tirto.id - Seleksi Ujian Masuk (SIMAK) Universitas Indonesia (UI) jalur Reguler dan Paralel telah digelar kemarin Rabu (5/8/2020).
Pengumuman SIMAK UI S1 Reguler dan S2 Paralel akan dilaksanakan pada 22 Agustus 2020 mendatang.
SIMAK UI adalah ujian seleksi terpadu masuk UI yang diselenggarakan UI bagi calon mahasiswa yang ingin kuliah di UI.
Mengutip laman resminya, SIMAK UI S1 Reguler adalah program pendidikan jenjang sarjana yang menerima lulusan SMA/SMK/MA/sederajat dengan batasan usia ijasah maksimal 3 tahun kelulusan pada saat pendaftaran.
Contohnya, pendaftaran 2019 untuk lulusan 2019, 2018, 2017. Lulusan S1 Reguler akan mendapat gelar jenjang Kesarjanaan Strata 1 sesuai bidang ilmu yang ditempuh.
Jalur masuk S1 Reguler melalui SIMAK, SBMPTN dan SNMPTN. Biaya Pendidikan mahasiswa S1 Reguler SIMAK = S1 Reguler SBMPTN = S1 Reguler SNMPTN.
Calon mahasiswa baru dapat mengetahui daya tampung penerimaan mahasiswa SIMAK UI S1 Reguler 2020 di setiap jurusan pada tautan ini.
Sedangkan, SIMAK UI S1 Paralel memiliki dua jenis kelas, yaitu S1 paralel untuk lulusan SMA/SMK/MA/sederajat, yakni program pendidikan jenjang sarjana yang menerima lulusan SMA/sederajat tanpa batasan usia ijasah. Jalur masuk program ini hanya melalui SIMAK UI.
Kemudian, S1 Paralel untuk lulusan D3, yakni program pendidikan jenjang sarjana yang menerima lulusan D3 tanpa batasan usia ijasah. Jalur masuk program ini melalui SIMAK-Ekstensi.
Calon mahasiswa baru dapat mengetahui daya tampung penerimaan mahasiswa SIMAK UI S1 Paralel 2020 di setiap jurusan pada tautan ini.
Di samping SIMAK UI S1 Paralel dan S1 Reguler, UI juga menyelenggarakan SIMAK UI berdasarkan jenjang pendidikan seperti Vokasi (D3), S1 Kelas Internasional, S1 Ekstensi/Paralel Lulusan D3, Profesi, Magister, dan Doktor.
Berikut jadwal pengumuman SIMAK UI masing-masing jenjang pendidikan mengutip laman resminya.
Vokasi (D3) 22 Agustus 2020
S1 Reguler 22 Agustus 2020
S1 Paralel 22 Agustus 2020
S1 Kelas Internasional 5 Agustus 2020
S1 Ekstensi/Paralel Lulusan D3 5 Agustus 2020
Profesi
- SIMAK Gasal Gel.1 15 April 2020
- SIMAK Gasal Gel.2 15 Agustus 2020
- SIMAK Genap 7 Desember 2020
Magister
- SIMAK Gasal Gel.1 15 April 2020
- SIMAK Gasal Gel.2 15 Agustus 2020
- SIMAK Genap 7 Desember 2020
Doktor
- SIMAK Gasal Gel.1 15 April 2020
- SIMAK Gasal Gel.2 15 Agustus 2020
- SIMAK Genap 7 Desember 2020
Spesialis
- SIMAK Gasal Gel.1 15 April 2020
- SIMAK Gasal Gel.2 15 Agustus 2020
- SIMAK Genap 7 Desember 2020
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Yandri Daniel Damaledo