Menuju konten utama
Jadwal Thailand Open 2022

Jadwal Thailand Open 2022: Hadiah, Daftar Unggulan, Live Badminton

Jadwal Thailand Open 2022 live badminton pada 17-22 Mei. Simak alokasi atau jumlah hadiah serta daftar unggulan termasuk wakil Indonesia.

Jadwal Thailand Open 2022: Hadiah, Daftar Unggulan, Live Badminton
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie mengambil kok yang baru saat melawan pebulu tangkis tunggal putra Singapura Jia Heng Jason Teh dalam pertandingan babak penyisihan grup A Piala Thomas Uber 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Minggu (8/5/2022). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/YU

tirto.id - Jadwal badminton Thailand Open 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, akan dihelat mulai Selasa (17/5/2022) sampai Minggu (22/5/2022). Kejuaraan berkategori BWF World Tour Super 500 ini, memiliki 4 wakil Indonesia dalam daftar unggulan. Simak juga soal jadwal lengkap turnamen serta daftar alokasi hadiah.

Hanya berselang 2 hari usai berakhirnya gelaran Thomas Uber Cup 2022, Impact Arena di Bangkok akan kembali digunakan sebagai venue kejuaraan badminton bertajuk GR Toyota Gazoo Racing Thailand Open 2022. Kompetisi dijadwalkan mulai 17-22 Mei 2022.

Kejuaraan ini menyediakan hadiah total mencapai 360.000 dolar AS. Dengan alokasi hadiah 27.000 dolar AS untuk juara sektor tunggal (putra/putri), serta 28.440 dolar AS untuk pasangan terbaik kategori ganda (putra/putri/campuran). Kemudian runner-up sektor tunggal dan ganda masing-masing mendapat hadiah hiburan 13.680 dolar AS.

Tak hanya itu, penyelenggara juga memastikan bahwa tiap peserta yang berhasil melewati babak pertama (32 besar) dijamin pulang tidak dengan tangan hampa. Pemain tunggal yang terhenti di 16 besar akan mengantongi 1.260 dolar AS, sementara di kategori ganda 1.350 dolar AS.

Kontingen Indonesia mempunyai total 17 wakil dalam daftar hasil drawing yang sudah dirilis, yakni: 15 wakil langsung turun di babak utama 32 besar, sedang 2 lainnya akan melewati babak kualifikasi.

Dari deretan wakil Indonesia tersebut, 4 di antaranya masuk ke dalam daftar pemain unggulan.

Mereka adalah: tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting (unggulan 6) dan Jonatan Christie (unggulan 7). Serta 2 wakil ganda putra, yakni: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (unggulan 1) dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (unggulan 5)

Mengacu rilis hasil drawing, Ahsan/Hendra akan berjumpa pasangan Inggris, Callum Hemming/Steven Stallwood, pada babak pertama. Sementara Fajar/Rian ditantang ganda India, Attri Manu/Reddy B. Sumeeth.

Kemudian di sektor tunggal putra, Jonatan Christie berjumpa pemain Taiwan, Wang Tzu Wei. Lantas calon lawan Anthony Ginting belum bisa diketahui, lantaran ia dijadwalkan berjumpa pemain yang lolos dari babak kualifikasi.

Dalam kejuaraan Thailand Open edisi sebelumnya atau pada 2021 lalu, skuad Merah Putib berhasil membawa pulang 1 gelar juara lewat aksi ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Ketika itu dalam laga final, Greys/Apri sukses menundukkan pasangan tuan rumah Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai, lewat keunggulan straight game 21-15 dan 21-12.

Seluruh pertandingan badminton Thailand Open 2022 bisa diikuti via live score BWF Tournamentsoftware dan website BWF. Sementara tayangan siaran langsung televisi dan live streaming resmi baru tersedia hari Jumat (20/5/2022) atau ketika kompetisi sudah menginjak perempat final (babak 8 besar).

Daftar Hadiah Thailand Open 2022

Berikut ini daftar alokasi hadiah dalam turnamen badminton Thailand Open 2022.

Sektor Tunggal (Putra/Putri):

Juara: 27.000 dollar AS

Runner-up: 13.680 dollar AS

Semifinal: 5.220 dollar AS

Perempat final (babak 8 besar): 2.160 dollar AS

Babak 16 besar: 1.260 dollar AS

Sektor Ganda (Putra/Putri/Campuran)

Juara: 28.440 dollar AS

Runner-up: 13.680 dollar AS

Semifinal: 5.040 dollar AS

Perempat final (babak 8 besar): 2.610 dollar AS

Babak 16 besar: 1.350 dollar AS

Daftar Unggulan Thailand Open 2022

TUNGGAL PUTRA

Viktor Axelsen (Denmark) / unggulan-1

Kento Momota (Jepang) / unggulan-2

Anders Antonsen (Denmark) / unggulan-3

Chou Tien Chen (Taiwan) / unggulan-4

Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) / unggulan-5

Lee Zii Jia (Malaysia) / unggulan-6

Jonatan Christie (Indonesia) / unggulan-7

Kidambi Srikanth (India) / unggulan-8

TUNGGAL PUTRI

Tai Tzu Ying (Taiwan) / unggulan-1

Akane Yamaguchi (Jepang) / unggulan-2

Chen Yu Fei (Cina) / unggulan-3

An Se Young (Korsel) / unggulan-4

Nozomi Okuhara (Jepang) / unggulan-5

Pusarla V. Sindhu (India) / unggulan-6

Ratchanok Intanon (Thailand) / unggulan-7

He Bing Jiao (Cina) / unggulan-8

GANDA PUTRA

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) / unggulan-1

Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) / unggulan-2

Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) / unggulan-3

Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) / unggulan-4

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) / unggulan-5

Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) / unggulan-6

Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) / unggulan-7

Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) / unggulan-8

GANDA PUTRI

Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Cina) / unggulan-1

Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korsel) / unggulan-2

Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korsel) / unggulan-3

Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) / unggulan-4

Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) / unggulan-5

Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) / unggulan-6

Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia) / unggulan-7

Maiken Fruergaard/Sara Thygesen (Denmark) / unggulan-8

GANDA CAMPURAN

Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) / unggulan-1

Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Cina) / unggulan-2

Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) / unggulan-3

Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (Cina) / unggulan-4

Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia) / unggulan-5

Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) / unggulan-6

Mathias Christiansen/Alexandra Bøje (Denmark) / unggulan-7

Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang) / unggulan-8

Link Live Score Thailand Open 2022 – BWF Tournamentsoftware

Link Live Score Thailand Open 2022 – website BWF

Baca juga artikel terkait THAILAND OPEN 2022 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya