tirto.id - Liga Inggris musim 2018/2019 akan hadir dengan menampilkan pertandingan antara Southampton vs Manchester United pada Minggu (2/12/2018) pukul 00.30 WIB. Meskipun laga digelar di Stadion St Mary's, secara statistik kemenangan berpihak pada tim tamu. Rencananya, laga tersebut akan disiarkan secara langsung oleh RCTI.
Dalam enam laga terakhir kedua tim menunjukkan, tuan rumah hanya mampu menang satu kali. Kekalahan setan merah terjadi di tahun 2016. Namun, laga kala itu digelar di Stadion Old Trafford lewat gol Charlie Austin.
Sedangkan The Red Devils mampu menang tiga kali atas The Saints. Dalam tiga kemenangan tersebut, MU berhasil mencetak enam gol dan kemenangan terakhir diraih di kandang Southampton dengan skor 0-1 lewat sumbangan gol pemain asal Belgia, Romelu Lukaku.
Melihat pertemuan paling akhir yang terjadi tahun lalu pada musim 2017/2018, pertandingan yang digelar di Theatre of Dream berakhir imbang 0-0. Yang pasti, anah asuh Jose Mourinho tercatat mampu memenangi delapan laga dari sepuluh pertandingan di semua ajang kompetisi.
Malam ini! Apakah Southampton mampu keluar dari zona degradasi? Apakah Man. United mampu merebut poin sempurna? Jangan lewatkan laganya live hanya di RCTI
— RCTI Sports (@RCTISports_) November 30, 2018
.
.#PremierLeagueRCTI#RCTISportspic.twitter.com/Q1rTrr86mM
Untuk menghindari kekalahan di kandang, pelatih tuan rumah Mark Hughes mempunyai strategi khusus agar timnya mampu menahan atau maksimal bisa meraih kemenangan.
"Kita akan memakai cara yang berbeda, dengan meletakkan tiga bek di belakang," ujar mantan pelatih Manchester City dilansir dari situs resmi klub, Sabtu.
Trio defender yang disiapkan oleh Hughes kemungkinan akan diisi oleh Wesley Hoedt, Maya Yoshida, dan juga Jan Bednarek. Mereka bertiga diwajibkan untuk menghalau serangan Paul Pogba dan kawan-kawan.
Sementara itu, MU tetap memakai pemain asal Belgia, Romelu Lukaku menjadi target man di depan. Sedangkan di belakangnya, tiga pemain siap mendukung mantan pemain Everton itu. Diantaranya Juan Mata, Jesse Lingard, dan Anthony Martial. Sedangkan Victor Lindelöf dan Alexis Sánchez tidak akan bisa diturunkan mengingat kondisi keduanya yang mengalami cedera.
United mempunyai rekor clean sheet dalam tiga kali laga terakhir melawan Southampton di semua ajang kompetisi. Sementara tuan rumah selalu gagal menang dalam sembilan pertandingan terakhir di Liga Inggris.
Editor: Beni Jo