tirto.id - Kompetisi Liga Italia Serie A 2018/2019 telah memasuki pekan 33. Persaingan perebutan tiket Liga Champions dan Europa League musim depan masih sengit. Beberapa laga bigmatch akan tersaji di pekan 33 yang dijadwalkan mulai berlangsung dari tangga 20 April hingga 23 April 2019. Berikut ini jadwal selengkapnya.
Juventus gagal memastikan gelar juara pada pekan 32 lalu. Anak asuh Massimilano Allegri yang hanya membutuhkan satu poin tambahan untuk mengunci gelar, takluk 1-2 dari SPAL di Paolo Mazza. Terlebih, Bianconeri baru saja tersingkir di perempat final Liga Champions.
Hasil imbang kontra Fiorentina pada Sabtu (20/4) nanti akan memastikan gelar ke-8 mereka secara beruntun. Selisih 17 poin lebih banyak dari pesaing terdekat Napoli, hampir mustahil dikejar dengan sisa 6 pertandingan di musim ini.
Sementara itu, peringkat 4 AC Milan akan melakoni lawatan ke markas tim promosi, Parma pada laga pembuka yang dimainkan di Stadion Ennio Tardini (20/4). Rossoneri wajib menang jika tak ingin tergusur oleh AS Roma dan Atalanta yang menguntit dua peringkat di bawahnya.
Rival satu kotak Rossoneri, Inter Milan, akan melakoni laga berat melawan AS Roma di Giuseppe Meazza pada Minggu (21/4). Kedua kesebelasan hanya berjarak 6 poin kendati di papan klasemen terpaut 2 peringkat, Inter di posisi 3, AS Roma dua tingkat di bawahnya.
Laga tak kalah menarik, sekaligus, penutup pekan 33 ini akan tersaji di Stadion San Paolo, Naples. Tuan rumah Napoli akan menjamu lawan sulit, Atalanta. Tim tamu memiliki motivasi lebih untuk memastikan satu tempat di kompetisi Eropa musim depan setelah hanya bermain imbang pada pekan lalu.
Berikut ini jadwal selengkapnya dan klasemen pekan 32:
Sabtu, 20 April 2019
17.30 WIB | Parma vs AC Milan
20.00 WIB | Lazio vs Chievo
20.00 WIB | Cagliari vs Frosinone
20.00 WIB | Bologna vs Sampdoria
20.00 WIB | Udinese vs Sassuolo
20.00 WIB | Empoli vs SPAL
20.00 WIB | Genoa vs Torino
23.00 WIB | Juventus vs Fiorentina
Minggu, 21 April 2019
01.30 WIB | Inter Milan vs AS Roma
Selasa, 23 April 2019
00.00 WIB | Napoli vs Atalanta
Klasemen Liga Italia 2018/2019
No Nama Tim Main SG Poin 1 Juventus 32 43 84 2 Napoli 32 33 67 3 Inter Milan 32 24 60 4 AC Milan 32 16 55 5 AS Roma 32 12 54 6 Atalanta 32 23 53 7 Lazio 32 13 52 8 Torino 32 12 50 9 Sampdoria 32 12 48 10 Fiorentina 32 7 40 11 Sassuolo 32 -5 37 12 Cagliari 32 -13 37 13 SPAL 32 -15 35 14 Parma 32 -17 35 15 Genoa 32 -16 34 16 Udinese 32 -16 32 17 Bologna 32 -16 31 18 Empoli 32 -19 29 19 Frosinone 32 -33 23 20 Chievo* 32 -45 11
Editor: Fitra Firdaus