Menuju konten utama
MotoGP 2020

Jadwal MotoGP 2020 Tes Qatar Live 24 Februari & Hasil Tes Hari 1-2

Jadwal tes MotoGP 2020 di Losail, Qatar hari terakhir pada Senin (24/2/2020): peluang Yamaha dan Suzuki melanjutkan performa positif. live di situs web MotoGP.

Jadwal MotoGP 2020 Tes Qatar Live 24 Februari & Hasil Tes Hari 1-2
Pembalap Spanyol Marc Marquez dari Tim Repsol Honda merayakan setelah memenangkan MotoGP Thailand dan Kejuaraan Moto GP ke-8 di Sirkuit Internasional Chang di Buriram, Thailand, Minggu, 6 Oktober 2019. Sakchai Lalit/AP

tirto.id - Jadwal tes hari terakhir MotoGP Qatar di Sirkuit Internasional Losail digelar pada Senin (24/2/2020). Jika hasil tes hari pertama dikuasai oleh Alex Rins (Suzuki Ecstar) dan hari kedua jadi panggung Fabio Quartararo (Petronas Yamaha), akankah uji coba hari ketiga yang dapat dipantau live dari situs web MotoGP ini bakal dimiliki pembalap dan tim berbeda?

Tes yang dilakukan pada Sabtu (22/2/2020) dan Minggu (23/2/2020) menunjukkan konsistensi Suzuki Ecstar. Pada hari pertama, Alex Rins jadi pembalap tercepat dengan 1 menit 54,462 detik. Rekan setimnya, Joan Mir ada di urutan kedua. Sementara itu, hari berikutnya, Rins turun satu tingkat ke peringkat kedua.

Tim satelit Yamaha, Petronas Yamaha SRT, juga menunjukkan perkembangan positif. Fabio Quartararo yang pada hari pertama ada di urutan ke-9, bisa merampungkan sesi uji coba berikutnya di posisi pertama. Sang rekan setim, Franco Morbidelli, naik dari peringkat kelima (hari pertama) jadi keempat (hari kedua).

Juara bertahan Marc Marquez (Repsol Honda) justru tidak bertarung di urutan teratas. MM93 hanya meraih waktu 1 menit 54,823 detik pada hari pertama (urutan keenam), lalu merosot ke tempat ke-14 pada hari kedua dengan selisih 1,055 detik dari Quartararo.

Baby Alien sendiri tidak hanya bertarung untuk performa terbaik, tetapi juga mesti melawan masalah bahunya. Marquez mengaku, kondisi bahunya di Losail lebih merepotkan daripada ketika tes di Sepang, Malaysia.

Terkait performanya di Qatar, dikutip Motorsport.com, Marquez menuturkan, "Tentu saya khawatir karena saya ingin selalu cepat di setiap lap, setiap trek. Benar, di trek ini (Losail) kami gelisah. Semua pembalap Honda, terutama dengan motor baru, sangat kesulitan di poin yang sama. Kami sudah tahu masalahnya, tetapi belum bisa memperbaiki performa."

Bukan cuma Marquez yang jadi sorotan, tetapi juga Ducati. Dalam dua musim terakhir, tim asal Italia ini selalu menang di Losail, bahkan dengan pembalap yang sama: Andrea Dovizioso. Namun, pada hari pertama, Dovi cuma ada di urutan ke-11, lalu hari kedua, melompat tiga tingkat. Ia konsisten dalam jarak lebih dari 0,5 detik dari pembalap tercepat.

Ducati sendiri sepanjang tes ini menggunakan ride-height adjuster. Jack Miller, pembalap tim satelit mereka, Pramac Racing, bahkan mengakui sudah menggunakan perangkat ini dalam beberapa balapan musim lalu.

Jadwal Tes Hari Ketiga Qatar MotoGP 2020

Tes hari ketiga Qatar digelar pada Senin (24/2/2020) sejak pukul 17.00 WIB hingga Selasa (25/2/2020) pukul 00.00 WIB. Tes ini dapat dipantau live melalui akun media sosial MotoGP atau dari laman resmi MotoGP berikut.

Berikut hasil tes hari pertama Qatar pada Sabtu (22/2/2020)

PembalapTimWaktu
RINS, AlexTeam SUZUKI ECSTAR1:54.462
MIR, JoanTeam SUZUKI ECSTAR1:54.464
VIÑALES, MaverickMonster Energy Yamaha MotoGP1:54.494
PETRUCCI, DaniloDucati Team1:54.634
MORBIDELLI, FrancoPetronas Yamaha SRT1:54.700
MARQUEZ, MarcRepsol Honda Team1:54.823
ROSSI, ValentinoMonster Energy Yamaha MotoGP1:54.876
QUARTARARO, FabioPetronas Yamaha SRT1:55.074
BAGNAIA, FrancescoPramac Racing1:55.204
ESPARGARO, AleixAprilia Racing Team Gresini1:55.268
DOVIZIOSO, AndreaDucati Team1:55.308
ZARCO, JohannReale Avintia Racing1:55.360
MILLER, JackPramac Racing1:55.430
ESPARGARO, PolRed Bull KTM Factory Racing1:55.449
NAKAGAMI, TakaakiLCR Honda IDEMITSU1:55.627
BINDER, BradRed Bull KTM Factory Racing1:55.644
RABAT, TitoReale Avintia Racing1:55.707
OLIVEIRA, MiguelRed Bull KTM Tech 31:55.737
CRUTCHLOW, CalLCR Honda CASTROL1:55.757
LECUONA, IkerRed Bull KTM Tech 31:56.135
MARQUEZ, AlexRepsol Honda Team1:56.552
SMITH, BradleyAprilia Racing Team Gresini1:57.027

Berikut hasil tes hari kedua Qatar pada Minggu (23/2/2020).

NamaPembalapWaktu
QUARTARARO, FabioPetronas Yamaha SRT1:54.038
RINS, AlexTeam SUZUKI ECSTAR1:54.200
VIÑALES, MaverickMonster Energy Yamaha MotoGP1:54.264
MORBIDELLI, FrancoPetronas Yamaha SRT1:54.481
BAGNAIA, FrancescoPramac Racing1:54.520
ZARCO, JohannReale Avintia Racing1:54.565
MIR, JoanTeam SUZUKI ECSTAR1:54.612
DOVIZIOSO, AndreaDucati Team1:54.662
ROSSI, ValentinoMonster Energy Yamaha MotoGP1:54.740
NAKAGAMI, TakaakiLCR Honda IDEMITSU1:54.759
ESPARGARO, AleixAprilia Racing Team Gresini1:54.762
PETRUCCI, DaniloDucati Team1:54.852
ESPARGARO, PolRed Bull KTM Factory Racing1:54.890
MARQUEZ, MarcRepsol Honda Team1:55.093
MILLER, JackPramac Racing1:55.194
RABAT, TitoReale Avintia Racing1:55.352
OLIVEIRA, MiguelRed Bull KTM Tech 31:55.600
LECUONA, IkerRed Bull KTM Tech 31:55.644
MARQUEZ, AlexRepsol Honda Team1:55.725
BINDER, BradRed Bull KTM Factory Racing1:55.930
CRUTCHLOW, CalLCR Honda CASTROL1:56.178
SMITH, BradleyAprilia Racing Team Gresini1:56.407

Baca juga artikel terkait MOTOGP 2020 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Otomotif
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya