tirto.id - Jadwal siaran langsung badminton Indonesia Master 2025 pekan ini bisa disaksikan live MNCTV dan iNews TV, mulai Selasa-Minggu atau 21-26 Januari 2025. Tayangan turnamen bulu tangkis berkategori BWF World Tour Super 500 di Istora Senayan, Jakarta, juga dapat disaksikan via live streaming Indonesia Master 2025 di Vision+.
Kontingen badminton Indonesia bertekad segera meraih gelar pertama dalam seri BWF World Tour 2025. Pasalnya dalam 2 turnamen pembuka musim ini Merah Putih selalu pulang dengan tangan hampa, yakni di Malaysia Open 2025 (Super 1000) serta India Open 2025 (Super 750).
Peluang Merah Putih untuk merebut gelar pertama tahun ini di Indonesia Master 2025 relatif terbuka. Selain bertindak sebagai tuan rumah, Indonesia juga punya tradisi merebut gelar dalam turnamen yang kini berhadiah total USD475 ribu tersebut.
Jadwal Tayang Badminton Indonesia Master 2025
Jadwal Indonesia Master 2025 pekan ini akan bergulir pada 21-26 Januari di Istora Senayan, Jakarta. Jadwal hari pertama Indonesia Master 2025 pada Selasa (21/1/2025) akan diawali babak kualifikasi, mulai pukul 08.00 WIB. Hari pertama juga diisi sebagian babak 32 besar khusus sektor ganda putra dan ganda putri, mulai pukul 13.30 WIB.
Selanjutnya, jadwal hari kedua Indonesia Master 2025 pada Rabu (22/1/2025) seluruhnya disi babak 32 besar dari semua sektor, mulai pukul 08.00 WIB. Kemudian babak 16 besar pada Kamis (23/1/2025) pukul 09.00 WIB.
Diikuti babak perempat final pada Jumat (24/1/2025) pukul 13.30 WIB. Lalu semifinal hari Sabtu (25/1/2025) pukul 12.00 WIB, dan final Indonesia Master 2025 hari Minggu (25/1/2025) pukul 13.00 WIB.
Dalam turnamen bulu tangkis Indonesia Master 2025, kontingen tuan rumah diagendakan secara total mengirim setidaknya 28 wakil. Jumlah tersebut termasuk pemain yang akan memulai perjuangan dari babak kualifikasi.
Adapun sejauh ini prestasi terbaik badminton Indonesia pada 2025 adalah menembus babak semifinal. Raihan itu ditorehkan pada pekan lalu di India Open 2025, yakni melalui aksi Jonatan Christie (tunggal putra) dan Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri).
Namun sayang sekali, Jonatan akhirnya takluk di tangan Viktor Axelsen (Denmark). Sedangkan kiprah Gregoria dihentikan An Se Young (Korea Selatan).
Sebaliknya, sejumlah wakil unggulan Indonesia belum mampu menunjukkan taji pada awal tahun 2025. Termasuk di antaranya ganda putra ranking 4 dunia, Fajar Alfian/M Rian Ardianto. Langkah terjauh Fajar/Rian pada 2025 baru sebatas babak 16 besar di India Open 2025.
“Di 2 turnamen awal ini kami belum cukup baik penampilannya, jadi kami mau mencoba mengembalikan performa dulu. Di Indonesia Masters semoga kami bisa memberikan yang jauh lebih ok,” kata Fajar Alfian, dikutip dari laman PBSI.
Di turnamen ini tuan rumah berpeluang segera mengakhiri masa kering gelar pada awal tahun 2025. Pasalnya Indonesia juga punya tradisi juara di ajang Indonesia Master. Sejak 15 tahun lalu, Merah Putih masih jadi tim paling sukses, dengan koleksi total 29 gelar juara. Kemudian diikuti China (20 juara) dan Jepang (6 juara).
Sejak gelaran edisi 2010, Indonesia hanya 1 kali gagal mengamankan gelar juara di Indonesia Master. Hal tersebut terjadi pada edisi 2021. Selepas itu, mulai 2022 sampai 2024 sudah ada 4 gelar yang diraih secara beruntun. Terakhir pada ajang Indonesia Master 2024, Merah Putih menyabet gelar juara lewat ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Martin.
Berikut jadwal lengkap Indonesia Master 2025, tayang live di MNCTV, iNews TV, dan Vision+:
Selasa, 21 Januari 2025
- Kualifikasi: Mulai 08.00 WIB (semua nomor)
- 32 Besar: Mulai 13.30 WIB (ganda putra dan ganda putri)
- 32 Besar: Mulai 08.00 WIB
- 16 Besar: Mulai 09.00 WIB
- Perempat Final: Mulai 13.30 WIB
- Semifinal: Mulai 12.00 WIB
- Final: Mulai 13.00 WIB
Daftar Wakil Indonesia di Indonesia Master 2025
Berikut daftar wakil Indonesia di turnamen badminton Indonesia Master 2025, mengacu update data BWF sampai Senin (20/1/2025) pagi:
Tunggal Putra (MS)
- JonatanChristie
- Anthony Sinisuka Ginting
- Chico Aura DwiWardoyo
- Alwi Farhan - Kualifikasi
Tunggal Putri (WS)
- Gregoria Mariska Tunjung
- Putri Kusuma Wardani
- Komang Ayu Cahya Dewi
Ganda Putra (MD)
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
- Sabar KaryamanGutama/MohammadRezaPahleviIsfahani
- Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana
- Muhammad ShohibulFikri/DanielMarthin
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
- Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
Ganda Putri (WD)
- FebrianaDwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi
- Jesita Putri Miantoro/FebiSetianingrum
- ArlyaNabilaThesaMunggaran/Az ZahraDityaRamadhani
- LannyTriaMayasari/Siti FadiaSilvaRamadhanti
- Meilysa Trias Puspitasari/RachelAllessyaRose
- Siti Sarah Azzahra/Agnia Sri Rahayu
- Isyana Sahira Meida/Rinjani Kwinara Nastine - Kualifikasi
Ganda Campuran (XD)
- JafarHidayatullah/FelishaAlbertaNathanielPasaribu
- Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil
- Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah
- Zaidan Arrafi Awal Nabawi/Jessica Maya Rismawardani - Kualifikasi
- Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata
- Verrell Yustin Mulia/Pitha Haningtyas Mentari
- RinovRivaldy/Lisa Ayu Kusumawati
- Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti - Kualifikasi
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Oryza Aditama