Menuju konten utama

Jadwal Venezia vs Palermo Leg 2 Playoff Serie B 2024 & Link Live

Berikut jadwal leg 2 playoff Serie B 2024 Venezia vs Palermo beserta info link live streaming dan siaran langsung laganya. Apakah bang Jay dkk bakal lolos?

Jadwal Venezia vs Palermo Leg 2 Playoff Serie B 2024 & Link Live
Venezia FC. FOTO/veneziafc.it/

tirto.id - Jadwal Venezia vs Palermo dalam pertandingan leg 2 play-off promosi Serie B akan digelar di Stadio Pier Luigi Penzo, Venezia, Sabtu, 25 Mei 2024 pukul 01.30 WIB, live Mola TV. Laga ini akan menjadi pertaruhan bagi kedua tim karena pemenangnya bakal mendapatkan tiket ke laga final play-off sekaligus berpeluang promosi ke Serie A.

Venezia untuk sementara mengantongi keunggulan 1-0 atas Palermo. Hari Selasa, 21 Mei 2024 lalu, Venezia asuhan Paolo Vanoli sukses mencuri kemenangan melalui gol tunggal Nicholas Pierini.

Artinya agar bisa ke final, Venezia hanya perlu menghindari kekalahan di laga ini. Sedangkan bagi Palermo, tidak ada pilihan lain bagi mereka selain menang dengan margin dua gol guna membalikkan skor secara agregat.

Jadwal Play-Off Serie B Venezia vs Palermo Pekan Ini

Gol Pierini di Stadio Renzo Barbera membuat Venezia bisa bermain lebih tenang di laga leg 2 nanti. Asal bisa terhindar dari kekalahan di kandang sendiri, Venezia dipastikan akan masuk ke partai final dan berpeluang promosi ke Serie A. Namun, tentunya 90 menit tersisa di laga semifinal ini tidak akan mudah dijalani.

Palermo jelas akan bermain lebih menyerang di laga nanti kendati bermain tandang. Oleh karenanya, Venezia harus benar-benar siap dari segala aspek untuk meladeni perlawanan Palermo. Apalagi di babak reguler lalu, Palermo sanggup mengalahkan Venezia 1-3 di Pier Luigi Penzo.

"Kemenangan kemarin memang hanya di laga pertama tapi kami tahu laga kedua akan jauh lebih penting. Selalu menyenangkan ketika bermain di Penzo di hadapan pendukung kami. Kami juga butuh bantuan fans untuk menciptakan atmosfer bagus di pertandingan nanti," kata gelandang Venezia, Gianluca Busio, di laman resmi klub.

Di sisi lain, menarik dinanti bagaimana rencana Palermo asuhan Michele Mignani. Kalah di laga pertama jelas membuat plan A mereka berantakan. Namun, segalanya masih bisa terjadi di laga kedua nanti.

Secara statistik, Palermo sebenarnya tidak pantas kalah di laga pertama kemarin. Dari sisi penguasaan bola, kedua tim cukup ketat dengan catatan 49,7 persen bagi Palermo dan 50,3 persen untuk Venezia. Bahkan Palermo bisa bermain lebih agresif di laga pertama.

Palermo tercatat melepaskan 14 tembakan berbanding tujuh dari Venezia. Meski begitu, efektivitas peluang Palermo cukup buruk dan akan menjadi bahan evaluasi Mignani di pertandingan kedua nanti.

"Venezia rasanya menjadi favorit, tetapi kami harus percaya. Jika kami bisa mencetak gol lebih dahulu di 20 menit awal, tekanan akan berpindah ke tuan rumah. Hasil leg 1 memang tidak menguntungkan kami, tetapi secara permainan kami tidak pantas kalah," jelas Mignani dalam konferensi pers.

Pemenang laga ini nantinya akan berhadapan dengan pemenang laga Cremonese vs Catanzaro di partai final. Saat ini Catanzaro dan Cremonese dalam kondisi skor agregat 2-2 berkat hasil leg 1 yang digelar di markas Catanzaro

Prediksi Susunan Pemain Venezia vs Palermo

Keputusan Vanoli memainkan Pierini sejak menit awal pekan lalu berbuah manis berkat gol kemenangan dari sang pemain. Di laga kali ini, menarik dinanti apakah Pierini akan tetap menjadi starter menggeser Christian Gytkjaer. Di sisi lain, bek Timnas Indonesia, Jay Idzes hampir pasti akan main sejak menit awal.

Sementara itu, Palermo bisa jadi akan bermain lebih menyerang dengan memainkan Roberto Insigne sejak menit pertama. Pekan lalu Insigne hanya bermain sebagai pemain pengganti.

  • Venezia (3-5-2): Jesse Joronen; Jay Idzes, Michael Svoboda, Marin Šverko; Antonio Candela, Francesco Zampano, Gianluca Busio, Tanner Tessmann, Magnus Kofod Andersen; Nicholas Pierini, Joel Pohjanpalo. Pelatih: Paolo Vanoli
  • Palermo (3-5-2): Sebastiano Desplanches; Simon Graves, Fabio Lucioni, Ivan Marconi; Salim Diakité, Kristoffer Lund, Filippo Ranocchia, Jacopo Segre, Roberto Insigne; Edoardo Soleri, Matteo Brunori. Pelatih: Michele Mignani

Rekor Head to Head (H2H) Venezia vs Palermo

Kemenangan di leg 1 kemarin membuat Venezia lebih dominan atas Palermo musim ini. Dari tiga pertemuan yang telah terjadi, Venezia mampu meraih dua kemenangan dan hanya merasakan satu kekalahan. Namun, satu-satunya kekalahan itu justru terjadi di Stadion Pier Luigi Penzo musim ini dengan skor 1-3.

5 Pertemuan Terakhir Venezia vs Palermo

Serie B:

  • 21-05-2024: Palermo vs Venezia 0-1
  • 16-03-2024: Palermo vs Venezia 0-3
  • 27-09-2023: Venezia vs Palermo 1-3
  • 15-04-2023: Venezia vs Palermo 3-2
  • 28-11-2022: Palermo vs Venezia 0-1

5 Pertandingan Terakhir Venezia

Serie B:

  • 21-05-2024: Palermo vs Venezia 0-1
  • 11-05-2024: Spezia vs Venezia 2-1
  • 05-05-2024: Venezia vs Feralpisalò 2-1
  • 01-05-2024: Catanzaro vs Venezia 3-2
  • 27-04-2024: Venezia vs Cremonese 2-1

5 Pertandingan Terakhir Palermo

Serie B:

  • 21-05-2024: Palermo vs Venezia 0-1
  • 18-05-2024: Palermo vs Sampdoria 2-0
  • 11-05-2024: Südtirol vs Palermo 0-1
  • 05-05-2024: Palermo vs Ascoli 2-2
  • 01-05-2024: Spezia vs Palermo 1-0

Live Streaming Venezia vs Palermo

Jika tidak ada perubahan, jadwal pertandingan Liga Italia Serie B antara Venezia vs Palermo di Stadio Pier Luigi Penzo, Venezia, akan tayang live di Mola TV, Sabtu 25 Mei 2024 pukul 01.30 WIB.

Link Streaming Venezia vs Palermo: Mola TV

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Italia Serie B 2023-24 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis