tirto.id - Tim nasional (timnas) Indonesia U-19 akan melakoni sejumlah jadwal pertandingan di Pra-Piala Asia 2020 yang bergulir pada November mendatang. Garuda Muda tergabung di Grup K bersama Korea Utara, Hongkong dan Timor Leste.
"Ketiga lawan kami ini memiliki gaya dan karakter permainan yang berbeda. Kami harus waspada dan mempersiapkan diri sebaik mungkin. Yang jelas kami akan bekerja keras untuk mewujudkan cita-cita agar lolos ke putaran final Piala AFC U-19 2020," kata pelatih Timnas U19, Fakhri Husaini, usai drawing pada Mei lalu dilansir dari laman PSSI.
"Nantinya di susunan pemain Timnas U-19, kami akan akan memilih pemain-pemain yang mempunyai kualitas serta tangguh dalam hal fisik, teknik, skill, taktik, dan mental. Karena hanya pemain dengan kriteria hebat seperti itulah yang akan mampu mewujudkan impian kami," tandas sang pelatih.
Sebagai persiapan, anak asuh Fakhri Husaini melakoni dua pertandingan uji coba melawan Iran U-19. Hasil dari dua laga tersebut terbilang bagus. Kendati kalah 2-4 pada pertemuan pertama, Bagus Kahfi dan kolega menang dengan skor tipis 1-0, Rabu (11/9).
Akan tetapi, banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan Fakhri Husaini dan staf kepelatihannya. Ada waktu sekitar 2,5 bulan sebelum melakoni laga pertama Grup K Pra-Piala Asia melawan Timor Leste di Stadion Madya pada 6 November mendatang.
Setelah menantang Timor Leste, Indonesia harus menghadapi Hong Kong dua hari setelahnya. Peluang Indonesia meraih poin penuh terbilang besar pada dua laga perdana tersebut.
Di partai pemungkas, Sutan Zico dan kawan-kawan akan meladeni tantangan Korea Utara di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Minggu, 10 November 2019.
Juara di masing-masing grup akan lolos otomatis ke putaran final Piala Asia U-19 2020. Sementara empat runner up terbaik juga melengkapi 16 peserta yang akan tergabung dalam 4 grup nantinya.
Jika ditotal, dari 11 grup babak kualifikasi dengan kriteria kelolosan di atas, maka hanya ada 15 tim. Sisa satu tim lainnya yang akan lolos ke putaran final adalah negara yang lolos dari kualifikasi AFC untuk menjadi tuan rumah kompetisi.
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Pra-Piala Asia 2020
Rabu, 6 November 2019
19.00 WIB (Stadion Madya, Jakarta)
Indonesia U-19 vs Timor Leste U-19
Jumat, 8 November 2019
19.00 WIB (Stadion Madya, Jakarta)
Hong Kong U-19 vs Indonesia U-19
Minggu, 10 November 2019
19.00 WIB (Stadion Utama Gelora Bung Karno)
Indonesia U-19 vs Korea Utara U-19
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Fitra Firdaus