tirto.id - Jadwal lengkap F1 GP Miami 2024 akan digelar akhir pekan ini mulai 3-6 Mei 2024. Balapan seri keenam dari musim 2024 ini berlangsung di Miami International Autodrome, Florida, Amerika Serikat. Jika tidak ada perubahan, F1 GP Miami akan tayang live di beIN Sports.
Dari jadwal yang telah dirilis, akan ada satu sesi free practice atau latihan bebas bagi para pembalap. Sesi latihan bebas itu digeber pada Jumat, 3 Mei 2024 pukul 23.30 WIB.
Tidak banyak waktu adaptasi bagi para pembalap. Sebab, beberapa jam kemudian, akan digelar sesi kualifikasi sprint race pada Sabtu, 4 Mei 2024 pukul 03.00 WIB. Sesi sprint race sendiri akan dihelat pada pukul 23.00 WIB.
Sementara itu, sesi kualifikasi untuk main race atau balapan utama berlangsung hari Minggu, 5 Mei 2024, pukul 03.00 WIB. Berselang 24 jam, sesi main race akan diputar dengan melahap 57 lap pada Senin, 6 Mei 2024.
GP Miami sendiri akan menjadi seri keenam dari rangkaian balapan F1 2024. Race kali ini tentu saja juga menjadi kesempatan bagi para pembalap meraih hasil lebih baik, terutama bagi mereka yang masih kecewa dengan hasil seri kelima di GP China.
Salah satunya Sergio Pérez, yang hanya bisa finis di posisi ketiga di GP China. Hasil itu tentu mengecewakan bagi pembalap Red Bull Racing itu karena harus menunda keinginan meraih podium tertinggi. Bermain terlalu lambat, Pérez harus rela finis di belakang Max Verstappen dan Lando Norris.
"Saya pikir kami tidak terlalu cepat terutama ketika memakai ban medium compound. Tapi secara keseluruhan cukup baik dan kami bisa mengerti kenapa tidak bisa begitu cepat. Kemenangan di Miami akan menjadi target selanjutnya," tegas Pérez di laman resmi F1.
Sementara itu, satu-satunya pembalap asal Asia Tenggara, Alexander Albon, juga berharap tampil lebih baik di Miami nanti. Pembalap asal Thailand itu memang hanya finis di posisi 12 di GP China. Setidaknya, catatan itu lebih bagus karena sebelumnya ia gagal finis di GP Jepang.
Dari lima seri sebelumnya, Albon memang belum pernah finis di posisi 10 besar. Ia hanya finis di posisi 15 GP Bahrain, posisi 11 GP Arab Saudi, posisi 11 GP Australia, dan dua seri lain seperti telah disebutkan sebelumnya.
"Kami hanya perlu beberapa hal saja. Beberapa upgrade saya rasa akan membuat kami lebih kompetitif. Saya pikir kami akan lebih bisa bersaing di Miami," tutur Albon yang bermain bagi Williams Racing.
Di sisi lain, pemimpin klasemen sementara F1 2024, Max Verstappen, masih belum terbendung. Dari 5 seri yang telah digelar, pembalap asal Belanda itu memenangi empat di antaranya. Termasuk pada seri terakhir di GP China.
Tahun lalu, Verstappen mengukir pencapaian positif di GP Miami. Ia keluar sebagai yang terbaik. Padahal, Verstappen memulai balapan dari grid sembilan. Tidak hanya itu, Verstappen juga mencatatkan fastest lap di Miami 2023.
Jelang GP Miami pekan ini, Verstappen masih merasa percaya diri bisa melaluinya dengan baik. Dalam kondisi bagus, Verstappen tentu berharap bisa kembali juara di sirkuit tersebut.
"Normalnya ini akan menjadi race yang bagus bagi kami, meski track di sana cukup sulit. Tapi saya antusias karena race di sana biasanya cukup menyita perhatian," jelas Verstappen.
Jadwal Lengkap F1 GP Miami 2024
Berikut jadwal lengkap F1 GP Miami 2024:
Jumat, 3 Mei 2024
- 23.30-00.30 WIB: Practice 1
- 03.30-04.14 WIB: Kualifikasi Sprint Race
- 23.00-00.00 WIB: Sprint Race (19 lap)
- 03.00-04.00 WIB: Kualifikasi Main Race
- 03.00 WIB: Main Race (57 lap)
Update Klasemen Pembalap F1 2024
Berikut adalah klasemen pembalap F1 2024:
1. Max Verstappen (Oracle Red Bull Racing / Red Bull Racing-Honda RBPT) - 110 poin
2. Sergio Pérez (Oracle Red Bull Racing / Red Bull Racing-Honda RBPT) - 85 poin
3. Charles Leclerc (Scuderia Ferrari / Ferrari) - 76 poin
4. Carlos Sainz Jr. (Scuderia Ferrari / Ferrari) - 69 poin
5. Lando Norris (McLaren Formula 1 Team / McLaren-Mercedes) - 58 poin
6. Oscar Piastri (McLaren Formula 1 Team / McLaren-Mercedes) - 38 poin
7. George Russell (Mercedes-AMG Petronas F1 Team / Mercedes) - 33 poin
8. Fernando Alonso (Aston Martin Aramco F1 Team / Aston Martin Aramco-Mercedes) - 31 poin
9. Lewis Hamilton (Mercedes-AMG Petronas F1 Team / Mercedes) - 19 poin
10. Lance Stroll (Aston Martin Aramco F1 Team / Aston Martin Aramco-Mercedes) - 9 poin
11. Yuki Tsunoda (Visa Cash App RB F1 Team / RB-Honda RBPT) - 7 poin
12. Oliver Bearman (Scuderia Ferrari / Ferrari) - 6 poin
13. Nico Hülkenberg (MoneyGram Haas F1 Team / Haas-Ferrari) - 4 poin
14. Kevin Magnussen (MoneyGram Haas F1 Team / Haas-Ferrari) - 1 poin
15. Alexander Albon (Williams Racing / Williams-Mercedes) - 0 poin
16. Esteban Ocon (BWT Alpine F1 Team / Alpine-Renault) - 0 poin
17. Zhou Guanyu (Stake F1 Team Kick Sauber / Kick Sauber-Ferrari) - 0 poin
18. Daniel Ricciardo (Visa Cash App RB F1 Team / RB-Honda RBPT) - 0 poin
19. Pierre Gasly (BWT Alpine F1 Team / Alpine-Renault) - 0 poin
20. Valtteri Bottas (Stake F1 Team Kick Sauber / Kick Sauber-Ferrari) - 0 poin
21. Logan Sargeant (Williams Racing / Williams-Mercedes) - 0 poin
Klasemen Pabrikan F1 2024
Berikut klasemen pabrikan F1 2024:
1. Red Bull Racing-Honda RBPT - 195 poin
2. Ferrari - 151 poin
3. McLaren-Mercedes - 96 poin
4. Mercedes - 52 poin
5. Aston Martin Aramco-Mercedes - 40 poin
6. RB-Honda RBPT - 7 poin
7. Haas-Ferrari - 5 poin
8. Williams-Mercedes - 0 poin
9. Alpine-Renault - 0 poin
10. Kick Sauber-Ferrari - 0 poin
Live Streaming F1 GP Miami 2024
Jika tak ada perubahan jadwal, seluruh rangkaian F1 GP Miami 2024 di Miami International Autodrome, Florida, Amerika Serikat, dapat Anda saksikan melalui live streaming beIN Sports 1 Premium.
Untuk menonton di beIN Sports 1 Premium, Anda dapat memilih paket berlangganan. Tersedia Paket Bulanan (Rp45.000), Paket 1 Bulan (Rp50.000), dan Paket Tahunan (Rp399.000).
Link Streaming F1 GP Miami 2024: beIN Sports 1 Premium
* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan F1 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama