Menuju konten utama

Jadwal Siaran Langsung MotoGP Motegi Jepang 2024 & Jam Tayang TV

Jadwal siaran langsung MotoGP Motegi Jepang 2024: cek jam tayang main race Moto2 dan MotoGP di Trans7. Apakah kualifikasi & sprint race MotoGP live TV?

Jadwal Siaran Langsung MotoGP Motegi Jepang 2024 & Jam Tayang TV
Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia memelankan laju motornya usai race MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Kuta, Praya, Lombok Tengah, NTB, Minggu (29/9/2024). Pembalap Prima Pramac Racing Jorge Martin berhasil menjadi juara pertama diikuti pembalap tim Red Bull GASGAS Tech3 Pedro Acosta diposisi kedua dan pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia diposisi ketiga. ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/YU

tirto.id - Jadwal siaran langsung MotoGP Jepang 2024 di Sirkuit Twin Ring, Motegi, dapat ditonton melalui tayangan TV Trans7. Sesi main race untuk kelas Moto2 dan MotoGP tayang di Trans7 pada pada Minggu (6/10/2024) mulai pukul 10.00 WIB. Sementara itu, sesi sprint race dapat ditonton secara live delay (siaran tunda) pada Minggu (6/10) pukul 00.15 WIB.

Selain siaran langsung di Trans7, MotoGP Jepang 2024 dapat pula dipantau melalui layanan over the top (OTT) dengan live streaming kanal SPOTV di Vidio dan Vision+. Tayangan OTT ini meliputi sesi latihan bebas (FP), kualifikasi, sprint race MotoGP, hingga main race 3 kelas berbeda. Siaran sudah dimulai sejak Jumat (4/10) pagi.

Jelang balapan di Motegi, Jorge Martin (Prima Pramac Ducati) masih memimpin klasemen MotoGP 2024. Kemenangan JM89 di main race Grand Prix Mandalika. Sempat disalip Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), yang memenangi sprint race, Martin kembali ke puncak dengan torehan 366 poin. Sang pembalap Spanyol unggul 21 poin dari Pecco.

Dengan musim yang tinggal menyisakan 5 seri lagi di MotoGP 2024, setiap kemenangan bakal penting untuk gelar juara dunia. Oleh karenanya, Jorge Martin dan Francesco Bagnaia, bakal berupaya keras meraih hasil terbaik di Motegi. Begitu juga Enea Bastianini (Ducati Lenovo) dan Marc Marquez (Gresini Ducati), yang berada di peringkat 3 dan 4.

Jadwal Siaran Langsung MotoGP Motegi Jepang 2024 Live Trans7

Kendati tertinggal 21 poin dari Jorge Martin dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2024, Francesco Bagnaia masih optimistis bisa membalikkan keadaan. Pembalap Italia itu menyebut 3 Grand Prix berikutnya, yaitu Motegi, Buriram, dan Sepang, potensial untuknya. Menurut Pecco, peluangnya untuk menjadi juara dunia masih terbuka.

Namun, performa Jorge Martin yang kian ciamik serta kedewasaannya dalam mengambil keputusan bakal membuat Pecco, bakal lebih sulit. Oleh karenanya, tantangan Bagnaia adalah memberikan performa ekstra. Misinya meraih gelar juara dunia 3 musim beruntun, menyamai rekor Valentino Rossi dan Marc Marquez, mesti dilakukan dengan penuh perhitungan.

Bagnaia menyebut 5 balapan terakhir bakal krusial terutama antara dirinya dan Jorge Martin. Pecco yang memiliki rekor bagus di Motegi, Buriram, dan Sepang, harus bisa menyapu 3 balapan tersebut dengan kemenangan untuk menjaga asa juara. Jika gagal melakukannya, kesempatan meraih 3 gelar juara dunia beruntun bakal sulit.

"Saya pikir Motegi bagus untuk kami, begitu juga dengan Thailand, dan Malaysia. Jadi kami punya 3 trek yang sangat kuat menjelang akhir. Kemudian di Australia dan Valencia (2 seri terakhir), Jorge Martin lebih kuat," kata Francesco Bagnaia dikutip Crash.net.

Di sisi lain, Jorge Martin menyebut dirinya musim ini lebih tenang dan bisa menikmati balapan daripada musim 2023. Pembalap yang musim depan bakal pindah ke Aprilia tersebut mengaku banyak berkembang, terutama dalam mental sehingga lebih tenang dalam mengambil keputusan.

"Saya merasa telah berkembang dalam hal mental. Saya bekerja keras sepanjang musim dan melakukan hal yang luar biasa. Saya senang bisa berada di jalur juara dunia dan menikmati setiap balapan," kata Jorge Martin.

Situasi di MotoGP 2024 jauh berbeda dengan musim lalu saat Jorge Martin, mengawali musim dengan biasa, kemudian tampil apik di pertengahan season. Namun, menjelang Grand Prix terakhir dia justru banyak melakukan kesalahan, termasuk 2 kali gagal finis di Indonesia dan Australia. Inilah yang membuat JM89 kehilangan gelar juara dunia.

Pada periode yang sama musim lalu, Jorge Martin tertinggal 5 poin dari Francesco Bagnaia. Kontras dengan saat itu, The Martinator saat ini unggul 21 poin. Oleh karenanya, peluang pembalap asal Spanyol itu untuk menjadi juara bakal lebih terbuka. Ini sekaligus jadi perpisahan yang indah dengan Pramac Ducati.

Apabila tidak ada perubahan jadwal. siaran langsung MotoGP Jepang 2024 akan tayang di Trans7 pada Minggu, 6 Oktober 2024. Trans7 hanya menayangkan siaran langsung sesi main race mulai pukul 10.00 WIB, sementara sesi lainnya dapat ditonton melalui live streaming SPOTV di Vision+ atau Vidio.

Untuk menonton tayangan MotoGP 2024 melalui Vidio maupun Vision+ Anda dapat berlangganan paket terlebih dahulu. Terdapat sejumlah pilihan paket langganan dengan harga dan durasi yang berbeda di masing-masing platform.

Link Live Streaming MotoGP Jepang 2024 di Vidio

Link Live Streaming MotoGP Jepang 2024 di Vision+

*Jadwal MotoGP 2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Jadwal Lengkap MotoGP Motegi Jepang 2024 Live di Mana?

Berikut ini jadwal lengkap MotoGP Jepang 2024 yang akan tayang melalui live streaming Vidio dan Vision+.

Jumat, 4 Oktober 2024

  • 07.00-07.35 WIB: Moto3-Free Practice (live Vidio dan Vision+)

  • 07.50-08.30 WIB: Moto2-Free Practice (live Vidio dan Vision+)

  • 08.45-09.30 WIB: MotoGP-Free Practice Nr. 1 (live Vidio dan Vision+)
  • 11.15-11.50 WIB: Moto3-Practice Nr. 1 (live Vidio dan Vision+)
  • 12.05-12.45 WIB: Moto2-Practice Nr. 1 (live Vidio dan Vision+)
  • 13.00-14.00 WIB: MotoGP-Practice (live Vidio dan Vision+)

Sabtu, 5 Oktober 2024

  • 06.40-07.10 WIB: Moto3-Practice 2 (live Vidio dan Vision+)
  • 07.25-07.55 WIB: Moto2-Practice N2 (live Vidio dan Vision+)
  • 08.10-08.40 WIB: MotoGP-Free Practice 2 (live Vidio dan Vision+)
  • 08.50-09.05 WIB: MotoGP-Qualifying 1 ((live Vidio dan Vision+, siaran tunda Trans7 Pukul 23.30 WIB)
  • 09.15-09.30 WIB: MotoGP-Qualifying 2 (live Vidio dan Vision+, siaran tunda Trans7 Pukul 23.30 WIB)
  • 10.50-11.05 WIB: Moto3-Qualifying 1 (live Vidio dan Vision+)
  • 11.15-11.30 WIB: Moto3-Qualifying 2 (live Vidio dan Vision+)
  • 11.45-12.00 WIB: Moto2-Qualifying 1(live Vidio dan Vision+)

  • 12.10-12.25 WIB: Moto2-Qualifying 2 (live Vidio dan Vision+)
  • 13.00-14.00 WIB: MotoGP-12 Lap Sprint ((live Vidio dan Vision+, siarna tunda Trans7, Minggu 6 Oktober 2024 pukul 00.15 WIB)
Minggu, 6 Oktober 2024

  • 07.40-07.50 WIB: MotoGP-Warm Up (live Vidio dan Vision+)
  • 09.00 WIB: Moto3-17 Laps Race (live Vidio dan Vision+)
  • 10.15 WIB: Moto2-19 Laps Race (live Vidio dan Vision+, siaran langsung Trans7)
  • 12.00 WIB: MotoGP-24 Laps Race (live Vidio dan Vision+, siaran langsung Trans7)

Baca juga artikel terkait MOTOGP atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus