29/7/2019).

Ia menjelaskan, semuanya akan diserahkan pada dua anak Jokowi karena meski berita ini sudah santer di media massa, Gibran dan Kaesang belum memutuskan untuk berpolitik.

"Kaesang dan Gibran pun belum mendeklarasi untuk maju di Pilwalkot. Kalaupun mereka maju dan akan menjadi conflict of interest dengan Jokowi, ya rakyat tidak usah pilih tokoh. Putuskan mereka jadi Walkot atau tidak adalah rakyat, bukan Jokowi," terang dia.

Ia mengatakan, anak-anak Jokowi cukup kapabel untuk menjadi politikus. Di lihat dari background pendidikan, anak-anak Jokowi memiliki pendidikan yang baik dan punya wawasan luas.

"Terlebih mereka [Gibran dan Kaesang] sederhana. Selama ini juga tidak kedengaran memanfaatkan jabatan bapaknya untuk memperoleh keuntungan ekonomi maupun keuntungan politik bagi diri mereka. Mereka anak-anak muda yang tetap menjadi diri mereka sendiri, di tengah popularitas dan puja-puji juga cacian terhadap bapaknya yang presiden. Ini contoh yang baik untuk generasi muda kita," tandas dia.

Baca juga artikel terkait PILWALKOT SOLO 2020 atau tulisan lainnya dari Mohammad Bernie

tirto.id - Politik
Reporter: Mohammad Bernie
Penulis: Mohammad Bernie
Editor: Alexander Haryanto