Menuju konten utama

Update Hasil & Klasemen EPL 2024: City Juara 4 Kali Beruntun!

Update hasil & klasemen Liga Inggris 2023/2024: Manchester City resmi juara 4 kali beruntun usai hasil vs West Ham skor 3-1.

Update Hasil & Klasemen EPL 2024: City Juara 4 Kali Beruntun!
Erling Haaland dari Manchester City beraksi saat pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Wolverhampton Wanderers di Stadion Etihad di Manchester, Inggris, Sabtu, 4 Mei 2024. (AP Photo/Dave Thompson)

tirto.id - Update klasemen Liga Inggris 2023/2024 memastikan Manchester City resmi juara EPL dalam 4 musim beruntun. Hal ini ditentukan usai hasil City vs West Ham di Stadion Etihad, Manchester, pada Minggu (19/5/2024) yang ditutup dengan skor akhir 3-1.

Brace Phil Foden dan 1 gol Rodri ke gawang West Ham di pekan pemungkas Liga Inggris membuat klasemen akhir EPL 2023/2024 mutlak jadi milik Manchester City. The Citizens total mengoleksi 91 poin dari 38 partai. Jumlah ini unggul 2 poin dari sang rival utama musim ini, Arsenal.

Hasil Arsenal vs Everton pada Minggu (19/5) di Stadion Emirates, London ditutup dengan skor akhir 2-1. The Gunners yang butuh kemenangan sembari berharap City terpeleset, justru nyaris oleng di kandang sendiri. Arsenal tertinggal lebih dahulu via Idrissa Gueye (40'). Usai Takehiro Tomiyasu (43') menyamakan skor, gol penentu kemenangan The Gunners dibuat Kai Havertz pada menit 89.

Dengan koleksi 89 angka, The Gunners harus puas menjadi runner-up EPL 2023/2024 atau kedua kalinya dalam 2 musim beruntun. Di sisi lain, finis sebagai peringkat 2 Liga Inggris, apalagi dalam 2 musim terakhir adalah pencapaian terbaik The Gunners dalam 8 musim terakhir.

"Kami semua sedikit kecewa,” kata sang kapten. Saya sangat bangga dengan para pemain, penggemar, juga dengan kemajuan yang kami capai. Kami telah mengubah klub (jadi kompetitif untuk memenangi EPL) dan saya pikir Anda semua percaya pada kami sekarang," kata Martin Odegaard, kapten Arsenal, kepada fans usai pertandingan di Stadion Emirates pada Minggu (19/5).

Sebaliknya bagi Manchester City, juara Liga Inggris 4 musim beruntun adalah pencapaian sensasional. Pasukan Pep Guardiola tidak bisa dihentikan sejak musim 2020/2021 hingga musim ini.

Belum pernah ada sejarah klub EPL yang bisa jadi kampiun 4 tahun tanpa putus. Pencapaian terbaik Manchester United era Sir Alex Ferguson adalah juara 3 musim beruntun sebanyak 2 kali.

Yang meratap di pertandingan terakhir EPL 2023/2024 bukan cuma Arsenal. Tetapi juga, Luton Town. Klub berjuluk The Hatters itu resmi degradasi ke Divisi Championship usai kalah 2-4 di kandang sendiri oleh Fulham.

Luton Town hanya mengoleksi 26 angka dari 38 pertandingan. Pada saat mereka keok, justru sang rival, Nottingham Forest, mampu menang 1-2 dari Burnley dalam laga tandang ke Turf Moor.

Luton Town mengikuti jejak Burnley dan Sheffield United yang sudah lebih dahulu degradasi. Ketiga tim tersebut akan digantikan oleh Leicester City dan Ipswich Town, 2 tim teratas klasemen reguler Championship, ditambah pemenang playoff antara Leeds United vs Southampton.

Di Stadion AMEX, Brighton memberi kado pahit untuk perpisahan mereka dengan pelatih Roberto De Zerbi. Menghadapi Manchester United, The Seagulls harus kalah dengan skor 0-2. Keseimbangan sempat terjaga hingga 72 menit. Namun, Diogo Dalot (73') dan Rasmus Hojlund (88') memutuskan untuk memberikan 3 poin bagi United sepekan jelang final FA Cup 2024 kontra Manchester City.

Perpisahan lebih manis dirasakan oleh Liverpool yang menggasak Wolverhampton 2 gol tanpa balas di Anfield. Dalam laga pemungkas mereka bersama Jurgen Klopp, The Reds menang berkat aksi Alexis Mac Allister (34') dan Jarrel Quansah (40').

Liverpool finis di peringkat 3 klasemen EPL dengan total 82 angka, atau 9 poin di belakang Manchester City. Sementara itu, Aston Villa yang juga sudah dipastikan lolos Liga Champions musim depan, menutup musim dengan cara malang saat digelontor Crystal Palace 5 gol tanpa balas.

Hasil Lengkap Liga Inggris 2024 Tadi Malam

Berikut ini hasil lengkap pertandingan Liga Inggris 2023/2024 pekan 38.

Arsenal vs Everton 2-1

Pencetak Gol: Takehiro Tomiyasu 43', Kai Havertz 89'/ Idrissa Gueye 40'

Brentford vs Newcastle United 2-4

Pencetak Gol: Vitaly Janelt 48', Yoane Wissa 70'/ Harvey Barnes 21', Jacob Murphy 36', Alexander Isak 38', Bruno Guimaraes 77'

Brighton vs Manchester United 0-2

Pencetak Gol: Diogo Dalot 73' Rasmus Hojlund 88'

Burnley vs Nottingham Forest 1-2

Pencetak Gol: Josh Cullen 72'/ Chris Wood 2' dan 14'

Chelsea vs Bournemouth 2-1

Pencetak Gol: Moses Caicedo, Raheem Sterling 48'/ B. Badiashule 49'

Crystal Palace vs Aston Villa 5-0

Pencetak Gol: Jean Philippe Mateta 9', 39' dan 63', Eberechi Eze 54' dan 69'

Liverpool vs Wolverhampton 2-0

Pencetak Gol: Alexis Mac Allister 34', Jarell Quansah 40'

Luton Town vs Fulham 2-4

Pencetak Gol: Carlton Morris 45+1', Alfie Doughty 55'/ Adama Traore 43', Raul Jimenez 45+3 dan 49', Harry Wilson 68'

Manchester City vs West Ham 3-1

Pencetak Gol: Phil Foden 2' dan 18', Rodri 59'/ Mohammed Kudus 42'

Sheffield United vs Tottenham 0-3

Pencetak Gol: Dejan Kulusevksi 14' dan 65', Pedro Porro 59'

Update Klasemen Liga Inggris 2024 Terbaru Hari Ini

Berikut ini klasemen akhir Liga Inggris 2023/2024 yang ditutup pada Minggu (19/5/2024).

No.TimMMSKSGPoin
1Manchester City382873+6291
2Arsenal382855+6289
3Liverpool3824104+4582
4Aston Villa3820810+1568
5Tottenham Hotspur3820612+1366
6Chelsea3818911+1463
7Newcastle United3818614+2360
8Manchester United3818614−160
9West Ham United38141014−1452
10Crystal Palace38131015−149
11Brighton & Hove Albion38121214−748
12Bournemouth3813916−1348
13Fulham3813817−647
14Wolverhampton Wanderers3813718−1546
15Everton3813916−1140
16Brentford3810919−939
17Nottingham Forest389920−1832
18Luton Town 386824−3326
19Burnley 385924−3724
20Sheffield United383728−6916

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya