Menuju konten utama

Jadwal WSBK Aragon 2023 Klasemen Superbike & Link Live Streaming

Berikut jadwal WSBK Aragon 2023 lengkap, klasemen superbike terbaru, link live streaming.

Jadwal WSBK Aragon 2023 Klasemen Superbike & Link Live Streaming
Pebalap Pata Yamaha Prometeon WorldSBK Toprak Razgatlioglu (kanan) memacu kecepatan saat sesi balapan WSBK Superpole di Pertamina Mandalika International Street Circuit di KEK Mandalika, Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Sabtu (4/3/2023). ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/foc.

tirto.id - Jadwal WSBK Aragon 2023 bergulir pada Jumat-Minggu, 22-24 September 2023. Siaran langsung WSBK Aragon 2023 tayang melalui live streaming Vision+ (kanal SPOTV 2).

Berdasarkan jadwal lengkap WSBK Aragon 2023, balapan sesi Race 1 akan digelar pada Sabtu (23/9/2023), mulai pukul 19.00 WIB.

Berikutnya, balapan di sirkuit Sirkuit MotorLand Aragon, Spanyol tersebut akan berlanjut ke sesi Superpole Race dan Race 2 pada Minggu (24/9/2023), pukul 16.00 WIB dan 19.00 WIB.

Balapan di Aragon merupakan seri ke-10 WSBK 2023. Hanya tinggal 3 seri dan 9 balapan tersisa untuk menutup musim 2023.

Hingga kini, klasemen WSBK 2023 masih dipimpin sang juara bertahan, Alvaro Bautista (Aruba IT - Ducati). Superbau (julukan Bautista) sudah mengumpulkan 467 poin.

Peluang Bautista untuk mempertahankan gelar juara relatif terbuka. Hanya saja, dalam 3 seri terakhir, konsistensi justru lebih ditunjukkan oleh Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha Prometeon).

Juara WSBK 2021 tersebut menempel Bautista dengan menghuni posisi kedua klasemen Superbike 2023 berkat 410 poin. Peluang Toprak Razgatlioglu meraih gelar juara memang terbilang kecil, tetapi ia masih berpotensi untuk menyulitkan sang pemuncak klasemen.

Yang tak kalah konsisten di 3 seri terakhir WSBK 2023 adalah pemilik 6 gelar juara dunia WSBK, Jonathan Rea (Kawasaki Racing). Rea dengan 290 poin di posisi ke-3, dipastikan tak akan meraih gelar. Namun, Rea berpeluang terus menjauhkan diri dari persaingan 3 besar yang saat ini juga melibatkan Andrea Locatelli (Pata Prometeon Yamaha).

Jadwal WSBK Aragon 2023 dan Persaingan Klasemen

Toprak Razgatlioglu bakal berupaya terus menjaga konsistensi sebagaimana yang telah ditunjukan dalam 3 seri terakhir WSBK 2023.

Pembalap asal Turki yang tahun depan hijrah ke BMW itu bisa mengemas 146 poin dari 9 balapan (3 seri) terbaru. Perolehan itu lebih tinggi dari catatan milik Alvaro Bautista (110 poin).

El Turco (julukan Toprak Razgatlioglu) mampu memenangi 5 dari 9 balapan (2 Race dan 3 Superpole) terbaru. Sisanya, 3 balapan (3 Race) menjadi milik Bautista dan satu lainnya (1 Race) dimenangkan oleh Jonathan Rea.

“Saya tidak memikirkan kejuaraan (klasemen), saya fokus balapan demi balapan karena saya harus menang. Saya lupakan kejuaraan,” kata dia usai WSBK 2023 Seri Prancis lalu, dikutip dari Crash.net.

"Jika kami memenangkan setiap balapan, kami adalah juara dunia. Pada tahun 2021 (saat juara), itulah yang saya pikirkan dan terus saya pikirkan. Kami akan mencoba menikmati setiap balapan,” imbuh El Turco.

Meskipun tampil apik dalam 3 seri terakhir, Toprak Razgatlioglu mesti mematahkan rekor kurang baik Yamaha di Aragon. Yamaha baru memenangi 1 balapan sepanjang sejarah di Aragon. Bahkan sejak 2014, atau dalam 25 balapan terakhir, tidak ada pemenang selain dua pabrikan: Ducati (14 kemenangan) dan Kawasaki (11 kemenangan).

Sementara itu, Alvaro Bautista tentu saja bakal berupaya bangkit. Berstatus sebagai tuan rumah, ia dituntut kembali ke trek kemenangan. Pasalnya, catatan 110 poin dari 3 seri terakhir milik Bautista, tidak saja lebih buruk dari milik Razgatlioglu, tetapi juga di bawah raihan Jonathan Rea (127 poin).

Bautista juga sudah 2 kali gagal meraih podium dari 9 balapan terbaru. Masing-masing ia terlempar di urutan 10 Race 1 Seri Prancis dan posisi ke-12 saat Race 1 Seri Ceko.

Superbau mengklaim ia gagal meraih hasil maksimal di WSBK Seri Prancis karena sedang dalam kondisi tidak bugar. Meski begitu, ia menyesali hasil di Race 1 Prancis.

"Saya sangat senang mengakhiri akhir pekan (di Prancis) seperti ini, terutama karena saya tidak memulai dengan baik karena sakit pada hari Kamis (sebelum latihan),” kata Bautista setelah Race 2 Seri Prancis, Minggu (10/9/2023), dikutip dari Crash.net.

"Secara teknis ini (Seri Prancis) akhir pekan yang kurang, meskipun kecepatan kami dari hari Jumat (sesi latihan) bagus, kemarin (Race 1) kami mengalami masalah mesin,” ujar dia menambahkan kala itu.

Bautista sudah pernah memenangkan 5 balapan di Aragon, dan 2 di antaranya diciptakan tahun lalu dengan kemenangan Superpole dan Race 2.

Satu kemenangan lainnya di WSBK Aragon 2022 diraih oleh Jonathan Rea. Pekan ini, dia jelas menjadi salah satu kandidat peraih podium. Apalagi ia jadi satu-satunya yang selalu meraih podium dalam 2 seri WSBK terakhir. Rekor bagus juga dimiliki rider asal Irlandia Utara tersebut, yakni 23 podium di Aragon sejak 2015.

Jadwal Lengkap WSBK Aragon 2023 dan Jam Tayang

Berikut jadwal lengkap WSBK Aragon 2023 di Spanyol yang akan tayang di kanal SPOTV via livestreaming Vision+:

Jumat, 22 September 2023

  • 14.45-15.15 WIB | WorldSSP300 - FP1
  • 15.30-16.15 WIB | WorldSBK - FP1
  • 16.25-17.10 WIB | WorldSSP - FP1
  • 19.15-19.45 WIB | WorldSSP300 - FP2
  • 20.00-20.45 WIB | WorldSBK - FP2
  • 21.00-21.45 WIB | WorldSSP - FP2L

Sabtu, 23 September 2023

  • 14.00-14.30 WIB | WorldSBK - FP3
  • 14.45-15.05 WIB | WorldSSP300 - Superpole
  • 15.25-15.45 WIB | WorldSSP - Superpole
  • 16.10-16.25 WIB | WorldSBK - Superpole
  • 17.40 WIB | WorldSSP300 - Race 1
  • 19.00 WIB | WorldSBK - Race 1
  • 20.15 WIB | WorldSSP - Race 1

Minggu, 24 September 2023

  • 14.00-14.15 WIB | WorldSBK - WUP
  • 14.25-14.40 WIB | WorldSSP - WUP
  • 14.50-15.05 WIB | WorldSSP300 - WUP
  • 16.00 WIB | WorldSBK - Superpole Race
  • 17.30 WIB | WorldSSP - Race 2
  • 19.00 WIB | WorldSBK - Race 2
  • 20.15 WIB | WorldSSP300 - Race 2

*Jadwal balapan dan siaran World Superbike 2023 Aragon dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Update Klasemen WSBK 2023 Terbaru

Berikut ini klasemen WSBK 2023 terbaru untuk daftar 10 besar hingga jelang bergulirnya balapan di Aragon, Spanyol pada Sabtu-Minggu (23/24-9/2023):

#RiderTimMotorPoin
1Alvaro BautistaAruba ITDucati467
2Toprak RazgatliogluPata Yamaha PrometeonYamaha410
3Jonathan ReaKawasaki RacingKawasaki290
4Andrea LocatelliPata Yamaha PrometeonYamaha256
5Axel BassaniMotorcorsaDucati219
6Danilo PetrucciBarni SparkDucati180
7Michael Ruben RinaldiAruba ITDucati167
8Alex LowesKawasaki RacingKawasaki129
9Dominique AegerterGYTR GTRYamaha123
10Xavi ViergeTeam HRCHonda117

Live Streaming WSBK Aragon 2023 di Vision+

Live streaming WSBK Aragon 2023 pada Jumat-Minggu, 22-24 September 2023, tayang di Vision+ melalui kanal SPOTV 2

Sesi race 1 WSBK dihelat Sabtu (23/9/2023) pukul 19.00 WIB, sedangkan Superpole Race dan Race 2 WSBK masing-masing digelar pada Minggu (24/9/2023) pukul 16.00 WIB dan 19.00 WIB.

Tayangan WSBK 2023 di Vision+ dapat diakses dengan mengaktifkan paket berlangganan di platform streaming itu, seperti paket Premium Sports seharga Rp35 ribu/bulan, Rp95 ribu/3 bulan, dan Rp200 ribu/tahun.

Link Live Streaming WSBK Aragon 2023 - Vision+

*Jadwal balapan dan siaran World Superbike 2023 Aragon dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait WSBK 2023 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Addi M Idhom