Menuju konten utama

Jadwal Jepang vs Spanyol Babak 8 Besar Olimpiade 2024 & Line-up

Jadwal Jepang vs Spanyol 8 besar Olimpiade 2024, prediksi, head to head (h2h), dan perkiraan line-up pemain. Live streaming Jepang U23 vs Spanyol di mana?

Jadwal Jepang vs Spanyol Babak 8 Besar Olimpiade 2024 & Line-up
Para pemain timnas Jepang berpose untuk foto tim sebelum pertandingan Grup B Piala Asia U23 AFC Qatar 2024 antara Jepang dan China di Stadion Jassim Bin Hamad di Doha, Qatar, pada 16 April 2024. (Photo / reuters/ by Noushad Thekkayil/NurPhoto)NO USE FRANCE

tirto.id - Jadwal Jepang vs Spanyol dalam laga babak 8 besar Olimpiade 2024 akan digelar pada Jumat 2 Agustus pukul 22.00 WIB Laga antara juara Grup D melawan runner-up Grup C di Stade de Lyon, Décines-Charpieu, Prancis, ini akan tayang melalui live streaming Vidio.

Jepang mampu memenuhi ekspektasi dengan lolos sebagai juara Grup D sepak bola putra Olimpiade 2024. Anak asuh Go Oiwa menyapu bersih kemenangan dalam 3 laga fase grup dengan menyingkirkan Paraguay, Mali, dan Israel. Ini modal bagus untuk menghadapi Spanyol di perempat final.

Di sisi lain, Spanyol membuat kejutan, namun dalam konteks negatif. La Rojita gagal menjadi juara Grup C meski meraih 2 kemenangan dala 2 laga awal. Kekalahan dari Mesir di partai terakhir membuat Spanyol harus puas berada di posisi runner-up dan melakoni laga sengit kontra Jepang.

Prediksi Jepang vs Spanyol Olimpiade Paris 2024

Dalam pertemuan antara Jepang vs Spanyol yang sama punya kekuatan apik, sulit memprediksi siapa yang akan keluar sebagai pemenang. Apalagi, kedua tim ini sudah masuk ke fase knockout. Jika hanya melihat nama besar, Spanyol lebih diunggulkan meraih kemenangan. Tapi, Jepang tentu bukan tim sembarangan.

Secara statistik, hanya ada 2 negara yang bisa sapu bersih kemenangan di fase grup Olimpiade 2024. Mereka adalah Prancis dan Jepang. Bahkan, kedua tim memiliki catatan identik, yaitu sama-sama mengemas 7 gol, juga sama-sama belum pernah kebobolan.

Modal apik tersebut akan dibawa Jepang dalam pertandingan menghadapi Spanyol nanti. Lagipula, kekuatan Samurai Biru memang tidak seharusnya diremehkan Spanyol. Jepang lolos ke Olimpiade dengan status sebagai juara Asia. Tepatnya di Piala Asia U23 2024.

Jepang tentu ingin membuat kejutan berikutnya, yakni lolos ke semifinal dan berpeluang meraih medali. Pasalnya sepanjang sejarah partisipasi mereka di Olimpiade, Samurai Biru belum mampu meraih medali warna apa pun.

"Sangat menyenangkan karena Olimpiade memiliki atmosfer yang unik. Saya pikir melawan Spanyol akan menjadi laga yang menarik. Jadi, kami ingin mempersiapkan diri sebaik mungkin," kata striker Mao Hosoya dikutip laman resmi FIFA.

Spanyol layak melakukan evaluasi terkait hasil mereka di babak penyisihan grup. Apalagi, La Roja mengalami kekalahan atas Mesir di matchday 3 Grup C. Kekalahan tersebut membuat Spanyol gagal menjadi juara grup.

Sektor pertahanan jadi PR besar pelatih Santi Denia. Tidak ada clean sheet yang dicatatkan Spanyol selama fase grup dengan total kebobolan 4 gol. Jumlah itu bahkan sama dengan koleksi Republik Dominika dan Uzbekistan, dua negara lain dari Grup C yang gagal lolos ke perempat final.

"Ini saatnya untuk memperbaiki diri dan harus bermain lebih cepat. Kami tentu ingin finis di posisi pertama dan sekarang kami harus cepat mengembalikan kebugaran pemain. Saya masih menaruh kepercayaan pada semua pemain di tim ini," ujar Denia usai kekalahan dari Mesir.

Prediksi Susunan Pemain Jepang U23 vs Spanyol U23

Jepang dan Spanyol bakal sama-sama menurunkan skuad terbaik di perempat final Olimpiade 2024. Selain Mao Hosoya, Samurai Biru juga bisa bertumpu pada pemain lain seperti Koki Saito, Ryotaro Araki, dan Rihito Yamamoto. Kapten tim Joel Chima Fujita juga akan memegang peranan penting.

Sementara itu, Spanyol bisa kembali memainkan Pau Cubarsí di laga kontra Jepang. Sebelumnya, bek Barcelona yang juga membela La Roja di Piala Dunia U17 2023 di Indonesia, harus absen melawan Mesir karena akumulasi kartu kuning.

Duet Cubarsí dengan Eric García bisa membentuk benteng pertahanan tangguh bagi Spanyol.

Jepang U23 (4-3-3): Leo Kokubo; Hiroki Sekine, Kota Takai, Ryuya Nishio, Ayumu Ohata; Joel Chima Fujita, Rihito Yamamoto, Ryotaro Araki; Fuki Yamada, Koki Saito, Mao Hosoya. Pelatih: Go Oiwa

Spanyol U23 (4-3-3): Arnau Tenas; Juanlu Sánchez, Eric García, Pau Cubarsí, Juan Miranda; Pablo Barrios, Álex Baena, Fermín López; Aimar Oroz, Sergio Gómez, Abel Ruiz. Pelatih: Santi Denia

Rekor Head to Head (H2H) Jepang U23 vs Spanyol U23

Pertandingan ini akan menjadi pertemuan perdana antara Jepang U23 vs Spanyol U23. Sebagai catatan, berikut adalah hasil lima pertandingan terakhir dari masing-masing tim.

5 Pertandingan Terakhir Jepang U23:

Olimpiade

31-07-2024: Israel U23 vs Jepang U23 0-1

28-07-2024: Jepang U23 vs Mali U23 1-0

25-07-2024: Jepang U23 vs Paraguay U23 5-0

Friendly Match

17-07-2024: Prancis U23 vs Jepang U23 1-1

11-06-2024: Amerika Serikat U23 vs Jepang U23 0-2

5 Pertandingan Terakhir Spanyol U23:

Olimpiade

30-07-2024: Spanyol U23 vs Mesir U23 1-2

27-07-2024: Republik Dominika U23 vs Spanyol U23 1-3

24-07-2024: Uzbekistan U23 vs Spanyol U23 1-2

Friendly Match

18-07-2024: Spanyol U23 vs Amerika Serikat U23 0-0

Olimpiade

07-08-2021: Brasil U23 vs Spanyol U23 2-1

Live Streaming Jepang vs Spanyol Olimpiade 2024

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan 8 besar cabor sepak bola putra Olimpiade 2024 antara Jepang vs Spanyol di Stade de Lyon, Décines-Charpieu, Prancis, akan tayang via live streaming Vidio, Jumat 2 Agustus 2024 pukul 22.00 WIB.

Untuk dapat menyaksikan Olimpiade 2024 di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan dengan harga Rp32.190. Harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.

Link Live Streaming Jepang vs Spanyol Olimpiade 2024 di Vidio

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Olimpiade 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait OLIMPIADE 2024 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus