Menuju konten utama

Jelang Swedia vs Inggris, Zlatan Percaya Swedia Kalahkan Inggris

Mantan pemain Swedia Zlatan Ibrahimovic yakin Swedia akan mengalahkan Inggris di babak perempat final Piala Dunia (7/7/2018)

Jelang Swedia vs Inggris, Zlatan Percaya Swedia Kalahkan Inggris
Zlatan Ibrahimovic. FOTO/AP

tirto.id - Pertandingan perempat final Piala Dunia 2018 Swedia vs Inggris akan dilangsungkan di Stadion Samara Arean pada, Sabtu (7/7/2018) pukul 21.00 WIB. Mantan punggawa tim nasional (timnas) Swedia Zlatan Ibrahimovic percaya Swedia memiliki peluang bagus untuk mengalahkan Inggris.

Pertemuan terakhir kedua tim berhasil dimenangkan oleh Swedia dengan skor 4-2, di mana Ibra-panggilan Ibrahimoovic- masih aktif sebagai pemain Swedia. Ibra mencetak semua empat gol di laga tersebut termasuk gol salto dari luar kotak penalti yang diganjar penghargaan Puskas Award itu.

Di ajang Piala Dunia, Swedia dan Inggris pernah bertemu dua kali di babak grup Piala Dunia 2002 dan 2006, kedua laga terebut berakhir imbang. Dan dari 23 pertemuan, Swedia berhasil menaklukkan Inggris tujuh kali, sembilan hasil imbang dan delapan kekalahan.

Menanggapi rekor itu, Ibra yakin Swedia memiliki peluang bagus untuk menumbangkan Inggris. “Swedia memiliki peluang bagus. Saya orang Swedia dan saya yakin Swedia mampu,” ucap pemain yang telah pensiun dari timnas Swedia setelah Euro 2016 itu.

“Namun sekarang bukan tentang seberapa hebat diri Anda. Begitu banyak emosi, karena ini tentang perempat final Piala Dunia. Tim yang mampu mengendalikan mental mereka akan memiliki keuntungan tersendiri,” imbuh Ibra.

Swedia memang tampil impresif di Piala Dunia 2018 ini. Mereka menjuarai Grup F setelah di laga terakhir mengalahkan Meksiko dengan skor 3-0 kemudian mengalahkan Swiss 1-0 pada babak 16 besar. Mereka lolos ke perempat final Piala Dunia untuk pertama kalinya sejak 1994, di mana pada tahun itu mereka mampu finis di posisi ketiga.

Ibra juga percaya Swedia akan memenangkan Piala Dunia. “Saya pikir Swedia akan menjadi juara dunia, seperti yang saya katakan ketika Piala Dunia dimulai. Mereka mengalahkan Meksiko, yang mana sangat kuat, lalu mereka mengalahkan Swiss. Mereka meraih sukses, dan tak seorangpun memikirkan itu,” kata mantan pemain AC Milan itu.

Dari empat perempat final Piala Dunianya (1934, 1938, 1958, 1994) Swedia hanya kalah melawan Jerman Barat (1934).

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Gilang Ramadhan