Menuju konten utama

Jadwal Piala Super Spanyol 2020: Real Madrid Tanpa Eden Hazard

Jadwal semifinal Piala Super Spanyol 2020 antara Valencia vs Real Madrid.

Jadwal Piala Super Spanyol 2020: Real Madrid Tanpa Eden Hazard
Penyerang Real Eden Hazard, kiri, dan bek Roma Federico Fazio. Gregorio Borgia/AP

tirto.id - Jadwal Piala Super Spanyol 2020 melibatkan duel Valencia vs Real Madrid dalam semifinal pertama yang digelar Kamis (9/01/2010) di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pukul 02.00 WIB. Los Blancos sendiri dipastikan tampil tanpa Eden Hazard dalam lawatannya ke Arab Saudi ini.

Pemenang dari fase empat besar ini bakal tampil dalam laga puncak yang diselenggarakan pada Senin, (13/01/2020), pukul 01.00 WIB. Duel pemungkas pun berpotensi menyajikan El Clasico jilid kedua pada musim ini andai Madrid dan Barca mampu melangkah hingga final.

Sedangkan dalam laga semifinal kedua, menghadirkan pertandingan antara Barcelona vs Atletico Madrid yang dihelat pada Jumat (10/01) di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pukul 02.00 WIB.

Edisi Piala Super Spanyol kali ini memang dibuat berbeda. Sebelumnya, pertandingan hanya melibatkan juara La Liga dan pemenang Copa del Rey yang langsung di adu dalam laga final.

Namun, dalam gelaran yang diselenggarakan di luar Spanyol, atau tepatnya di Arab Saudi, Piala Super menghadirkan empat klub yang bertemu dalam babak semifinal. Mereka adalah Real Madrid, Barcelona, Atletico Madrid, dan Valencia. Para pemenang pun bakal tampil dalam pertandingan final untuk menentukan juara Piala Super Spanyol 2020.

Real Madrid sendiri sudah dipastikan tidak dapat diperkuat oleh Eden Hazard dalam edisi Piala Super kali ini. Pasalnya, penggawa asal Belgia ini masih menderita cedera dan memerlukan masa penyembuhan lebih lama.

Zinedine Zidane sebagai arsitek Los Blancos menuturkan, eks pemain Chelsea tersebut belum bisa tampil dalam gelaran ini. Namun, ia berharap Hazard dapat segera kembali usai ajang Piala Super.

"[Eden] Hazard tidak dapat tampil di Supercopa [Piala Super], saya harap dia bisa segera kembali setelahnya," ungkap Zizou, panggilan akrabnya, melansir Marca, Jumat (03/01).

Menilik jadwal, duel El Clasico jilid kedua pada musim ini memang bisa saja terwujud dalam gelaran Piala Super Spanyol 2020. Syaratnya, Real Madrid mampu mengalahkan Valencia dan Barcelona menuai kemenangan atas Atletico Madrid dalam babak semifinal.

Dengan begitu, laga Madrid vs Barca edisi kedua pun bakal tersaji di pertandingan final. Sebelumnya, kedua tim bermain imbang 0-0 tanpa gol saat bertemu dalam laga putaran pertama La Liga Spanyol 2019/2020 di Camp Nou.

Namun, andai gagal, duel menarik lainnnya juga bisa tersaji dalam babak final. Yaitu laga derbi kota Madrid yang merupakan ibukota Spanyol, yang melibatkan pertandingan antara Real Madrid vs Atletico Madrid.

Berikut jadwal Piala Super Spanyol 2020.

Semifinal

Kamis, 9 Januari 2020

Valencia vs Real Madrid, di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pukul 02.00 WIB

Jumat, 10 Januari 2020

Barcelona vs Atletico Madrid, di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pukul 02.00 WIB

Final

Senin, 13 Januari 2020, pukul 01.00 WIB

Baca juga artikel terkait PIALA SUPER SPANYOL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Sepakbola
Penulis: Beni Jo
Editor: Yantina Debora