Menuju konten utama

Jelang Pencoblosan, Warga Pantai Mutiara Beraktivitas Biasa

Laporan dari kompleks perumahan Basuki Tjahaja Purnama.

Jelang Pencoblosan, Warga Pantai Mutiara Beraktivitas Biasa
Suasana rumah Cagub petahana Basuki T. Purnama di Kompleks Perumahan Pantai Mutiara, Jakarta, Jumat (2/12). Basuki T. Purnama batal hadir di Rumah Lembang dan beraktivitas di rumah. ANTARA FOTO/Rosa Panggabean/ama/16.

tirto.id - Jelang pemilihan gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022, situasi di komplek perumahan Pantai Mutiara, tempat petahana Basuki Tjahaja Purnama akan melakukan pencoblosan, terpantau sudah ada aktivitas sejak jam 5 pagi seperti biasanya. Rumah BTP alias Ahok sendiri sepi dan belum ada tanda-tanda aktivitas.

Sekumpulan warga berjumlah kira-kira 30 orang mengenakan baju berwarna merah darah terlihat sedang berjalan-jalan mengitari komplek. Kebanyakan dari mereka yang berbicara menggunakan bahasa hokkien ini sudah berumur lebih dari 50 tahun, tapi mereka rutin mengadakan jalan pagi. Hanya saja bedanya, pada hari ini, mereka juga akan sekaligus mengikuti Pilkada kira-kira jam 8 pagi nanti.

Kebanyakan warga lain yang tidak tergabung dalam kumpulan tersebut juga ada yang melakukan lari pagi dan senam seperti biasanya. Rata-rata penghuni di perumahan Pantai Mutiara punya taraf ekonomi yang mapan dan mereka tidak terlihat risih dengan banyaknya media yang berkumpul di TPS 54-56 dekat posko satuan pengamanan Pantai Mutiara.

Beberapa warga juga terlihat sudah datang ke TPS daerah kecamatan Pluit kelurahan Penjaringan, Jakarta Utara. Bukan mengantre untuk memilih, mereka malah mengantre mie ayam untuk santapan pagi hari. Terkait dengan hal ini, Gunawan selaku pengurus RW menerangkan bahwa pemberian konsumsi ini memang selalu dilakukan. Tempatnya pun sama dengan Pilgub 2012 sebelumnya.

"Untuk ini (sarapan) kita siapin 500 porsi, buat warga yang datang, wartawan juga," ujar Gunawan.

Tidak lama ia berbincang dengan Tirto, Gunawan langsung berbalik arah untuk memberi pemgarahan kepada satpam setempat.

Rumah Ahok sendiri terpantau tidak ada aktivitas. Meski ada sekitar 8 mobil terpampang di sekitar rumahnya, hanya ada beberapa orang di pos dekat rumahnya yang sedang berbincang-bincang.

Tidak jauh dari rumah Ahok, ada tenda yang polisi yang kosong. Sebelumnya, ada sekitar 10 polisi yang berjaga pada malam harinya. Tenda tersebut memang dieperuntukkan bagi pengamanan warga perumahan Pantai Mutiara sehari-hari, sedang polisi yang bertugas mengawal TPS baru terlihat hadir sekitar pukul 06.30 WIB.

Polisi yang berjaga tidak bersenjata lengkap. Satpam Pantai Mutiara membawa pisau yang disarungkan di pinggangnya, sedangkan polisi hanya menyarungkan satu borgol.

Sampai berita ini diturunkan, pencoblosan di TPS 54, 55, 56 masih belum berjalan. Masing-masing TPS dijaga oleh 4 anggota kepolisian. 2 dari Polsek Penjaringan dan 2 dari Polda Metro Jaya.

Baca juga artikel terkait PILKADA DKI JAKARTA 2017 atau tulisan lainnya dari Felix Nathaniel

tirto.id - Politik
Reporter: Felix Nathaniel
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Zen RS