Menuju konten utama

Jadwal La Liga Spanyol 2019 Pekan 24, Klasemen & Top Skor Pekan 23

Jadwal La Liga Spanyol pekan ke-24 antara Barcelona vs Real Valladolid dan Real Madrid vs Girona digelar Minggu (17/2/2019).

Jadwal La Liga Spanyol 2019 Pekan 24, Klasemen & Top Skor Pekan 23
Pemain merayakan mencetak gol pertama tim mereka selama pertandingan pertama semifinal Copa del Rey antara FC Barcelona dan Real Madrid di stadion Camp Nou di Barcelona, ​​Spanyol, Rabu 6 Februari 2019. Emilio Morenatti / AP

tirto.id - Jadwal Liga Spanyol 2018/2019 pekan ke-24 akan digelar sejak Sabtu (16/2/2019) hingga Selasa (19/2/2019). Barcelona akan menjalani laga kandang melawan Real Valladolid di Camp Nou. Sedangkan Real Madrid juga melakoni pertandingan home di Santiago Bernabeu menjamu Girona.

Laga antara Eibar vs Getafe akan menjadi laga pembuka bagi gelaran La Liga pekan ini. Duel kedua tim digelar Sabtu (16/2) pukul 03.00 WIB di Stadion Ipurua. Selain itu, pada hari yang sama, Atletico Madrid sebagai peringkat ketiga Liga Spanyol akan menjalani laga tandang dengan menghadapi tuan rumah Rayo Vallecano yang diselenggarakan pukul 22.15 WIB.

Pada Minggu (17/2), pertandingan antara Barcelona vs Real Valladolid digelar pukul 02.45 WIB di Stadion Camp Nou. Laga ini bisa menjadi kesempatan bagi Blaugrana untuk tetap menjaga jarak dengan sang runner up, Real Madrid yang membuntuti dengan selisih enam poin.

Sementara pada pukul 18.00 WIB, Los Blancos juga akan memainkan laga kandangnya dengan menjamu tim papan bawah, Girona. Dengan hanya selisih enam angka atas Barca dan unggul satu poin di atas ATM, kemungkinan tuan rumah akan tetap all out dalam laga kali ini.

Sedangkan Sevilla yang menduduki posisi keempat di Liga Spanyol, akan bermain away ke kandang Villarreal pada Senin (18/2) pukul 00.30 WB.

Meskipun melawan tim penghuni zona degradari,Los Nervionenses patut waspada dalam laga ini karena sang tuan rumah dalam lima pertandingan kandang terakhirnya di semua ajang, hanya satu kali kalah dengan empat penampilan lainnya berakhir dengan imbang.

Laga antara Huesca vs Athletic Bilbao pada Selasa (19/2) akan menjadi penutup pekan ke-24 Liga Spanyol. Duel keduanya digelar di Estadio El Alcoraz pukul 03.00 WIB.

Berikut ini jadwal Liga Spanyol pekan ke-24 pada Sabtu (16/2) hingga Selasa (19/2).

Sabtu, 16 Februari 2019

Eibar vs Getafe, 03.00 WIB

Celta de Vigo vs Levante, 19.00 WIB

Rayo Vallecano vs Atletico Madrid, 22.15 WIB

Minggu, 17 Februari 2019

Real Sociedad vs Leganes, 00.30 WIB

Barcelona vs Real Valladolid, 02.45 WIB

Real Madrid vs Girona, 18.00 WIB

Valencia vs Espanyol, 22.15 WIB

Senin, 18 Februari 2019

Villareal vs Sevilla, 00.30 WIB

Real Betis vs Deportivo Alaves, 02.45 WIB

Selasa, 19 Februari 2019

Huesca vs Athletic Bilbao, 03.00 WIB

Berikut ini klasemen dan daftar top skor Liga Spanyol 2018/2019 hingga pekan ke-23.

Klasemen Liga Spanyol 2018/2019

TimMainMenangSGPoin
Barcelona2315+3751
Real Madrid2314+1345
Atlético Madrid2312+1644
Sevilla2310+1337
Getafe239+935
Alaves2310-335
Real Betis239-332
Valencia236+431
Real Sociedad238+231
Eibar237-130
Leganés237-229
Espanyol238-1028
Athletic Bilbao235-527
Levante237-1027
Real Valladolid236-926
Celta de Vigo236-424
Girona235-1024
Rayo Vallecano236-1323
Villarreal233-820
Huesca234-1618

Berikut daftar top skor La Liga Spanyol 2018/2019 hingga pekan ke-23.

PemainTimGol
Lionel MessiBarcelona21
Luis SuárezBarcelona15
Cristhian StuaniGirona12
Wissam Ben YedderSevilla11
Antoine GriezmannAtletico Madrid11
Iago AspasCelta de Vigo10
Karim BenzemaReal Madrid10
CharlesEibar10
Borja IglesiasEspanyol10
Raul de TomasRayo Vallecano9
Maxi GómezCelta de Vigo9
Roger MartíLevante9
Jorge MolinaGetafe9
André SilvaSevilla9

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus