tirto.id - PT KAI Commuter akan beroperasi lebih lama dalam malam pergantian tahun baru 2023. Sebanyak 28 layanan perjalanan KRL Jabodetabek secara eksklusif ditambahkan untuk semua jurusan pada 31 Desember 2022. Lalu, pada momen tersebut, KRL Jabodetabek selesai beroperasi pukul 03.00 WIB di 1 Januari 2023.
"Perjalanan tambahan di malam tahun baru 2023, Commuterline siap menemani #RekanCommuters untuk jalan-jalan," tulis akun KAI Commuter di Twitter.
Dalam penambahan perjalanan tersebut, lintas Bogor dioperasikan sebanyak 9 perjalanan tambahan. Pada lintas Bekasi terdapat tambahan 7 perjalanan.
KRL yang melalui lintas Rangkasbitung dan lintas Tangerang memiliki masing-masing 4 dan 2 perjalanan tambahan. Selanjutnya, lintas Tanjung Priok diberikan 6 perjalanan tambahan.
Vice President Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba, menjelaskan bahwa tidak hanya awak kereta KRL yang bekerja di malam pergantian tahun baru. KAI Commuter juga menyiagakan petugas pelayanan, kebersihan, hingga pengaman. Mereka bekerja sampai berakhirnya operasional KRL keesokan paginya.
"Demi keamanan dan kenyamanan bersama, KAI Commuter mengimbau kepada para pengguna commuterline untuk mengikuti aturan dan tata tertib yang berlaku di dalam stasiun maupun di dalam perjalanan commuterline," tuturnya seperti dikutip Antara.
Larangan di KRL Jabodetabek pada Malam Tahun Baru
Setiap penumpang KRL Jabodetabek di malam tahun baru dilarang membawa barang dan benda apa pun yang bisa memicu api. Barang-barag mudah terbakar seperti petasan, kembang api, dan sejenisnya sama sekali tidak boleh sampai masuk ke KRL.
Petugas keamanan akan menyita semua benda mudah terbakar dari penumpang untuk menghindari berbagai hal yang tidak diinginkan. Jika penumpang menolak, mereka diturunkan di stasiun berikutnya.
Link Download Jadwal KRL Jabodetabek Malam Tahun Baru 2023
Jadwal layanan KRL Jabodetabek tambahan yang berlaku pada 31 Desember 2022 hingga 1 Januari 2023 pukul 03.00 WIB dapat diunduh melalui situs KAI Commuter. Ada pun jadwal tambahannya sebagai berikut:
A. Nomor kereta - relasi - jadwal
- D1/13559 - Bogor-Jakarta Kota - 23:27 WIB;
- D1/13561 - Bogor-Jakarta Kota - 00:10 WIB;
- D1/13563 - Bogor-Jakarta Kota - 00:33 WIB;
- D1/13834 - Jakarta Kota-Bogor - 00:45 WIB;
- D1/13565 - Bogor-Jakarta Kota - 01:02 WIB;
- 01/13567 - Bogor-Depok - 01:10 WIB;
- D1/13836 - Jakarta Kota-Bogor - 01:35 WIB;
- D1/13838 - Jakarta Kota-Bogor - 02:00 WIB;
- D1/13840 - Jakarta Kota-Bogor - 02:30 WIB.
B. Nomor kereta - relasi - jadwal
- D1/13571 - Cikarang-Manggarai Angke - 23:44 WIB;
- D1/13569 - Bekasi-Manggarai - 23:45 WIB;
- D1/13573 - Cikarang-Pasar Senen-Kampung Bandan - 00:50 WIB;
- D1/13846 - Kampung Bandan-Manggarai-Cikarang - 02:04 WIB;
- D1/13577 - Cikarang Manggarai-Kampung Bandan -01:20 WIB;
- 01/13848 - Kampung Bandan-Pasar Senen- Cikarang - 02:50 WIB;
- 01/13842 - Angke Manggarai-Cikarang - 01.30 WIB.
C. Nomor kereta - relasi - jadwal
- D1/13589 - Rangkasbitung-Tanah Abang - 00:10 WIB;
- D1/13587 - Parung Panjang-Tanah Abang - 00:36 WIB;
- D1/13858 - Tanah Abang-Rangkasbitung - 02:00 WIB;
- D1/13860 - Tanah Abang-Rangkasbitung - 02:30 WIB.
D. Nomor kereta - relasi - jadwal
- D1/13591 - Tangerang-Duri - 01:00 WIB;
- D1/13862 - Duri-Tangerang - 02:00 WIB.
E. Nomor kereta - relasi - jadwal
- D1/13850 - Jakarta Kota-Tanjung Priok - 22:00 WIB;
- D1/13581 - Tanjung Priok-Jakarta Kota - 22:40 WIB;
- D1/13852 - Jakarta Kota-Tanjung Priok - 23:20 WIB;
- D1/13583 - Tanjung Priok-Jakarta Kota - 00:40 WIB;
- D1/13854 - Jakarta Kota-Tanjung Priok - 01 20 WIB;
- D1/13585 - Tanjung Priok-Jakarta Kota - 02:00 WIB.
Link download jadwal KRL Jabodetabek di malam tahun baru secara lengkap dapat diunduh langsung melalui tautan ini.
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Ibnu Azis