Menuju konten utama

Jadwal Lengkap Paralimpiade Musim Dingin PyeongChang 2018

80 medali dari enam cabang olahraga diperebutkan dalam Paralimpiade Musim Dingin 2018

Jadwal Lengkap Paralimpiade Musim Dingin PyeongChang 2018
Iliesa Delana dari Fiji merayakan kemenangan Final High Jump F42 pria selama Olimpiade Paralimpik London 2012 di Stadion Olimpiade, 3 September 2012. REUTERS/Stefan Wermuth

tirto.id - Paralimpiade Musim Dingin atau Paralympics Winter Games 2018, agenda olahraga yang tahun ini berlangsung di PyeongChang, Korea Selatan menjadi tema di Google Doodle hari ini, Jumat (9/3/2018).

Paralimpiade adalah perhelatan olahraga untuk para penyandang disabilitas, yang merupakan lanjutan Olimpiade Musim Dingin PyeongChang 2018 telah berakhir pada tanggal 25 Februari lalu. Berdasarkan informasi dari laman Paralympic agenda olahraga ini dimulai Jumat, 9 Maret 2018 sampai dengan hari Minggu, 18 Maret 2018 di tempat yang sama dengan Olimpiade: PyeongChang, Korea Selatan, yang berjarak sekitar 180 km dari Seoul.

Sebanyak 80 negara di dunia berpartisipasi pada Paralympics 2018 ini. UK Sport melaporkan bahwa Inggris akan mengirim 17 atlit ke pertandingan. Jumlah ini adalah yang paling banyak dikirimkan oleh tim Inggris sejak pertandingan 2006 di Turin.

Dilaporkan terdapat sekitar 670 atlet yang diterjunkan, termasuk para atlet perempuan yang jumlahnya meningkat dibandingkan sebelumnya, untuk memperebutkan lebih dari 80 medali dari enam cabang olahraga.

Dalam Google Doodle edisi hari ini tergambar enam atlet dengan cabang olahraga yang berbeda, yaitu ski, biathlon, ski lintas alam, kursi roda, hoki es, dan snowboarding.

Indonesia tidak ikut andil dalam agenda olahraga ini. Negara-negara Asia yang menjadi peserta antara Kazakhstan, Korea Utara, Iran, Mongolia, Tajikistan, Jepang, Cina, Uzbekistan, dan Korea Selatan.

Berikut Jadwal Lengkap Paralimpiade Musim Dingin 2018:

Jumat 9 Maret 2018

Upacara pembukaan

Sabtu 10 Maret 2018

Alpine ski - pria dan wanita (gaya duduk, berdiri dan bagi tunanetra)

Biathlon - pria dan wanita (gaya duduk, berdiri,da bagi tunanetra)

Hoki es - campuran (untuk preliminary)

Kursi roda curling - campuran

Minggu 11 Maret

Alpine ski - laki-laki dan perempuan - Super-G - berdiri, duduk dan tunanetra

Kursi Roda - campuran

Ski lintas negara - pria (15km) dan wanita (12km) (gaya duduk)

Hoki es - campuran

Senin 12 Maret

Kursi roda - campuran

Ski lintas negara - pria (20km) dan wanita (15km) (gaya bebas - berdiri dan tunanetra)

Snowboarding - pria dan wanita

Hoki es - campuran

Selasa 13 Maret

Alpine ski - pria dan wanita (gaya duduk, berdiri dan tunanetra)

Kursi Roda - campuran

Hoki es - campuran

Biathlon - pria (12.5km) dan wanita (10km) (gaya duduk, berdiri dan tunanetra)

Rabu 14 Maret

Alpine ski - pria (gaya duduk, berdiri dan tunanetra)

Kursi roda - campuran

Ski lintas negara (gaya klasik - berdiri, duduk dan tunanetra)

Hoki es - campuran

Kamis 15 Maret

Alpine ski - wanita (gaya duduk, berdiri dan tunanetra)

Kursi Roda - campuran

Hoki es - campuran - semifinal

Jumat 16 Maret

Kursi roda - semi final

Hoki es - campuran

Biathlon - pria (15km) dan wanita (12.5km) (gaya duduk individu, berdiri, dan tunanetra)

Snowboarding - pria dan wanita

Sabtu 17 Maret

Alpine ski - pria (gaya duduk, berdiri dan tunanetra)

Kursi roda - pertandingan medali campuran - perunggu & pertandingan medali emas

Hoki es - campuran perunggu

Ski lintas negara - pria (10km & 7.5km) dan wanita (7.5km & 5km) (gaya klasik - duduk, berdiri dan tunanetra)

Minggu 18 Maret

Alpine ski

Ski lintas negara

Hoki es - pertandingan medali emas

Upacara penutupan

Baca juga artikel terkait PARALYMPIC GAMES atau tulisan lainnya dari Yulaika Ramadhani

tirto.id - Olahraga
Reporter: Yulaika Ramadhani
Penulis: Yulaika Ramadhani
Editor: Yulaika Ramadhani