Menuju konten utama
Liga Inggris 2023-2024

Jadwal Lengkap Liga Inggris 2023-24 Pekan 31, Klasemen, Live TV

Jadwal lengkap Liga Inggris 2023/2024 pekan ini matchday 31, akan bergulir 3-5 April. Cek daftar big match, update klasemen EPL, dan live di mana?

Jadwal Lengkap Liga Inggris 2023-24 Pekan 31, Klasemen, Live TV
Pemain Liverpool Darwin Nunez merayakan golnya bersama dengan rekan setimnya, Fabio Carvalho pada pertandingan Community Shield antara Liverpool melawan Manchester City di Stadion King Power, Leicester, Inggris, Sabtu (30/07/2022). (ANTARA FOTO/REUTERS/Andrew Boyers/foc/RST)

tirto.id - Jadwal lengkap Liga Inggris 2023/2024 pekan 31 akan bergulir pada 3-5 April 2024. Total 10 pertandingan menarik bakal tersaji, termasuk sejumlah laga yang dapat meramaikan persaingan gelar juara. Live streaming semua laga EPL 2023/2024 bisa diakses lewat Vidio. Sedang beberapa laga pilihan tayang live Moji TV dan Champions TV.

Saat ini Liverpool masih duduk di puncak klasemen EPL 2023/2024, dengan koleksi 67 poin. The Reds unggul atas Arsenal (65 poin) dan Manchester City (64 poin). Dengan kata lain, saat ini Liverpool tengah memegang kendali persaingan gelar juara, usai pekan lalu menggeser The Gunners dari puncak tabel.

Jadwal EPL 2023/2024 Pekan Ini

Liverpool asuhan Jurgen Klopp pekan ini bakal menjamu Sheffield United di markas sendiri, pada Jumat 5 April 2024 mulai pukul 01.30 WIB. Laga ini seharusnya bisa menjadi kesempatan bagus bagi Liverpool untuk meraih poin penuh.

Secara statistik, The Reds unggul head to head atas Sheffield. Dari total 11 pertemuan kedua tim di EPL, Liverpool dominan dengan 7 kemenangan. Sheffield merebut 2 kemenangan, dan sisanya berakhir imbang.

Jika dikerucutkan lagi khusus laga di Anfield, maka Liverpool sanggup merebut 4 kemenangan, Sheffield 1 menang, dan laga tidak pernah berakhir imbang. Satu-satunya kemenangan Shaffield di Anfield, terjadi pada musim 1993/1994 silam.

Kendati diunggulkan di atas kertas, Liverpool tetap wajib mewaspadai sang rival. Kondisi Sheffield yang tengah berjuang untuk lepas dari ancaman degradasi disinyalir bisa mendongkrak motivasi tim tersebut. Terlebih pada 7 April 2024 mendatang, Liverpool bakal bertandang ke Manchester United. Oleh karenanya Klopp bisa saja melakukan rotasi pemain untuk laga pekan ini.

Tekanan jelang pertandingan jelas mengarah kepada kubu Liverpool. Pasalnya dari 3 tim kandidat juara, hanya The Reds yang memiliki jadwal laga paling akhir. Artinya saat melakoni laga kontra Sheffiled, bisa saja posisi Liverpool ada di tangga 2 atau 3 jika rival-rival mereka menuai hasil positif terlebih dulu.

Arsenal dan Man City memiliki jadwal main pada Kamis, 5 April 2024. Arsenal menjamu Luton Town mulai pukul 01.30 WIB, kemudian City menjamu Aston Villa pukul 02.15 WIB.

Pekan ini bakal jadi kali pertama Arsenal menjamu Luton di ajang EPL. Mengingat musim ini memang jadi aksi perdana Luton di EPL. Akan tetapi di ajang sebelumnya, ketika Liga Inggris masih bernama Divisi Utama, kedua tim ini sudah beberapa kali bertemu.

Perjumpaan terakhir Arsenal vs Luton terjadi di Divisi Utama musim 1991-92, atau tepat sebelum era Premier League. Saat itu di Stadion Highbury, Arsenal mengalahkan Luton 2-0 lewat gol Paul Merson dan Alan Smith.

Tantangan relatif lebih berat sudah menanti Man City. Pasalnya Aston Villa merupakan salah satu tim yang tengah berburu tiket lolos ke Liga Champions (UCL) musim depan. Saat ini tim besutan Unai Emery menduduki posisi 4 di klasemen EPL 2023/2024, dengan 59 poin. Villa hanya unggul 3 angka dari Tottenham di peringkat 5.

Beberapa laga lain pada pekan ini juga menarik untuk dinantikan. Termasuk Chelsea vs Man United, juga duel Derby London antara West Ham vs Tottenham.

Jadwal Liga Inggris 2023-24 Pekan 31

Berikut jadwal lengkap Liga Inggris 2023/2024 pekan 31, pada 3-5 April 2024:

Rabu, 3 April 2024

  • 01.30 WIB: Newcastle United vs Everton - Live: Vidio, Champions TV 5
  • 01.30 WIB: Nottingham Forest vs Fulham - Live: Vidio
  • 01.45 WIB: Bournemouth vs Crystal Palace - Live: Vidio
  • 01.45 WIB: Burnley vs Wolverhampton - Live: Vidio
  • 02.15 WIB: West Ham vs Tottenham Hotspur - Live: Moji TV, Vidio, Champions TV 6

Kamis, 4 April 2024

  • 01.30 WIB: Arsenal vs Luton Town - Live: Vidio, Champions TV 5
  • 01.30 WIB: Brentford vs Brighton - Live: Vidio
  • 02.15 WIB: Manchester City vs Aston Villa - Live: Moji TV, Vidio

Jumat, 5 April 2024

  • 01.30 WIB: Liverpool vs Sheffield United - Live: Vidio, Champions TV 5
  • 02.15 WIB: Chelsea vs Manchester United - Live: Moji TV, Vidio

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Inggris 2023-24 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Daftar Top Skor Liga Inggris 2023/24

Berikut daftar top skor Liga Inggris 2023/24:

  • 18 gol: Erling Haaland (Manchester City)
  • 16 gol: Mohamed Salah (Liverpool), Dominic Solanke (Bournemouth), Ollie Watkins (Aston Villa)
  • 15 gol: Jarrod Bowen (West Ham), Son Heung-min (Tottenham Hotspur)
  • 14 gol: Alexander Isak (Newcastle United)
  • 13 gol: Cole Palmer (Chelsea), Bukayo Saka (Arsenal)

Klasemen Liga Inggris 2023/2024

Berikut update klasemen Liga Inggris 2023/2024 terbaru, jelang pekan ke-31:

PosTeamPldWDLGFGAGDPts
1Liverpool2920726727+4067
2Arsenal2920547024+4665
3Manchester City2919736328+3564
4Aston Villa3018576242+2059
5Tottenham Hotspur2917576143+1856
6Manchester United29153114040048
7West Ham United30128104954−544
8Newcastle United29134126351+1243
9Brighton2911995146+542
10Wolverhampton Wanderers29125124246−441
11Chelsea28117104947+240
12Fulham30116134647−139
13Bournemouth29108114353−1038
14Crystal Palace2979133449−1530
15Brentford3076174255−1327
16Everton2987143041−1125
17Nottingham Forest3068163652−1622
18Luton Town3057184362−1922

19Burnley3046203165−3418
20Sheffield United2936202777−5015

* Everton mendapatkan hukuman pengurangan 6 poin, Nottingham Forest mendapatkan hukuman pengurangan 4 poin

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama