tirto.id - Grup musik rock asal Inggris, Deep Purple, akan menggelar konser World Tour 2023 di Kota Solo pada 10 Maret 2023. Lokasi pergelaran dipusatkan pada Gedung Edutorium Universitas Muhammadiyah Solo (UMS). Selain menghadirkan Deep Purple, sebagai pembuka akan menampilkan performa grup musik rock legendaris Indonesia, God Bless.
Pertunjukan kali ini menjadi reuni bagi mereka. God Bless juga pernah menjadi grup band pembuka saat Deep Purple menghelat konser pertama kali di Indonesia pada tahun 1975. Setelah 48 tahun berjalan, mereka akan bertemu kembali dalam satu panggung di Solo dan sekaligus menjadi kado ulang tahun istimewa bagi God Bless yang menginjak usia 50 tahun.
Mengutip situs resmi Deep Purple, band tersebut telah menjadwalkan agenda tour konser setidaknya sampai bulan Juli mendatang di tahun ini. Beberapa negara yang akan disambangi adalah Amerika Serikat, Jepang, Spanyol, Yunani, hingga Romania. Sementara di Asia Tenggara, hanya Indonesia yang akan menjadi bagian tour ini dengan dipusatkan di Kota Solo.
Mengutip Antara, Rajawali Indonesia selaku promotor menjanjikan konser dua grup musik rock tersebut akan berlangsung dalam durasi lama. Konser ini diharapkan juga akan dihadiri para penggemar Deep Purple yang ada di Asia Tenggara.
Deep Purple telah eksis dalam musik rock sejak tahun 1968. Mereka terbentuk di London dan menjadi pionir grup band untuk musik heavy metal dan hard rock modern. Gaya musik mereka berkembang seiring dengan waktu berjalan.
Personel Deep Purple juga bermetamorfosis sepanjang eksistensinya dan kini digawangi oleh lima orang. Nama lawas masih bertahan adalah Ian Paice (drum), Roger Glover (bass), dan Ian Gillan (vokal). Lalu, nama baru yang bergabung yaitu Don Airey (keyboard) di tahun 2002 dan Simon McBride (gitar) mulai 2022.
Sejak kemunculannya sampai sekarang, sudah 22 album studio yang dirilis. Karya mereka cukup diapresiasi peminat musik rock dengan raihan penjualan album lebih dari 100 juta salinan. Pada gelaran World Music Award 2008, Deep Purple diberikan anugerah Legend Award dan masuk ke dalam Rock and Roll Hall of Fame pada 2016.
Harga Tiket dan Venue Konser Deep Purple di Solo
Tiket konser Deep Purple World Tour 2023 akan dijual dalam dua periode yaitu presale dan reguler. Tiket presale hanya akan dibuka satu hari pada 15 Januari 2023, mulai pukul 09:00 - 23:00 WIB. Harganya jauh di bawah nilai tiket reguler.
Selanjutnya, tiket reguler mulai dibuka sesi penjualannya pada 17 Januari 2023, mulai pukul 09.00 WIB. Jika ingin mendapatkan tiket konser murah, disarankan mengikuti sesi presale. Pembelian tiket presale dan reguler hanya dapat dilakukan melalui situs www.deeppurpleindonesia.com.
Tiket konser dibagi ke dalam beberapa kelas. Dalam venue, tiket paling dekat dengan panggung adalah kelas Festival. Kelas Festival tidak memiliki nomor kursi sehingga penonton menyaksikan sambil berdiri. Kelas yang memiliki tempat duduk hanya pada Kelas Purple dan Super Purple.
Berikut daftar kelas dan harga tiket konser Deep Purple di Solo selengkapnya:
1. Presale (15 Januari 2023)
- Festival: Rp750.000
- Green A: Rp1.000.000
- Green B: Rp500.000
- Purple: Pemesanan menghubungi nomor Whatsapp tertentu (cek di https://deeppurpleindonesia.com)
- Super Purple: Pemesanan menghubungi nomor Whatsapp tertentu (cek di https://deeppurpleindonesia.com)
2. Reguler (Mulai 17 Januari 2023)
- Festival: Rp1.000.000
- Green A: Rp1.500.000
- Green B: Rp750.000
- Purple: Pemesanan menghubungi nomor Whatsapp tertentu (cek di https://deeppurpleindonesia.com)
- Super Purple: Pemesanan menghubungi nomor Whatsapp tertentu (cek di https://deeppurpleindonesia.com)
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Ibnu Azis